Jumat, 29 November 2024
spot_img

TLCI Riau VX 80 Series Audiensi dengan Walikota

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Komunitas Toyota Land Cruiser VX 80 Series (TLCI) Riau, menggelar audiensi dengan Wali Kota Pekanbaru Dr Firdaus ST MT, di ruang kerja Walikota di Kantor Jalan Sudirman, Selasa (20/9/2021) pagi.

 Tujuan dari audiensi ini ialah menyampaikan rencana tour Sumatera, Jawa dan Bali yang akan dilaksanakan pada 30 September, hingga 13 Oktober 2021 mendatang, Sekaligus menobatkan Walikota Pekanbaru sebagai pelindung dalam giat ini.

Maksud lain juga membantu Pemko mempromosikan semua potensi dan keunggulan Pekanbaru di beberapa daerah yang akan disinggahi di Pulau Sumatera, Jawa dan Bali nantinya.

"Alhamdulillah, kami diterima dengan baik Pak Walikota Firdaus. Silaturahmi dan audiensi berjalan penuh dengan kekeluargaan," kata  Ketua VX 80 Series Riau H Alif Yandri ST.

Hadir juga dalam pertemuan tersebut, Hendra Nasrul selaku operator officer rangkaian, H Tantawi Hatta sebagai Pembina, Hendra Hadisyar selaku sekretaris kegiatan, dan Romi Syafrin sebagai perwakilan peserta.

Baca Juga:  Pemprov Salurkan Rp14,7 Miliar BPUM

"Kami akan membawa nama Pekanbaru, dan menceritakan potensi yang ada di Kota Pekanbaru, Riau secara keseluruhan," tuturnya.

Walikota Pekanbaru Firdaus MT mengaku, sangat mendukung kegiatan yang ditaja TLCI Riau ini. Apalagi tujuannya untuk memperkenalkan dan mempromosikan Kota Pekanbaru, ke daerah lain.

"Ini kan tidak terlepas dari sinergi yang dibina Pemko dengan kalangan swasta. Apalagi di komunitas ini terdiri dari berbagai profesi. Pengusaha, developer, kaum profesional dan lainnya. Patut kami apresiasi," sebut Walikota Firdaus.

Selama perjalanan, walikota dua periode ini juga berpesan kepada rombongan, agar tetap mematuhi protokol kesehatan. Apalagi daerah yang ditempuh jauh, dan di antaranya masih ada yang melaksanakan PPKM.

Baca Juga:  Libur Sekolah Berakhir, Kemacetan Muncul di Sejumlah Titik

"Semoga semua agenda berjalan lancar, serta rombongan selamat pulang pergi. Sampaikan salam kami kepada semua mitra TLCI Riau di sana," sebutnya.

Turing TLCI Riau nanti diagendakan melintasi 9 provinsi dan 16 kota/kabupaten yang ada di Jawa, Bali dan Sumatera. Rombongan TLCI Riau nantinya akan bersilaturahmi dengan TLCI Chapter Bandung, TLCI Chapter Jogjakarta, serta TLCI Bali Chapter Denpasar.

Kegiatan ini tidak terlepas dari parnertship Pemprov Riau, Polda Riau, Korem 031 Wira Bima, Pemko Pekanbaru, Polresta Pekanbaru, RSD Madani Pekanbaru, DPD REI Riau, serta Perbakin Kota Pekanbaru. Termasuk halnya sponsorship, Agung Toyota, Agung Car Trans, Lamban Garage, dan Kedai Kopi Rumpun Pekanbaru.

Laporan: Agustiar  (Pekanbaru)
Editor: Erwan Sani

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Komunitas Toyota Land Cruiser VX 80 Series (TLCI) Riau, menggelar audiensi dengan Wali Kota Pekanbaru Dr Firdaus ST MT, di ruang kerja Walikota di Kantor Jalan Sudirman, Selasa (20/9/2021) pagi.

 Tujuan dari audiensi ini ialah menyampaikan rencana tour Sumatera, Jawa dan Bali yang akan dilaksanakan pada 30 September, hingga 13 Oktober 2021 mendatang, Sekaligus menobatkan Walikota Pekanbaru sebagai pelindung dalam giat ini.

- Advertisement -

Maksud lain juga membantu Pemko mempromosikan semua potensi dan keunggulan Pekanbaru di beberapa daerah yang akan disinggahi di Pulau Sumatera, Jawa dan Bali nantinya.

"Alhamdulillah, kami diterima dengan baik Pak Walikota Firdaus. Silaturahmi dan audiensi berjalan penuh dengan kekeluargaan," kata  Ketua VX 80 Series Riau H Alif Yandri ST.

- Advertisement -

Hadir juga dalam pertemuan tersebut, Hendra Nasrul selaku operator officer rangkaian, H Tantawi Hatta sebagai Pembina, Hendra Hadisyar selaku sekretaris kegiatan, dan Romi Syafrin sebagai perwakilan peserta.

Baca Juga:  Siswa Tak Wajib Ikut Les di Sekolah

"Kami akan membawa nama Pekanbaru, dan menceritakan potensi yang ada di Kota Pekanbaru, Riau secara keseluruhan," tuturnya.

Walikota Pekanbaru Firdaus MT mengaku, sangat mendukung kegiatan yang ditaja TLCI Riau ini. Apalagi tujuannya untuk memperkenalkan dan mempromosikan Kota Pekanbaru, ke daerah lain.

"Ini kan tidak terlepas dari sinergi yang dibina Pemko dengan kalangan swasta. Apalagi di komunitas ini terdiri dari berbagai profesi. Pengusaha, developer, kaum profesional dan lainnya. Patut kami apresiasi," sebut Walikota Firdaus.

Selama perjalanan, walikota dua periode ini juga berpesan kepada rombongan, agar tetap mematuhi protokol kesehatan. Apalagi daerah yang ditempuh jauh, dan di antaranya masih ada yang melaksanakan PPKM.

Baca Juga:  Job Fair Pekanbaru 2024 Sediakan Seribuan Loker

"Semoga semua agenda berjalan lancar, serta rombongan selamat pulang pergi. Sampaikan salam kami kepada semua mitra TLCI Riau di sana," sebutnya.

Turing TLCI Riau nanti diagendakan melintasi 9 provinsi dan 16 kota/kabupaten yang ada di Jawa, Bali dan Sumatera. Rombongan TLCI Riau nantinya akan bersilaturahmi dengan TLCI Chapter Bandung, TLCI Chapter Jogjakarta, serta TLCI Bali Chapter Denpasar.

Kegiatan ini tidak terlepas dari parnertship Pemprov Riau, Polda Riau, Korem 031 Wira Bima, Pemko Pekanbaru, Polresta Pekanbaru, RSD Madani Pekanbaru, DPD REI Riau, serta Perbakin Kota Pekanbaru. Termasuk halnya sponsorship, Agung Toyota, Agung Car Trans, Lamban Garage, dan Kedai Kopi Rumpun Pekanbaru.

Laporan: Agustiar  (Pekanbaru)
Editor: Erwan Sani

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

spot_img
spot_img

Terbaru

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari