ROKAN HULU (RIAUPOS.CO) — Pemerintah Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) menyebutkan keberadaan Badan Usaha Milik Desa (Bumdes) yang tersebar di seluruh desa di 16 kecamatan se Kabupaten Rohul merupakan sebagai lembaga mikro di pedesaan itu, sangat bermanfaat bagi masyarakat.
Selain membantu tugas pemerintah daerah, dalam mengurangi angka pengangguran dan kemiskinan, Bumdes telah membantu meningkatkan perekonomian masyarakat di pedesaan. Lembaga mikro ekonomi desa itu dijadikan sebagai tempat simpan pinjam, kredit, bantuan modal usaha serta menyalurkan bantuan sosial di tengah masyarakat.
Disamping itu, hasil laba usaha BUMDes setiap tahunnya memberikan kontribusi bagi pemerintah desa (Pemdes) di Rohul. Pernyataan tersebut diungkapkan Sekda Rohul H Abdul Haris SSos MSi kepada wartawan, Jumat (7/2), usai menghadiri Musyawarah Pertanggungjawaban Tahunan Bumdes (MPTB) Langkitin Desa Langkitin Kecamatan Rambah Samo.
Menurutnya, secara umum BUMDes yang ada di Rohul telah berperan sebagai lembaga ekonomi mikro di desa yang mengembangkan program-program untuk kepentingan masyarakat banyak.
Seperti layanan online, penyedian dana beasiswa bagi siswa kurang mampu dan membantu pembangunan infrastruktur sosial kemasyarakatan.
"Bumdes ini sudah memiliki legalitas dari pemerintah, sebab tidak sama dengan rentenir, jadi Bumdes lembaga resmi, yang melayani masyarakat dalam simpan pinjam, modal dan lainnya,"sebutnya.
Sekda menyebutkan, Bumdes yang ada di Rohul merupakan salah satu lembaga ekonomi yang menjadi ikon Kabupaten Rohul, sebab sudah banyak kabupaten/kota diluar provinsi Riau yang melakukan studi banding ke Kabupaten Rohul untuk mempelajari kesuksesan Bumdes.
Dia menyebutkan, salah satu kuncinya suksesnya Bumdes di Rohul yakni sikap jujur. Sumber Daya Manusia (SDM) yang jujur membuat lembaga itu sukses dengan sendirinya, jadi dipundak pengelola tergantung saat ini ekonomi masyarakat desa.
Diakuinya, Bumdes banyak membantu masyarakat membebaskan dari lilitan rentenir, kemudian memudahkan masyarakat untuk mendapatkan pinjaman dana, banyak usaha BUMdes, bergerak di tengah-tengah masyarakat, seperti Pertanian, wirausaha penjualan sepeda motor, rekening listrik dan lainnya.(adv)