(RIAUPOS.CO) — Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Pekanbaru mengatakan, lonjakan harga keperluan pokok di sejumlah pasar akibat tingginya permintaan masyarakat, Rabu (31/7). Khususnya pada komoditas cabai merah.
“Permintaan akan cabai tetap dan cenderung meningkat,†kata Kadisperindag Pekanbaru Ingot Ahmad Hutasuhut kepada Riau Pos.
Berdasarkan daftar perkembangan harga keperluan pokok dan barang penting lainnya di Kota Pekanbaru pada pekan kelima, Rabu (31/7), harga cabai merah Bukittinggi dari Rp70 ribu per kilogram menjadi Rp60 ribu per kg, cabai merah Medan naik dari Rp60 ribu per kilogram menjadi Rp61 ribu per kilogram, cabai hijau turun dari Rp50 ribu per kilogram jadi Rp45 ribu per kilogram, cabai rawit turun Rp70 ribu per kilogram menjadi Rp60 ribu per kilogram.
“Harga masih stabil, berkisar Rp60 sampai Rp70 ribu per kilogram beberapa minggu belakangan,†tambahnya.
Lonjakan harga itu, Ingot membeberkan, karena harga di daerah penghasil sudah mengalami kenaikan. Apalagi, kini sudah memasuki musim akhir panen.
“Hargai cabai masih segitu-gitu juga. Bukan fluktuatif, tapi supply dan demand lagi. Tentu hukum itu berlaku,†pungkasnya.
Sementara itu, harga bawang merah turun dari Rp25 ribu per kilogram jadi Rp21 ribu per kilogram, bawang putih turun dari Rp30 ribu per kilogram jadi Rp28 ribu per kilogram, daging sapi masih sama di harga Rp120 ribu per kilogram, daging ayam naik seribu rupiah menjadi Rp25 ribu per kilogram dan ayam kampung naik dari Rp50 ribu per kilogram jadi Rp60 ribu per kilogram.(*1/jrr)
Laporan MARRIO KISAZ, Pekanbaru