Minggu, 8 September 2024

Bobol Terali, Tujuh Tahanan Kabur

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) — Tujuh tahanan kabur dari sel di Markas Kepolisian Resort Kota Pekanbaru Pekanbaru di Jalan Ahmad Yani, Senin (7/12) dinihari. Mereka diduga membobol sel tahanan yang berada di lantai tiga Mapolresta. Kapolda Riau Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi mengatakan, pihaknya masih melakukan pengejaran terhadap tahanan yang kabur tersebut.

"Masih dalam pengejaran. Mereka membobol terali jendela angin-angin," kata Agung, Senin (7/12).

Dijelaskannya, saat ini petugas kepolisian yang menjaga tahanan tersebut dalam pemeriksaan pengamanan internal (paminal) dilingkungan Polri. Informasi yang dihimpun Riau Pos, para tahanan itu berhasil kabur dengan  menggunakan jalinan kain sarung. Tali itu digunakan sebagai sarana mereka turun dari lantai tiga lewat jendela gedung Mapolresta Pekanbaru tersebut.

Ketujuh tahanan laki-laki yang kabur itu berinisial Al, AB, RU, Sr, Na, Gi, Cc, dan MF. Namun belum diketahui secara pasti kasus yang menjerat para pelaku tersebut. 

- Advertisement -

Kabid Humas Polda Riau, Kombes Pol Sunarto menambahkan bahwa untuk informasi lebih lanjut terkait tahanan yang kabur tersebut agar dapat menghubungi Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Nandang Mu’min Wijaya. "Hubungi Kapolresta ya," jelasnya.

Baca Juga:  RJ Lino Divonis 4 Tahun Penjara

Sementara Kapolresta Pekanbaru Kombespol Nandang Mu’min Wijaya turun langsung mencari tahanan yang kabur. Hingga pukul 22.00 WIB, Riau Pos yang berada di lokasi, belum ditemui adanya tanda-tanda petugas membawa tahanan yang kabur. Jajaran kepolisian pun masih melakukan pengejaran. 

- Advertisement -

Bahkan, di Polresta sempat ada apel dan beberapa petugas mengenakan senjata. Kemudian, sekitar pukul 21.30 WIB, gerbang Polresta pun ditutup. Kemudian pukul 21.50 gerbang kembali dibuka.

Tujuh tahanan itu kabur melalui ventilasi atau lubang udara di lantai 3 Polresta Pekanbaru. Para tahanan itu berhasil kabur dengan  menggunakan jalinan kain sarung. Tali itu digunakan sebagai sarana mereka turun. Pantauan di lapangan, hingga kini ventilasi itu belum terpasang alias masih tergantung di tembok luar. Posisinya berada di sebelah kiri jika dari gerbang masuk, agak menjorok ke belakang. Persisnya di sana ada 14 lubang udara yang diberi teralis. Jika diurutkan, teralis lubang udara ke 13 itulah yang dijebol untuk dijadikan para tahanan kabur.

Baca Juga:  Tegas! Kata Mahfud, Pembakar Mimbar Masjid Jangan Disebut Orang Gila

Terlihat di lapangan, petinggi Polda dan Polresta pun mengecek lokasi. Ada Irwasda Polda Riau Kombespol Samsyul Huda dan Wakapolresta Pekanbaru AKBP Yusup Rahmanto. Sementara Kapolresta Nandang Mu’min Wijaya saat dikonfirmasi menyebut tahanan yang kabur masih dalam pengejaran. 

"Masih dalam pengejaran pelakunya," ujarnya. 

Informasi dihimpun tahanan Polresta Pekanbaru sebanyak 117 orang. Kemudian, ada titipan sembilan orang. Artinya ada 126 orang. Dikarenakan, terdapat tujuh orang yang kabur, sehingga tahanan tinggal 119 orang. 

Adanya tahanan kabur itu membuat masyarakat Kota Pekanbaru berharap pihak kepolisian segera menangkap mereka kembali. Salah seorang warga Beni berharap, kepolisian dapat bergerak cepat menangkap para napi yang kabur dari sel tahanan Mapolresta Pekanbaru tersebut. "Semoga cepat ditangkap," ujarnya.(p/sof)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) — Tujuh tahanan kabur dari sel di Markas Kepolisian Resort Kota Pekanbaru Pekanbaru di Jalan Ahmad Yani, Senin (7/12) dinihari. Mereka diduga membobol sel tahanan yang berada di lantai tiga Mapolresta. Kapolda Riau Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi mengatakan, pihaknya masih melakukan pengejaran terhadap tahanan yang kabur tersebut.

"Masih dalam pengejaran. Mereka membobol terali jendela angin-angin," kata Agung, Senin (7/12).

Dijelaskannya, saat ini petugas kepolisian yang menjaga tahanan tersebut dalam pemeriksaan pengamanan internal (paminal) dilingkungan Polri. Informasi yang dihimpun Riau Pos, para tahanan itu berhasil kabur dengan  menggunakan jalinan kain sarung. Tali itu digunakan sebagai sarana mereka turun dari lantai tiga lewat jendela gedung Mapolresta Pekanbaru tersebut.

Ketujuh tahanan laki-laki yang kabur itu berinisial Al, AB, RU, Sr, Na, Gi, Cc, dan MF. Namun belum diketahui secara pasti kasus yang menjerat para pelaku tersebut. 

Kabid Humas Polda Riau, Kombes Pol Sunarto menambahkan bahwa untuk informasi lebih lanjut terkait tahanan yang kabur tersebut agar dapat menghubungi Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Nandang Mu’min Wijaya. "Hubungi Kapolresta ya," jelasnya.

Baca Juga:  Imam Nahrawi Dituntut 10 Tahun

Sementara Kapolresta Pekanbaru Kombespol Nandang Mu’min Wijaya turun langsung mencari tahanan yang kabur. Hingga pukul 22.00 WIB, Riau Pos yang berada di lokasi, belum ditemui adanya tanda-tanda petugas membawa tahanan yang kabur. Jajaran kepolisian pun masih melakukan pengejaran. 

Bahkan, di Polresta sempat ada apel dan beberapa petugas mengenakan senjata. Kemudian, sekitar pukul 21.30 WIB, gerbang Polresta pun ditutup. Kemudian pukul 21.50 gerbang kembali dibuka.

Tujuh tahanan itu kabur melalui ventilasi atau lubang udara di lantai 3 Polresta Pekanbaru. Para tahanan itu berhasil kabur dengan  menggunakan jalinan kain sarung. Tali itu digunakan sebagai sarana mereka turun. Pantauan di lapangan, hingga kini ventilasi itu belum terpasang alias masih tergantung di tembok luar. Posisinya berada di sebelah kiri jika dari gerbang masuk, agak menjorok ke belakang. Persisnya di sana ada 14 lubang udara yang diberi teralis. Jika diurutkan, teralis lubang udara ke 13 itulah yang dijebol untuk dijadikan para tahanan kabur.

Baca Juga:  Lima Bulan Buron, Plt Bupati Bengkalis Nonaktif Ditangkap

Terlihat di lapangan, petinggi Polda dan Polresta pun mengecek lokasi. Ada Irwasda Polda Riau Kombespol Samsyul Huda dan Wakapolresta Pekanbaru AKBP Yusup Rahmanto. Sementara Kapolresta Nandang Mu’min Wijaya saat dikonfirmasi menyebut tahanan yang kabur masih dalam pengejaran. 

"Masih dalam pengejaran pelakunya," ujarnya. 

Informasi dihimpun tahanan Polresta Pekanbaru sebanyak 117 orang. Kemudian, ada titipan sembilan orang. Artinya ada 126 orang. Dikarenakan, terdapat tujuh orang yang kabur, sehingga tahanan tinggal 119 orang. 

Adanya tahanan kabur itu membuat masyarakat Kota Pekanbaru berharap pihak kepolisian segera menangkap mereka kembali. Salah seorang warga Beni berharap, kepolisian dapat bergerak cepat menangkap para napi yang kabur dari sel tahanan Mapolresta Pekanbaru tersebut. "Semoga cepat ditangkap," ujarnya.(p/sof)

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

Terbaru

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari