28.2 C
Pekanbaru
Kamis, 10 April 2025

Di Tengah Pandemi, Petani Sayur Mendapat Untung

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Pandemi Covid-19 memberikan dampak besar bagi perekonomian masyarakat. Di tengah sulitnya ekonomi saat ini, hasil pertanian seperti sayur-sayuran menjadi salah satu sektor yang tidak terlalu terdampak akibat virus corona tersebut.

Di pertanian sayur-sayuran yang ada di Jalan Kartama, Pekanbaru misalnya, harga sayur-sayuran terbilang cukup stabil, bahkan permintaan sendiri mengalami peningkatan dibandingkan sebelumnya. Hal ini disampaikan oleh pengolah kebun Herson. 

"Kebutuhan masyarakat untuk sayur-sayuran selama pandemi ini meningkat sekitar 45 persen," kata Herson, Ahad (10/5).

Herson menuturkan, semakin meningkatnya konsumsi masyarakat akan sayur-sayuran membuat harga sayuran juga semakin stabil. Ia mengatakan, dalam satu hari ia menjual sekitar 700 ikat sayur mayur kepada tengkulak, yang kemudian didistribusikan ke pasar-pasar tradisional di Pekanbaru. 

Baca Juga:  Kasus Covid-19 Melandai, Jangan Abaikan Vaksin

"Rata-rata sehari itu 700 ikat, tergantung kemampuan petaninya. Saat ini harga perikatnya untuk bayam Rp1.000, sawi Rp1.200, selada Rp2.500, katu Rp1.000, kangkung Rp1.200," ujar Herson. 

Menurut Herson, harga tersebut sangat baik dibandingkan sebelumnya. Ia mengatakan, harga stabil sayuran per ikat adalah Rp800-Rp900. "Stabilnya itu Rp800-Rp900, kalau sekarang ini kan di atas Rp1.000, jadi bisa dibilang sangat stabil," pungkasnya. 

 

Laporan: Annafimuja (Pekanbaru)

- Advertisement -

Editor: E Sulaiman

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

BERITA LAINNYA

Wali Kota Pekanbaru Tinjau Drainase Pasar Pagi Arengka, Dua Mobil Penyedot Lumpur Dikerahkan

Wali Kota Pekanbaru, Agung Nugroho, melakukan inspeksi langsung ke sejumlah titik drainase di kawasan Jalan Soekarno Hatta dan HR Soebrantas, Kamis pagi (10/4/2025). Peninjauan ini dilakukan sebagai respons atas masalah banjir yang kerap terjadi akibat tersumbatnya saluran air.

Polres Dumai Gelar Karhutla Fun Run 2025, Ajak Warga Peduli Lingkungan

Dalam rangka mencegah serta menangani kebakaran hutan dan lahan (karhutla), Polres Dumai menginisiasi berbagai langkah strategis. Salah satunya adalah penyelenggaraan Karhutla Fun Run 2025, yang dijadwalkan berlangsung pada Minggu, 13 April 2025.

Lampu Jalan di Sudirman Duri Padam, Diduga Akibat Aksi Vandalisme dan Pencurian

Sejumlah lampu Penerangan Jalan Umum (PJU) di Jalan Sudirman, Kota Duri, Kecamatan Mandau, Bengkalis, padam dan menyebabkan kondisi jalan gelap gulita pada malam hari. Diduga, kerusakan

Harga Tiket Padang–Jakarta Melambung, Capai Rp5,9 Juta

Pemudik asal Padang dan wilayah sekitarnya di Sumatera Barat (Sumbar) tengah dihadapkan pada kesulitan saat arus balik Idulfitri 2025.