Wujudkan Kepedulian, FOX Hotel Pekanbaru Berbagi Sesama

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Dalam rangka menyemarakkan bulan suci Ramadan, serta mewujudkan kepedulian dengan semangat untuk berbagi kepada sesama, FOX Hotel Pekanbaru, properti dari PT Halla Mohana mengadakan kegiatan bertajuk FOX Hotel Pekanbaru Berbagi, yang merupakan bagian dari gelaran Program Ramadan Kareem.

Sales and Marketing FOX Hotel Pekanbaru Nanang mengatakan, FOX Hotel Pekanbaru Berbagi diselenggarakan secara rutin di hari Jumat setiap pekan selama Ramadan. "Dalam kegiatan ini, FOX Hotel Pekanbaru mendistribusikan paket bahan pangan, makanan takjil, serta makanan kotak kepada yang memerlukan," kata Nanang, Senin (3/5).

- Advertisement -

Dikatakannya, donasi yang berhasil dikumpulkan dari bantuan perorangan serta perusahaan ini telah disalurkan kepada Tim Satgas Covid-19, tenaga kesehatan, panti asuhan, korban banjir, kaum duafa, komunitas masjid, serta warga di lingkungan FOX Hotel Pekanbaru berada.

"Dalam pelaksanaannya, proses pendistribusian bantuan dilakukan dengan penerapan protokol kesehatan yang ketat. Hal ini tentunya dilakukan guna memutus rantai penyebaran Covid-19 sekaligus memastikan keselamatan dan kesehatan karyawan hotel maupun penerima bantuan," ucapnya.

- Advertisement -

Nanang mengharapkan, melalui kegiatan ini, FOX Hotel Pekanbaru berharap dapat berkontribusi aktif dalam turut  membantu dan meringankan beban masyarakat yang membutuhkan, terlebih di tengah kondisi pandemi saat ini.(anf)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Dalam rangka menyemarakkan bulan suci Ramadan, serta mewujudkan kepedulian dengan semangat untuk berbagi kepada sesama, FOX Hotel Pekanbaru, properti dari PT Halla Mohana mengadakan kegiatan bertajuk FOX Hotel Pekanbaru Berbagi, yang merupakan bagian dari gelaran Program Ramadan Kareem.

Sales and Marketing FOX Hotel Pekanbaru Nanang mengatakan, FOX Hotel Pekanbaru Berbagi diselenggarakan secara rutin di hari Jumat setiap pekan selama Ramadan. "Dalam kegiatan ini, FOX Hotel Pekanbaru mendistribusikan paket bahan pangan, makanan takjil, serta makanan kotak kepada yang memerlukan," kata Nanang, Senin (3/5).

Dikatakannya, donasi yang berhasil dikumpulkan dari bantuan perorangan serta perusahaan ini telah disalurkan kepada Tim Satgas Covid-19, tenaga kesehatan, panti asuhan, korban banjir, kaum duafa, komunitas masjid, serta warga di lingkungan FOX Hotel Pekanbaru berada.

"Dalam pelaksanaannya, proses pendistribusian bantuan dilakukan dengan penerapan protokol kesehatan yang ketat. Hal ini tentunya dilakukan guna memutus rantai penyebaran Covid-19 sekaligus memastikan keselamatan dan kesehatan karyawan hotel maupun penerima bantuan," ucapnya.

Nanang mengharapkan, melalui kegiatan ini, FOX Hotel Pekanbaru berharap dapat berkontribusi aktif dalam turut  membantu dan meringankan beban masyarakat yang membutuhkan, terlebih di tengah kondisi pandemi saat ini.(anf)

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya