Sabtu, 23 November 2024
spot_img

PLN Selamatkan Ekosistem Bawah Laut di 17 Provinsi

JAKARTA (RIAUPOS.CO) – PT PLN (Persero) dalam wujud komitmen Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) tak hanya memberikan pendampingan ekonomi bagi masyarakat saja tetapi sekaligus mengajak masyarakat berperan aktif dalam pengelolaan dan konservasi lingkungan laut.

Sejak 2019, PLN sudah melakukan program konservasi lingkungan laut di 17 provinsi di Indonesia. Program ini melibatkan lebih dari 1.700 masyarakat dari program pelestarian lingkungan ini.

Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo menjelaskan, langkah yang dilakukan PLN dalam pengelolaan lingkungan laut ini sejalan dengan prinsip SDG’s. Sebagai Badan Usaha Milik Negara (BUMN), PLN ingin kehadiran korporat juga memberikan dampak bagi keberlangsungan lingkungan sekitar.

"Ini merupakan implementasi dari transformasi PLN yang Green dan Lean. Kami melibatkan masyarakat untuk bisa turut aktif dalam pelestarian ekosistem laut dan pesisir sehingga bisa memberikan dampak perekonomian ke masyarakat," ujar Darmawan, Selasa (5/7).

Baca Juga:  THR Wajib Dibayarkan

Sejak 2019 hingga Mei 2022 PLN terus mendukung untuk program konservasi lingkungan laut ini. Pada 2021 saja, program ini bisa menyerap sebanyak 628 penerima manfaat.

Pada tahun ini PLN menambah alokasi anggaran melanjutkan program pelestarian ekosistem laut.  Program ini akan menyasar 1.100 penerima manfaat. "Harapannya, mendapatkan lingkungan lebih bersih program ini juga mampu mendorong perekonomian masyarakat pesisir. Targetnya, penyerapan tenaga kerja dari Program Konservasi Lingkungan Laut bertambah 106 orang dengan tambahan 3 UMKM naik kelas pada tahun 2022," tegasnya.(adv/anf)

JAKARTA (RIAUPOS.CO) – PT PLN (Persero) dalam wujud komitmen Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) tak hanya memberikan pendampingan ekonomi bagi masyarakat saja tetapi sekaligus mengajak masyarakat berperan aktif dalam pengelolaan dan konservasi lingkungan laut.

Sejak 2019, PLN sudah melakukan program konservasi lingkungan laut di 17 provinsi di Indonesia. Program ini melibatkan lebih dari 1.700 masyarakat dari program pelestarian lingkungan ini.

- Advertisement -

Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo menjelaskan, langkah yang dilakukan PLN dalam pengelolaan lingkungan laut ini sejalan dengan prinsip SDG’s. Sebagai Badan Usaha Milik Negara (BUMN), PLN ingin kehadiran korporat juga memberikan dampak bagi keberlangsungan lingkungan sekitar.

"Ini merupakan implementasi dari transformasi PLN yang Green dan Lean. Kami melibatkan masyarakat untuk bisa turut aktif dalam pelestarian ekosistem laut dan pesisir sehingga bisa memberikan dampak perekonomian ke masyarakat," ujar Darmawan, Selasa (5/7).

- Advertisement -
Baca Juga:  Pertamina Disarankan Hanya Jual 4 Jenis BBM

Sejak 2019 hingga Mei 2022 PLN terus mendukung untuk program konservasi lingkungan laut ini. Pada 2021 saja, program ini bisa menyerap sebanyak 628 penerima manfaat.

Pada tahun ini PLN menambah alokasi anggaran melanjutkan program pelestarian ekosistem laut.  Program ini akan menyasar 1.100 penerima manfaat. "Harapannya, mendapatkan lingkungan lebih bersih program ini juga mampu mendorong perekonomian masyarakat pesisir. Targetnya, penyerapan tenaga kerja dari Program Konservasi Lingkungan Laut bertambah 106 orang dengan tambahan 3 UMKM naik kelas pada tahun 2022," tegasnya.(adv/anf)

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

spot_img
spot_img
spot_img

Terbaru

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari