MADRID (RIAUPOS.CO) – Real Madrid membantai tim peringkat kedua, Girona di pekan ke-24 Liga Spanyol, kemarin. Kemenangan 4-0 itu diklaim Carlo Ancelotti sebagai pernyataan besar anak asuhnya dalam persaingan di Liga Spanyol.
Bermain di Santiago Bernabeu, Vinicius Junior membuka skor di menit ke-5. Jude Belligham kemudian menggandakan keunggulan di menit ke-34.
Bellingham mencetak gol keduanya di menit ke-58 untuk mengubah skor menjadi 3-0. Dua menit berselang, Rodrygo mengubah skor menjadi 4-0.
Penalti didapat Madrid di menit ke-90. Namun, Joselu gagal mengkonversinya menjadi gol. Tendangannya hanya menghajar tiang gawang.
Dengan hasil ini, Madrid yang mengoleksi poin 61 kini unggul lima angka di atas Girona. “Kami membuat pernyataan besar di liga karena Girona adalah tim yang hebat,” kata Pelatih Madrid, Carlo Ancelotti.
Ia menyebut Vinicius yang memberi dua assist sebagai yang terbaik di laga ini. “Vini Jr. menampilkan performa terbaik, dia yang terbaik di dunia ketika dia bermain seperti itu. Bellingham adalah yang terbaik kedua, Rodrygo yang ketiga, Kroos yang keempat, Camavinga, Valverde,” ujarnya.
Bellingham jadi tumbal kemenangan Real Madrid atas Girona. Carlo Ancelotti membenarkan kabar tersebut dan mengatakan pemain andalannya itu mengalami masalah pada pergelangan kakinya.
“(Jude) Bellingham mengalami cedera pergelangan kaki, mereka akan memeriksanya besok. Saya harap kami bisa membuatnya fit untuk hari Selasa,” kata Ancelotti.
“Ada beberapa pertandingan yang tidak dia ikuti dan yang lain datang dan berkontribusi banyak, seperti Brahim dan Joselu. Kami memecahkan rekor cedera hari ini dengan empat bek tengah absen,” sambungnya. (amr/eca)
Laporan JPG, Madrid