Sabtu, 23 November 2024
spot_img

PLN Resmikan 100 Persen 27 Desa Berlistrik di Tanjung Pinang

TANJUNG PINANG (RIAUPOS.CO) – PLN Unit Induk Wilayah Riau dan Kepulauan Riau secara resmi menyalakan listrik di 27 desa pada lima kabupaten. Demikian disampaikan GM PT PLN (Persero) Unit Induk Wilayah Riau dan Kepri, M  Irwansyah Putra kepada Riau Pos, Senin (28/10).

 

"Di antaranya berada di Kabupaten Anambas, Bintan, Karimun, Lingga dan Kota Batam. Untuk Kabupaten Bintan dan Kota Batam, desa berlistrik 100 persen serta pengoperasian 24 Jam menyala di Tambelan," katanya usai upacara Hari Sumpah Pemuda ke-91 dan Hari Listrik Nasional (HLN) yang digelar di halaman Gedung Daerah Tanjungpinang, kemarin.

Hadir dalam peringatan tersebut Plt Gubernur Kepri H Isdianto, SSos MM beserta jajaran Muspida Provinsi Kepri, GM PT PLN (Persero) Unit Induk Wilayah Riau dan Kepri, M Irwansyah Putra dan perwakilan pelajar Kepri sebagai peserta upacara.

Baca Juga:  Telkomsel dan Kredivo Inisiasi Layanan BNPL Telco Telkomsel PayLater

HLN tahun ini mengusung tema berkelanjutan sektor ketenagalistrikan dalam menghadapi era industri 4.0. Kata dia, pembangunan JTM sudah sepanjang 81,22 kms, JTR sepanjang 106,55 kms, gardu terpasang 3.500 KVA. Lalu, penambahan mesin pembangkit dengan daya mampu 2.88 MW dengan investasi kurang lebih sebesar Rp62 miliar. "Kini 27 desa tersebar di Provinsi Kepri tersebut sudah menyala," tambahnya.

Untuk Provinsi Kepri, lanjut dia, progres setelah 100 persen desa terlistrik di Kabupaten Natuna selesai. Maka, bulan ini menyusul Bintan dan Batam sudah 100 persen. "Sedangkan untuk Tambelan sendiri dilakukan penambahan pembangkit sebesar 0.5 MW yang rampung dikerjakan Oktober 2019 ini. Jadi, masyarakat Tambelan sudah bisa menikmati listrik selama 24 Jam penuh," terangnya.

Sementara itu, Plt Gubernur Kepri Isdianto menyampaikan selain peringatan Hari Sumpah Pemuda, pihaknya juga sekaligus memperingati Hari Listrik Nasional. "Dengan semangat peringatan Sumpah Pemuda menyatukan keragaman budaya, suku, agama dan bangsa untuk utuhnya negara kesatuan Indonesia," urainya.

Baca Juga:  Bank BJB Raih Dua Penghargaan Emisi Korporasi 2022

Dikatakan dia, untuk peringatan HLN kali ini, PLN telah melakukan kinerja yang optimal dengan menyelesaikan penyalaan di 27 desa dan menyelesaikan 100 persen desa berlistrik untuk Kabupaten Bintan dan Kota Batam.  “Serta 24 jam Tambelan. Tahun depan, harapan kami desa-desa lainnya yang ada sudah 100 persen berlistrik”,  ujar Isdianto.

Masih dalam rangkaian HLN, PLN memberikan bantuan program one man one hope kepada empat keluarga di Sungai Jang Tanjung Pinang, berupa bantuan penyambungan listrik dan pemasangan instalasi gratis kepada keluarga tidak mampu.  Bantuan ini didapatkan dari hasil donasi seluruh pegawai PLN sendiri. Bersama Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau, PLN juga hadir mendorong tumbuh kembangnya perekonomian masyarakat Kepulauan Riau tersebut.(*1)

TANJUNG PINANG (RIAUPOS.CO) – PLN Unit Induk Wilayah Riau dan Kepulauan Riau secara resmi menyalakan listrik di 27 desa pada lima kabupaten. Demikian disampaikan GM PT PLN (Persero) Unit Induk Wilayah Riau dan Kepri, M  Irwansyah Putra kepada Riau Pos, Senin (28/10).

 

- Advertisement -

"Di antaranya berada di Kabupaten Anambas, Bintan, Karimun, Lingga dan Kota Batam. Untuk Kabupaten Bintan dan Kota Batam, desa berlistrik 100 persen serta pengoperasian 24 Jam menyala di Tambelan," katanya usai upacara Hari Sumpah Pemuda ke-91 dan Hari Listrik Nasional (HLN) yang digelar di halaman Gedung Daerah Tanjungpinang, kemarin.

Hadir dalam peringatan tersebut Plt Gubernur Kepri H Isdianto, SSos MM beserta jajaran Muspida Provinsi Kepri, GM PT PLN (Persero) Unit Induk Wilayah Riau dan Kepri, M Irwansyah Putra dan perwakilan pelajar Kepri sebagai peserta upacara.

- Advertisement -
Baca Juga:  Telkomsel dan Kredivo Inisiasi Layanan BNPL Telco Telkomsel PayLater

HLN tahun ini mengusung tema berkelanjutan sektor ketenagalistrikan dalam menghadapi era industri 4.0. Kata dia, pembangunan JTM sudah sepanjang 81,22 kms, JTR sepanjang 106,55 kms, gardu terpasang 3.500 KVA. Lalu, penambahan mesin pembangkit dengan daya mampu 2.88 MW dengan investasi kurang lebih sebesar Rp62 miliar. "Kini 27 desa tersebar di Provinsi Kepri tersebut sudah menyala," tambahnya.

Untuk Provinsi Kepri, lanjut dia, progres setelah 100 persen desa terlistrik di Kabupaten Natuna selesai. Maka, bulan ini menyusul Bintan dan Batam sudah 100 persen. "Sedangkan untuk Tambelan sendiri dilakukan penambahan pembangkit sebesar 0.5 MW yang rampung dikerjakan Oktober 2019 ini. Jadi, masyarakat Tambelan sudah bisa menikmati listrik selama 24 Jam penuh," terangnya.

Sementara itu, Plt Gubernur Kepri Isdianto menyampaikan selain peringatan Hari Sumpah Pemuda, pihaknya juga sekaligus memperingati Hari Listrik Nasional. "Dengan semangat peringatan Sumpah Pemuda menyatukan keragaman budaya, suku, agama dan bangsa untuk utuhnya negara kesatuan Indonesia," urainya.

Baca Juga:  Delapan Desa Resmi Dialiri Listrik

Dikatakan dia, untuk peringatan HLN kali ini, PLN telah melakukan kinerja yang optimal dengan menyelesaikan penyalaan di 27 desa dan menyelesaikan 100 persen desa berlistrik untuk Kabupaten Bintan dan Kota Batam.  “Serta 24 jam Tambelan. Tahun depan, harapan kami desa-desa lainnya yang ada sudah 100 persen berlistrik”,  ujar Isdianto.

Masih dalam rangkaian HLN, PLN memberikan bantuan program one man one hope kepada empat keluarga di Sungai Jang Tanjung Pinang, berupa bantuan penyambungan listrik dan pemasangan instalasi gratis kepada keluarga tidak mampu.  Bantuan ini didapatkan dari hasil donasi seluruh pegawai PLN sendiri. Bersama Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau, PLN juga hadir mendorong tumbuh kembangnya perekonomian masyarakat Kepulauan Riau tersebut.(*1)

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

spot_img
spot_img
spot_img

Terbaru

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari