UPAYA perundingan gencatan senjata di Gaza yang digelar di Kairo, Mesir, masih belum mendapatkan titik temu. Upaya jeda perang akan kembali dilanjutkan agar masyarakat muslim di Gaza bisa melaksanakan ibadah Ramadan dengan aman
Realisasi gencatan senjata antara Israel dan Hamas akhirnya tinggal mimpi. Untuk kali kesekian, Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu menolak usulan yang diajukan Hamas. Dia menyebut proposal balasan Hamas sebagai hal yang tidak mungkin terjadi dan aneh.
RUMUSAN proposal gencatan senjata yang dibahas di Paris, Prancis telah selesai. Pembahasannya dilakukan antara Israel, AS, Qatar dan Mesir tanpa melibatkan Hamas. Karena itulah, usulan tersebut kini diserahkan ke Hamas untuk ditinjau.
Suara sirene meraung di wilayah utara Israel, Sabtu (6/1). Itu terjadi setelah Hizbullah menembakkan puluhan roket dari Lebanon ke pangkalan militer Israel di utara. Serangan roket itu terjadi sehari setelah pemimpin Hizbullah Sayyed Hassan Nasrallah mengatakan kelompoknya harus membalas pembunuhan wakil pemimpin politik Hamas Saleh Al Arouri, Selasa (2/1) lalu.