Espargaro Akui Frustrasi Kendarai Motor

AALST (RIAUPOS.CO) – Pembalap Tim Repsol Honda Pol Espargaro mengakui cukup frustrasi saat awal-awal mengawali balapan MotoGP 2021 dengan mengendarai motor Honda. Ia mengaku kesulitan beradaptasi hingga membuatnya gagal tampil bersinar di MotoGP 2021. Musim lalu, menjadi musim perdana Pol bersama Honda. Ia hanya menempati posisi ke-12 di akhir klasemen dengan raihan satu podium.

Sementara pembalap berusia 30 tahun itu menjelasakan penyebab utama dirinya bisa tampil buruk. Espargaro mengatakan tidak memiliki informasi yang cukup untuk dirinya beradaptasi dengan RC213V.

- Advertisement -

"Awal tahun lalu saya tidak tahu bagaimana menyelesaikan masalah, saya terlalu baru dengan motor ini, jadi informasi saya cukup lemah," kata Pol Espargaro dilansir dari Speed Week, Ahad (16/1).

Lebih lanjut, Pol menjelaskan musim lalu tidak bisa memecahkan masalah karena memiliki waktu sedikit untuk beradaptasi dengan motornya. Tetapi pembalap asal Spanyol itu mengaku telah menanrgetkan posisi teratas untuk MotoGP 2022, karena telah beradaptasi dengan baik.

- Advertisement -

"Saya tidak dapat menemukan jalan yang benar, kami mencoba hal yang berbeda dan saya tahu itu akan memakan waktu, tetapi kami tidak punya waktu. Hanya memiliki lima hari pengujian, seperti sekarang sebelum awal musim," tambahnya.(int/eca)

AALST (RIAUPOS.CO) – Pembalap Tim Repsol Honda Pol Espargaro mengakui cukup frustrasi saat awal-awal mengawali balapan MotoGP 2021 dengan mengendarai motor Honda. Ia mengaku kesulitan beradaptasi hingga membuatnya gagal tampil bersinar di MotoGP 2021. Musim lalu, menjadi musim perdana Pol bersama Honda. Ia hanya menempati posisi ke-12 di akhir klasemen dengan raihan satu podium.

Sementara pembalap berusia 30 tahun itu menjelasakan penyebab utama dirinya bisa tampil buruk. Espargaro mengatakan tidak memiliki informasi yang cukup untuk dirinya beradaptasi dengan RC213V.

"Awal tahun lalu saya tidak tahu bagaimana menyelesaikan masalah, saya terlalu baru dengan motor ini, jadi informasi saya cukup lemah," kata Pol Espargaro dilansir dari Speed Week, Ahad (16/1).

Lebih lanjut, Pol menjelaskan musim lalu tidak bisa memecahkan masalah karena memiliki waktu sedikit untuk beradaptasi dengan motornya. Tetapi pembalap asal Spanyol itu mengaku telah menanrgetkan posisi teratas untuk MotoGP 2022, karena telah beradaptasi dengan baik.

"Saya tidak dapat menemukan jalan yang benar, kami mencoba hal yang berbeda dan saya tahu itu akan memakan waktu, tetapi kami tidak punya waktu. Hanya memiliki lima hari pengujian, seperti sekarang sebelum awal musim," tambahnya.(int/eca)

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

spot_img
spot_img

Terbaru

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari