Minggu, 10 November 2024

Puding Memikat, Ramah bagi Pejuang Diet Sehat

- Advertisement -

Gaya hidup masyarakat kota yang selalu upgrade, menjadi pelaku usaha harus selalu berinovasi. Apalagi, belakangan, gaya hidup sehat makin diminati. Pelaku usaha seperti usaha makanan, juga harus mengikuti tren tersebut. Dengan menciptakan menu-menu sehat, namun tentunya tetap menggugah selera dan bermanfaat untuk tubuh.

(RIAUPOS.CO) – Sebagai pelaku usaha bidang kuliner, Maya Poetri Ridarni mencoba melakukan beberapa inovasi dalam produk yang ia jual. Adapun produk yang dihasilkan oleh wanita berhijab ini berupa puding. Ia membuat menu pencuci mulut ini bukan hanya menarik dari segi bentuk, namun juga bisa dinikmati oleh semua orang. Termasuk yang memiliki gaya hidup sehat.

- Advertisement -

‘‘Awalnya bikin puding hanya untuk konsumsi pribadi di acara-acara keluarga. Namun, ternyata banyak yang suka. Akhirnya ada pesanan dan mulai diseriusin. Tapi, berjalannya waktu, saya mencoba mengekspklor ide-ide baru ke dalam puding ini. Mulai dari bentuk, hingga bahan baku," ujarnya.

Dari segi bentuk, jelas puding buatannya tampak lebih menarik daripada puding pada umumnya. Ia menempatkan berbagai topping hingga ucapan di atas puding warna-warninya tersebut. Sehingga tampak indah dipandang dan layak dijadikan sebagai pengganti kue ulang tahun.

Baca Juga:  Nissan Skyline R34 Eks Paul Walker Ditaksir hingga Rp6 M

Nah, dari segi bahan, Maya mencoba mengikuti permintaan dari para pemesan. Untuk kandungan gula, jenis susu dan bahan lainnya semua bisa disesuaikan dengan gaya hidup dari si pemesan. ‘’Jadi, misal ada yang diet karbo atau ada yang kena diabet, bisa request. Susunya kita ganti low fat, gulanya kita ganti gula diet, tanpa pakai susu kental manis. Buah-buahannya juga bisa disesuaikan," paparnya.

- Advertisement -

Wah, ramah banget nih untuk para pejuang diet dan pejuang diabetes. Karena, manisnya dan bahan-bahannya bisa diatur sesuai kadar yang diperlukan. Dengan inovasi ini, wajar jika akhirnya puding yang ia produksi selalu laris manis. Pesanan selalu datang, terutma di momen-momen tertentu. Seperti akhir pekan, lebaran dan lainnya.

Meski bahan-bahannya ramah untuk pejuang diet, namun, tidak mengurangi esensi kenikmatan dari puding yang ia hasilkan. ‘‘Dari segi rasa, tentunya kami memastikan tetap bisa dinikmati oleh semua orang," sambung pemilik akun Instagram @buk.ayya_corner ini.

Baca Juga:  Empat Zodiak Ini Paling Suka Pamer

Kamu juga bisa memesan topping sesuai dengan seleramu. Ada buah-buahan segar, coklat, biskuit dan lainnya. Varian rasanya pun beraneka ragam. Namun, yang paling diminati saat ini ialah rasa mango dan oreo milo choco.

Menariknya lagi, Maya juga membuat tekstur pudingnya mirip dengan bolu kukus. Lembut, namun tidak terlalu silky dan kenyal. Sehingga ada sensasi baru saat puding mendarat di lidah. ‘‘Jadi,  teksturnya itu kayak tekstur bolu kukus, tapi dingin dan segar. Karena kita juga menggunakan roti, jadi nggak terlalu smooth kayak puding yang viral itu teksturnya. Cobain sendiri deh biar lebih jelas," ucap Maya menyudahi wawancara.

Nah, kalau udah bosan dengan cake ulang tahun yang padat dan terlalu manis, kamu bisa mencoba menggantinya dengan puding lembut nan sehat ini. Selain enak dan bisa disesuaikan dengan selera, puding juga bagus untuk pencernaan lho. ***

Laporan: SITI AZURA
Foto: MHD AKHWAN

 

Gaya hidup masyarakat kota yang selalu upgrade, menjadi pelaku usaha harus selalu berinovasi. Apalagi, belakangan, gaya hidup sehat makin diminati. Pelaku usaha seperti usaha makanan, juga harus mengikuti tren tersebut. Dengan menciptakan menu-menu sehat, namun tentunya tetap menggugah selera dan bermanfaat untuk tubuh.

(RIAUPOS.CO) – Sebagai pelaku usaha bidang kuliner, Maya Poetri Ridarni mencoba melakukan beberapa inovasi dalam produk yang ia jual. Adapun produk yang dihasilkan oleh wanita berhijab ini berupa puding. Ia membuat menu pencuci mulut ini bukan hanya menarik dari segi bentuk, namun juga bisa dinikmati oleh semua orang. Termasuk yang memiliki gaya hidup sehat.

- Advertisement -

‘‘Awalnya bikin puding hanya untuk konsumsi pribadi di acara-acara keluarga. Namun, ternyata banyak yang suka. Akhirnya ada pesanan dan mulai diseriusin. Tapi, berjalannya waktu, saya mencoba mengekspklor ide-ide baru ke dalam puding ini. Mulai dari bentuk, hingga bahan baku," ujarnya.

Dari segi bentuk, jelas puding buatannya tampak lebih menarik daripada puding pada umumnya. Ia menempatkan berbagai topping hingga ucapan di atas puding warna-warninya tersebut. Sehingga tampak indah dipandang dan layak dijadikan sebagai pengganti kue ulang tahun.

- Advertisement -
Baca Juga:  Inspirasi Tampilan Elegan tanpa Berlebihan

Nah, dari segi bahan, Maya mencoba mengikuti permintaan dari para pemesan. Untuk kandungan gula, jenis susu dan bahan lainnya semua bisa disesuaikan dengan gaya hidup dari si pemesan. ‘’Jadi, misal ada yang diet karbo atau ada yang kena diabet, bisa request. Susunya kita ganti low fat, gulanya kita ganti gula diet, tanpa pakai susu kental manis. Buah-buahannya juga bisa disesuaikan," paparnya.

Wah, ramah banget nih untuk para pejuang diet dan pejuang diabetes. Karena, manisnya dan bahan-bahannya bisa diatur sesuai kadar yang diperlukan. Dengan inovasi ini, wajar jika akhirnya puding yang ia produksi selalu laris manis. Pesanan selalu datang, terutma di momen-momen tertentu. Seperti akhir pekan, lebaran dan lainnya.

Meski bahan-bahannya ramah untuk pejuang diet, namun, tidak mengurangi esensi kenikmatan dari puding yang ia hasilkan. ‘‘Dari segi rasa, tentunya kami memastikan tetap bisa dinikmati oleh semua orang," sambung pemilik akun Instagram @buk.ayya_corner ini.

Baca Juga:  Ini 5 Zodiak yang Paling Cocok Jadi Pemimpin

Kamu juga bisa memesan topping sesuai dengan seleramu. Ada buah-buahan segar, coklat, biskuit dan lainnya. Varian rasanya pun beraneka ragam. Namun, yang paling diminati saat ini ialah rasa mango dan oreo milo choco.

Menariknya lagi, Maya juga membuat tekstur pudingnya mirip dengan bolu kukus. Lembut, namun tidak terlalu silky dan kenyal. Sehingga ada sensasi baru saat puding mendarat di lidah. ‘‘Jadi,  teksturnya itu kayak tekstur bolu kukus, tapi dingin dan segar. Karena kita juga menggunakan roti, jadi nggak terlalu smooth kayak puding yang viral itu teksturnya. Cobain sendiri deh biar lebih jelas," ucap Maya menyudahi wawancara.

Nah, kalau udah bosan dengan cake ulang tahun yang padat dan terlalu manis, kamu bisa mencoba menggantinya dengan puding lembut nan sehat ini. Selain enak dan bisa disesuaikan dengan selera, puding juga bagus untuk pencernaan lho. ***

Laporan: SITI AZURA
Foto: MHD AKHWAN

 

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

spot_img
spot_img

Terbaru

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari