PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – PT Capella Dinamik Nusantara (CDN), Main Dealer Honda wilayah Riau baru saja meluncurkan All New Honda Vario 160 di Pekanbaru. CDN Optimistis sepeda motor tersebut bisa meraih antusias tinggi dari masyarakat.
Hal ini disampaikan Sales Manager PT CDN Riau Jonny Winata. Ia optimistis penjualan per bulannya bisa mencapai 1.000 unit. "Vario ini antusias masyarakat sangat tinggi, indent kami kurang lebih 200-an unit. Kami juga optimistis bisa mencapai penjualan 1.000 unit per bulan.Sebelumnya 700 unit per bulan," ungkapnya dalam konferensi pers saat peluncuran All New Honda Vario 160, Sabtu (19/2).
Ia mengungkapkan, pada 2021 lalu market share naik sebesar 1,5 persen, sehingga mencapai 80 persen hingga saat ini. "Kami mengharapkan market share dapat semakin berada di puncak," tuturnya.
Jonny juga menuturkan All New Honda Vario 160 hadir dengan tampilan yang memiliki daya tarik tersendiri, khususnya anak-anak muda. "Sensasi yang dihadirkan juga seperti mengendarai motos sport," ujarnya.
All New Honda Vario 160 yang memberikan energi dan gaya baru dalam revolusi desain, teknologi dan fitur canggih yang disematkan sesuai gaya berkendara masa kini. Model skutik ini mengekspresikan premium sporti dengan tampilan desain layaknya matik besar yang mampu memberikan kebanggaan bagi pengendaranya.
All New Honda Vario 160 siap menemani masyarakat Riau untuk merasakan sensasi berkendara menggunakan matik sporti premium. Hadir dengan berbagai 2 tipe dan pilihan warna berbeda di antaranya untuk tipe CBS terdapat warna Active Black, Grande Matte Black, dan Grande Matte Red. Sedangkan tipe ABS terdapat warna Active Black, Grande Matte Black, dan Grande White. Tipe ABS memiliki velg dengan warna burnt titanium serta sentuhan emblem Vario yang semakin memberikan kesan lebih premium.
"Untuk harga All New Honda Vario 160 tipe CBS adalah Rp26.708.000 dan tipe ABS Rp29.408.000," ujarnya.(aga)
PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – PT Capella Dinamik Nusantara (CDN), Main Dealer Honda wilayah Riau baru saja meluncurkan All New Honda Vario 160 di Pekanbaru. CDN Optimistis sepeda motor tersebut bisa meraih antusias tinggi dari masyarakat.
Hal ini disampaikan Sales Manager PT CDN Riau Jonny Winata. Ia optimistis penjualan per bulannya bisa mencapai 1.000 unit. "Vario ini antusias masyarakat sangat tinggi, indent kami kurang lebih 200-an unit. Kami juga optimistis bisa mencapai penjualan 1.000 unit per bulan.Sebelumnya 700 unit per bulan," ungkapnya dalam konferensi pers saat peluncuran All New Honda Vario 160, Sabtu (19/2).
- Advertisement -
Ia mengungkapkan, pada 2021 lalu market share naik sebesar 1,5 persen, sehingga mencapai 80 persen hingga saat ini. "Kami mengharapkan market share dapat semakin berada di puncak," tuturnya.
Jonny juga menuturkan All New Honda Vario 160 hadir dengan tampilan yang memiliki daya tarik tersendiri, khususnya anak-anak muda. "Sensasi yang dihadirkan juga seperti mengendarai motos sport," ujarnya.
- Advertisement -
All New Honda Vario 160 yang memberikan energi dan gaya baru dalam revolusi desain, teknologi dan fitur canggih yang disematkan sesuai gaya berkendara masa kini. Model skutik ini mengekspresikan premium sporti dengan tampilan desain layaknya matik besar yang mampu memberikan kebanggaan bagi pengendaranya.
All New Honda Vario 160 siap menemani masyarakat Riau untuk merasakan sensasi berkendara menggunakan matik sporti premium. Hadir dengan berbagai 2 tipe dan pilihan warna berbeda di antaranya untuk tipe CBS terdapat warna Active Black, Grande Matte Black, dan Grande Matte Red. Sedangkan tipe ABS terdapat warna Active Black, Grande Matte Black, dan Grande White. Tipe ABS memiliki velg dengan warna burnt titanium serta sentuhan emblem Vario yang semakin memberikan kesan lebih premium.
"Untuk harga All New Honda Vario 160 tipe CBS adalah Rp26.708.000 dan tipe ABS Rp29.408.000," ujarnya.(aga)