LOGAS TANAH DARAT (RIAUPOS.CO) — Pemerintah Kecamatan Logas Tanah Darat (LTD) menyampaikan beberapa usulan yang berasal dari masyarakat. Dari sekian banyak usulan, salah satu yang menjadi usulan prioritas adalah pembangunan tujuh kantor desa.
Hal itu disampaikan Camat LTD, Rian Fitra saat musyawarah rencana pembangunan (musrenbang) RKPD Kabupaten Kuansing untuk 2021 di LTD, Selasa (10/2). Dalam penyampaianya, Rian juga mengusulkan beberapa aspirasi masyarakat terkait infrastruktur dan bidang pendidikan.
"Setelah dikumpulkan, rata-rata usulan dari desa itu terkait pembangunan kantor desa. Ada tujuh kantor desa yang kami usulkan, masing-masing, pembangunan kantor Desa Logas, Lubuk Kebun, Sungai Rambai, Rambahan, Teratak Rendah, Sekijang dan kantor Desa Sidodadi," ujar Rian.
Di bidang lain, lanjut Rian, masyarakat mengusulkan pengapasan jalan, antara lain, jalan Teratak Rendah-Sekijang, Perhentian Luas-Logas hingga Sungai Rambai. Selain itu, ada lagi usulan pembangunan pagar puskesmas, tambahan dokter dan mobil ambulans.
Menanggapi itu, Bupati Kuansing Drs H Mursini MSi akan memasukkan dalam rencana pembangunan di tingkat kabupaten. Menurut Mursini, seluruh usulan itu akan dipilah mana yang paling prioritas. Terutama untuk kepentingan masyarakat banyak.
"Iya. Semua usulan itu akan kami masukan. Makanya saya langsung membawa OPD terkait setiap musrenbang, dengan tujuan supaya bisa menanggapi langsung apa yang menjadi usulan masyarakat," kata Mursini. (yas)