Jumat, 22 November 2024
spot_img

Mahfud Singgung Persoalan Mafia Sawit di Riau

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Calon Wakil Presiden (Cawapres) nomor urut 3 Mahfud MD melakukan kampanye terbuka di Provinsi Riau, Senin (29/1). Ada beberapa kegiatan yang diikuti Mahfud MD di Bumi Lancang Kuning.

Diawali silaturahmi dengan tokoh masyarakat, Mahfud yang didampingi langsung Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Gatot Edy Pramono tersebut juga berkesempatan membuka gerai UMKM Riau.

Puncaknya, Mahfud menemui ribuan pendukungnya di Gelanggang Remaja, Pekanbaru. Ada beberapa persoalan yang disampaikan Mahfud. Di antaranya penegakan hukum hingga persoalan dana bagi hasil (DBH) sawit.

“Mengapa kita perlu memilih Ganjar Mahfud? Karena penegakan hukum di Indonesia saat ini terasa tumpul. Korupsi merajalela dan kita perlu tata pemerintahan yang bersih dan mampu memartabatkan negara kita,” sebut Mahfud. Dirinya mencatat permasalahan konkret di Riau terkait kelapa sawit, di mana keberlanjutan lahan sawit menjadi sorotan. Mahfud MD berkomitmen untuk memberantas praktik ilegal yang melibatkan mafia sawit yang dianggap kebal hukum.

Baca Juga:  Masnur Pertanyakan SK Mahkamah Golkar

“Riau memiliki 3 juta hektare sawit, namun pengelolaannya masih jauh dari ideal. Ada lahan sawit yang tidak diurus dengan baik, dikuasai oleh pihak tertentu dan ini harus mendapatkan penanganan tegas,” ujarnya.

Dalam konteks infrastruktur, Mahfud MD menyatakan bahwa pembangunan ekonomi dan sosial hanya dapat terjadi jika penegakan hukum berjalan dengan baik.

Ia menjanjikan pemberian internet gratis kepada UMKM, anak sekolah dan juga ditujukan ke tempat terbuka sebagai langkah nyata mendukung pertumbuhan ekonomi.

“Pertumbuhan ekonomi dan pendidikan harus didukung oleh penegakan hukum yang kuat. Saya dan Ganjar akan memberikan internet gratis kepada semua UMKM, anak sekolah, dan di tempat terbuka. Ini bukan hanya janji, tapi langkah konkret untuk memajukan Riau,” tambahnya.

Baca Juga:  YBM PLN Berbagi Sembako dan Santuni Yatim Duafa di Tampan

Dalam upaya mendukung petani, Mahfud MD berjanji memberikan subsidi pupuk dan perhatian khusus terhadap kesejahteraan mereka. Utang sebanyak Rp687 miliar milik petani dan nelayan juga akan diputihkan untuk meringankan beban utang.

“Saya dan pak Ganjar akan mengatasi ketidakadilan yang dialami petani. Subsidi pupuk dan dukungan lainnya akan kami berikan. Utang milik petani dan nelayan (melalui KUR) akan dibebaskan dari utang kepada pemerintah jika kami terpilih,” ujarnya.(nda)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Calon Wakil Presiden (Cawapres) nomor urut 3 Mahfud MD melakukan kampanye terbuka di Provinsi Riau, Senin (29/1). Ada beberapa kegiatan yang diikuti Mahfud MD di Bumi Lancang Kuning.

Diawali silaturahmi dengan tokoh masyarakat, Mahfud yang didampingi langsung Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Gatot Edy Pramono tersebut juga berkesempatan membuka gerai UMKM Riau.

- Advertisement -

Puncaknya, Mahfud menemui ribuan pendukungnya di Gelanggang Remaja, Pekanbaru. Ada beberapa persoalan yang disampaikan Mahfud. Di antaranya penegakan hukum hingga persoalan dana bagi hasil (DBH) sawit.

“Mengapa kita perlu memilih Ganjar Mahfud? Karena penegakan hukum di Indonesia saat ini terasa tumpul. Korupsi merajalela dan kita perlu tata pemerintahan yang bersih dan mampu memartabatkan negara kita,” sebut Mahfud. Dirinya mencatat permasalahan konkret di Riau terkait kelapa sawit, di mana keberlanjutan lahan sawit menjadi sorotan. Mahfud MD berkomitmen untuk memberantas praktik ilegal yang melibatkan mafia sawit yang dianggap kebal hukum.

- Advertisement -
Baca Juga:  Mobil Tabrak Sepeda Motor dan Petugas Kebersihan

“Riau memiliki 3 juta hektare sawit, namun pengelolaannya masih jauh dari ideal. Ada lahan sawit yang tidak diurus dengan baik, dikuasai oleh pihak tertentu dan ini harus mendapatkan penanganan tegas,” ujarnya.

Dalam konteks infrastruktur, Mahfud MD menyatakan bahwa pembangunan ekonomi dan sosial hanya dapat terjadi jika penegakan hukum berjalan dengan baik.

Ia menjanjikan pemberian internet gratis kepada UMKM, anak sekolah dan juga ditujukan ke tempat terbuka sebagai langkah nyata mendukung pertumbuhan ekonomi.

“Pertumbuhan ekonomi dan pendidikan harus didukung oleh penegakan hukum yang kuat. Saya dan Ganjar akan memberikan internet gratis kepada semua UMKM, anak sekolah, dan di tempat terbuka. Ini bukan hanya janji, tapi langkah konkret untuk memajukan Riau,” tambahnya.

Baca Juga:  Mahfud Mundur dari Kabinet

Dalam upaya mendukung petani, Mahfud MD berjanji memberikan subsidi pupuk dan perhatian khusus terhadap kesejahteraan mereka. Utang sebanyak Rp687 miliar milik petani dan nelayan juga akan diputihkan untuk meringankan beban utang.

“Saya dan pak Ganjar akan mengatasi ketidakadilan yang dialami petani. Subsidi pupuk dan dukungan lainnya akan kami berikan. Utang milik petani dan nelayan (melalui KUR) akan dibebaskan dari utang kepada pemerintah jika kami terpilih,” ujarnya.(nda)

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

spot_img
spot_img
spot_img

Terbaru

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari