Kamis, 19 September 2024

AKBP Mohammad Kholid Kapolres Kampar

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) — AKBP Mohammad Kholid resmi menjabat sebagai Kapolres Kampar, usai dilantik Kapolda Riau, Irjen Pol Agung Imam Setya Effendi, Rabu (27/11). Kholid mengganti posisi AKBP Asep Darmawan yang dimutasi sebagai Pamen Pelayanan Markas (Yanma) Polri dalam rangka pemeriksaan.

Pelaksanaan pelantikan dan serah terima jabatan (sertijab) berlangsung di Aula Tribrata Mapolda Riau, Jalan Jenderal Sudirman. Kegiatan tersebut ditandai dengan penanggalan dan pemasangan tanda pangkat serta penyerahan tongkat komando. Kemudian dilanjutkan pengambilan sumpah jabatan dan penandatanganan berita acara serah terima jabatan.

Terjadinya peralihan tongkat komando Kapolres Kampar, menindaklanjuti Surat Tegram (ST) Kapolri Nomor ST/3094/XI/2019 tertanggal 18 November 2019 tetang pemberhentian dari dan pengangkatan dalam jabatan di lingkungan Polri. Dimana dalam surat itu, AKBP Mohammad Kholid sebelumnya menjabat Kasubdit III Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Riau ditunjuk sebagai Kapolres Kampar.

Baca Juga:  Penurunan Stunting Jadi Salah Satu Program Prioritas Pj Gubri

Irjen Pol Agung Imam Setya Effendi menyampaikan, pelantikkan dan serah terima ini bagian reformasi struktural institusi dan kebutuhan organisasi serta penyegaran internal dalam melaksanakan tugas Polri.

- Advertisement -

Sehingga diharapkan, pelaksanaan rencana kerja yang telah ditetapkan dapat berjalan secara efektif dan meningkatkan kinerja Polri dalam melaksanakan tugas Kamtibmas. "Kepada pejabat baru dilantik diharapkan dapat menjalankan amanah dengan baik," harap Kapolda Riau.

Sebelumnya, Kepala Polisi Republik Indonesia (Kapolri) Jendral Idham Azis mencopot Kapolres Kampar, AKBP Asep Darmawan dari jabatan. Pencopotan itu, ditenggarai sikap AKBP Asep Darmawan yang dinilai tidak menghargai pimpinan.

- Advertisement -

Karena dia kedapatan mengobrol ketika Kapolri memberikan arahan dalam apel kesiagaan Kesatuan Wilayah (Kasatwil) 34 Kapolda dan 600-an Kapolres se-Indonesia pada peringatan HUT Brimob, di Depok, Jawa Barat, Kamis (14/11) lalu.

Baca Juga:  Rapid Test di Tempat, Tiga Orang Reaktif

AKBP Asep Darmawan diketahui menjabat sebagai Kapolres Kampar belum genap dua bulan. Dia dilantik Kapolda Riau saat itu, Irjen Pol Widodo Eko Prihastopo, bersama 10 Kapolres lainnya di jajaran Polda Riau pada 24 September 2019.

Asep sendiri menggantikan AKBP Andri Ananta Yudhistira yang pindah tugas sebagai Kapolres Dumai. Sebelum menjabat Kapolres Kampar, AKBP Asep Darmawan menjabat Kasubdit II Ditreskrimum Polda Riau.(rir)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) — AKBP Mohammad Kholid resmi menjabat sebagai Kapolres Kampar, usai dilantik Kapolda Riau, Irjen Pol Agung Imam Setya Effendi, Rabu (27/11). Kholid mengganti posisi AKBP Asep Darmawan yang dimutasi sebagai Pamen Pelayanan Markas (Yanma) Polri dalam rangka pemeriksaan.

Pelaksanaan pelantikan dan serah terima jabatan (sertijab) berlangsung di Aula Tribrata Mapolda Riau, Jalan Jenderal Sudirman. Kegiatan tersebut ditandai dengan penanggalan dan pemasangan tanda pangkat serta penyerahan tongkat komando. Kemudian dilanjutkan pengambilan sumpah jabatan dan penandatanganan berita acara serah terima jabatan.

Terjadinya peralihan tongkat komando Kapolres Kampar, menindaklanjuti Surat Tegram (ST) Kapolri Nomor ST/3094/XI/2019 tertanggal 18 November 2019 tetang pemberhentian dari dan pengangkatan dalam jabatan di lingkungan Polri. Dimana dalam surat itu, AKBP Mohammad Kholid sebelumnya menjabat Kasubdit III Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Riau ditunjuk sebagai Kapolres Kampar.

Baca Juga:  Gubri Didemo Berulang, AMPG: Mari Kedepankan Adat Budaya Melayu

Irjen Pol Agung Imam Setya Effendi menyampaikan, pelantikkan dan serah terima ini bagian reformasi struktural institusi dan kebutuhan organisasi serta penyegaran internal dalam melaksanakan tugas Polri.

Sehingga diharapkan, pelaksanaan rencana kerja yang telah ditetapkan dapat berjalan secara efektif dan meningkatkan kinerja Polri dalam melaksanakan tugas Kamtibmas. "Kepada pejabat baru dilantik diharapkan dapat menjalankan amanah dengan baik," harap Kapolda Riau.

Sebelumnya, Kepala Polisi Republik Indonesia (Kapolri) Jendral Idham Azis mencopot Kapolres Kampar, AKBP Asep Darmawan dari jabatan. Pencopotan itu, ditenggarai sikap AKBP Asep Darmawan yang dinilai tidak menghargai pimpinan.

Karena dia kedapatan mengobrol ketika Kapolri memberikan arahan dalam apel kesiagaan Kesatuan Wilayah (Kasatwil) 34 Kapolda dan 600-an Kapolres se-Indonesia pada peringatan HUT Brimob, di Depok, Jawa Barat, Kamis (14/11) lalu.

Baca Juga:  Kanwil BPN Provinsi Riau Serahkan 78.000 Sertifikat

AKBP Asep Darmawan diketahui menjabat sebagai Kapolres Kampar belum genap dua bulan. Dia dilantik Kapolda Riau saat itu, Irjen Pol Widodo Eko Prihastopo, bersama 10 Kapolres lainnya di jajaran Polda Riau pada 24 September 2019.

Asep sendiri menggantikan AKBP Andri Ananta Yudhistira yang pindah tugas sebagai Kapolres Dumai. Sebelum menjabat Kapolres Kampar, AKBP Asep Darmawan menjabat Kasubdit II Ditreskrimum Polda Riau.(rir)

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

Terbaru

spot_img

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari