Jumat, 22 November 2024

Bersiap untuk Perubahan Siak BerkemajuanĀ 

- Advertisement -

SIAK (RIAUPOS.CO) – Di hari kemenangan, Ketua DPRD Siak Indra Gunawan melaksanakan salat Idulfitri di Lapangan Tugu depan Istana Asserayah Alhasyimiah Siak Sri Indrapura. Wajahnya semringah, dan begitu ramah kepada siapa saja yang ditemuinya, sambil bersalaman mengucapkan selamat Idulfitri, mohon maaf lahir dan batin.

Bermaaf-maafan merupakan langkah nyata yang dilakukan saat Idulfitri, setelah berpuasa selama sebulan. Dan momen itu, benar-benar dimanfaatkan Ketua DPRD Indra Gunawan. Karena setelah berpuasa, bermaaf-maafan, setiap orang akan kembali fitrah.

- Advertisement -

ā€œSebagai manusia biasa, tentu saya tak luput dari salah. Makanya saya tak masalah meminta maaf lebih dulu,ā€ kata Indra Gunawan.

Lapangkan hati, terus menebar kebaikan tak hanya meminta maaf tapi juga memberi maaf, sehingga semua menjadi terasa ringan dan begitu damai. Pagi Idulfitri itu, Ketua DPRD Indra Gunawan tiba bersama Wakil Ketua I DPRD Fairus SAg.

Keakraban Ketua dan Wakil Ketua I itu terlihat nyata. Setelah pileg dan keduanya kembali terpilih, Ketua Indra Gunawan tetap di DPRD Siak, sementara Fairus duduk di DPRD provinsi. ā€œKami sudah berteman cukup lama. Momen Idulfitri ini menjadi sangat penting, karena atas kepercayaan masyarakat Siak, kami kembali duduk di DPRD,ā€ kata Indra Gunawan lagi.

- Advertisement -

Dia mengucapkan terima kasih tak terhingga atas kepercayaan yang diberikan masyarakat untuknya. Ketua Indra Gunawan dengan penuh semangat akan semakin meningkatkan perhatiannya kepada masyarakat sesuai fungsi dan tugas DPRD.

Disebutkan Ketua Indra Gunawan yang akrab disapa Ngah Indra atau Ngah IG, dia merasakan kedamaian, setelah melewati puasa Ramadan dengan beragam kegiatan yang menyentuh ke masyarakat.

Baca Juga:  Dampingi dan Perlakukan dengan Baik

Tak hanya berkeliling melaksanakan Salat Tarawih berjamaah bersama masyarakat, berdiskusi tentang pembangunan Siak ke depan, tak hanya pembangunan fisik tapi juga sumber daya manusia (SDM) dan mengemas potensi sumber daya alam (SDA).

Pembangunan mesti dinikmati semua orang, makanya pembangunan perlu kajian yang menyeluruh, dengan konsep yang jelas, sehingga bermanfaat dalam membangkitkan perekonomian dalam jangka waktu yang panjang.

ā€œSaya menyempatkan berkeliling, membawa takjil, lalu membagikannya,ā€ kata Ketua Indra Gunawan.

Disebutkan Ketua Indra Gunawan, ada perasaan haru saat menjelang berbuka, dapat bertemu langsung dengan masyarakat. Memberi takjil sejatinya sebagai langkah untuk bertemu langsung dengan masyarakat, bertegur sama dan hal itu tentunya bagian dari cinta.

ā€œSaya hanya ingin selalu ada untuk masyarakat, karena posisi saya saat ini sebagai Ketua DPRD Siak, lahir dari rahim demokrasi dan atas pilihan masyarakat,ā€ ucap Ketua Indra Gunawan.

Sejatinya, program pembangunan yang ada saat ini, telah digodok dan disahkan oleh DPRD. Itu artinya, DPRD memiliki peran penting dalam pembangunan di Kabupaten Siak ini.

DPRD mencoret pengusulan anggaran kegiatan yang tidak menyentuh atau sama sekali tidak untuk kepentingan masyarakat. DPRD memerioritaskan pengusulan angaran untuk kemaslahatan masyarakat.

Selanjutnya Ngah Indra menginformasikan pada 2024 ini, program pembangunan akan semakin berpihak kepada masyarakat, sebab menurut Ketua Indra, skala prioritas diberlakukan pihaknya saat pembahasan.

ā€œKenapa saya membicarakan ini, karena saya ingin masyarakat tahu perihal ini dan bersemangat serta mendukung pembangunan,ā€ terang Ketua Indra Gunawan.

Baca Juga:  Sungai Tercemar, Nelayan Tualang Keluhkan Tangkapan Ikan Berkurang

Jika itu pembangunan fisik, pembangunan SDM juga tak kalah pentingnya. Siak harus siap menghadapi perubahan dan digitalisasi. Saatnya masyarakat melek teknologi, kreatif dan siap menghadapi perubahan tanpa meninggalkan akar budaya serta adat istiadat Melayu yang religius.

Banyak hal yang dapat dilakukan masyarakat Siak, terutama generasi muda di era digital seperti saat ini. Penting memiliki semangat untuk maju bersama dalam meningkatkan taraf hidup menjadi lebih sejahtera.

Ngah Indra Gunawan memiliki sejumlah program bagi milenial, UMKM, dan semua pihak yang memiliki keinginan untuk maju dan berkembang dengan cara menggali potensi diri, di mana bakat dan kemampuan, sehingga dapat terus diasah.

ā€œKita mesti menjadi tuan rumah di negeri sendiri. Kita tidak boleh hanyaĀ  menjadi penonton,ā€ tegas Ngah Indra.

Di hari baik bulan baik ini, di Idulfitri ini Ketua Indra Gunawan mengajak untuk tetap menjaga silaturahmi, tidak berkonflik, ada persoalan segera diselesaikan dengan kekeluargaan sebagai anak jati Melayu Siak, sebab Siak The Truly Malay.

Sementara Wakil Ketua I DPRD Siak FairusĀ  SAg mendukung penuh apa yang menjadi harapan Ketua Indra Gunawan ke depannya untuk Kabupaten Siak.

Besar harapannya Siak ke depan lebih maju, dengan masyarakatnya yang kompak dan penuh rasa kekeluargaan.

ā€œPembangunan mesti didukung, kemajuan mesti diraih, tapi tetap memegang teguh akar budaya serta adat istiadat,ā€ kata Fairus.

Dengan kerendahan hati Fairus juga mengucapkan Selamat Idulfitri, mohon maaf lahir dan batin.(***)

SIAK (RIAUPOS.CO) – Di hari kemenangan, Ketua DPRD Siak Indra Gunawan melaksanakan salat Idulfitri di Lapangan Tugu depan Istana Asserayah Alhasyimiah Siak Sri Indrapura. Wajahnya semringah, dan begitu ramah kepada siapa saja yang ditemuinya, sambil bersalaman mengucapkan selamat Idulfitri, mohon maaf lahir dan batin.

Bermaaf-maafan merupakan langkah nyata yang dilakukan saat Idulfitri, setelah berpuasa selama sebulan. Dan momen itu, benar-benar dimanfaatkan Ketua DPRD Indra Gunawan. Karena setelah berpuasa, bermaaf-maafan, setiap orang akan kembali fitrah.

- Advertisement -

ā€œSebagai manusia biasa, tentu saya tak luput dari salah. Makanya saya tak masalah meminta maaf lebih dulu,ā€ kata Indra Gunawan.

Lapangkan hati, terus menebar kebaikan tak hanya meminta maaf tapi juga memberi maaf, sehingga semua menjadi terasa ringan dan begitu damai. Pagi Idulfitri itu, Ketua DPRD Indra Gunawan tiba bersama Wakil Ketua I DPRD Fairus SAg.

- Advertisement -

Keakraban Ketua dan Wakil Ketua I itu terlihat nyata. Setelah pileg dan keduanya kembali terpilih, Ketua Indra Gunawan tetap di DPRD Siak, sementara Fairus duduk di DPRD provinsi. ā€œKami sudah berteman cukup lama. Momen Idulfitri ini menjadi sangat penting, karena atas kepercayaan masyarakat Siak, kami kembali duduk di DPRD,ā€ kata Indra Gunawan lagi.

Dia mengucapkan terima kasih tak terhingga atas kepercayaan yang diberikan masyarakat untuknya. Ketua Indra Gunawan dengan penuh semangat akan semakin meningkatkan perhatiannya kepada masyarakat sesuai fungsi dan tugas DPRD.

Disebutkan Ketua Indra Gunawan yang akrab disapa Ngah Indra atau Ngah IG, dia merasakan kedamaian, setelah melewati puasa Ramadan dengan beragam kegiatan yang menyentuh ke masyarakat.

Baca Juga:  107 Jemaah Calon Haji Siak Dilepas Wabup Husni Merza

Tak hanya berkeliling melaksanakan Salat Tarawih berjamaah bersama masyarakat, berdiskusi tentang pembangunan Siak ke depan, tak hanya pembangunan fisik tapi juga sumber daya manusia (SDM) dan mengemas potensi sumber daya alam (SDA).

Pembangunan mesti dinikmati semua orang, makanya pembangunan perlu kajian yang menyeluruh, dengan konsep yang jelas, sehingga bermanfaat dalam membangkitkan perekonomian dalam jangka waktu yang panjang.

ā€œSaya menyempatkan berkeliling, membawa takjil, lalu membagikannya,ā€ kata Ketua Indra Gunawan.

Disebutkan Ketua Indra Gunawan, ada perasaan haru saat menjelang berbuka, dapat bertemu langsung dengan masyarakat. Memberi takjil sejatinya sebagai langkah untuk bertemu langsung dengan masyarakat, bertegur sama dan hal itu tentunya bagian dari cinta.

ā€œSaya hanya ingin selalu ada untuk masyarakat, karena posisi saya saat ini sebagai Ketua DPRD Siak, lahir dari rahim demokrasi dan atas pilihan masyarakat,ā€ ucap Ketua Indra Gunawan.

Sejatinya, program pembangunan yang ada saat ini, telah digodok dan disahkan oleh DPRD. Itu artinya, DPRD memiliki peran penting dalam pembangunan di Kabupaten Siak ini.

DPRD mencoret pengusulan anggaran kegiatan yang tidak menyentuh atau sama sekali tidak untuk kepentingan masyarakat. DPRD memerioritaskan pengusulan angaran untuk kemaslahatan masyarakat.

Selanjutnya Ngah Indra menginformasikan pada 2024 ini, program pembangunan akan semakin berpihak kepada masyarakat, sebab menurut Ketua Indra, skala prioritas diberlakukan pihaknya saat pembahasan.

ā€œKenapa saya membicarakan ini, karena saya ingin masyarakat tahu perihal ini dan bersemangat serta mendukung pembangunan,ā€ terang Ketua Indra Gunawan.

Baca Juga:  Kerusakan Tiang SkywalkĀ Dihitung

Jika itu pembangunan fisik, pembangunan SDM juga tak kalah pentingnya. Siak harus siap menghadapi perubahan dan digitalisasi. Saatnya masyarakat melek teknologi, kreatif dan siap menghadapi perubahan tanpa meninggalkan akar budaya serta adat istiadat Melayu yang religius.

Banyak hal yang dapat dilakukan masyarakat Siak, terutama generasi muda di era digital seperti saat ini. Penting memiliki semangat untuk maju bersama dalam meningkatkan taraf hidup menjadi lebih sejahtera.

Ngah Indra Gunawan memiliki sejumlah program bagi milenial, UMKM, dan semua pihak yang memiliki keinginan untuk maju dan berkembang dengan cara menggali potensi diri, di mana bakat dan kemampuan, sehingga dapat terus diasah.

ā€œKita mesti menjadi tuan rumah di negeri sendiri. Kita tidak boleh hanyaĀ  menjadi penonton,ā€ tegas Ngah Indra.

Di hari baik bulan baik ini, di Idulfitri ini Ketua Indra Gunawan mengajak untuk tetap menjaga silaturahmi, tidak berkonflik, ada persoalan segera diselesaikan dengan kekeluargaan sebagai anak jati Melayu Siak, sebab Siak The Truly Malay.

Sementara Wakil Ketua I DPRD Siak FairusĀ  SAg mendukung penuh apa yang menjadi harapan Ketua Indra Gunawan ke depannya untuk Kabupaten Siak.

Besar harapannya Siak ke depan lebih maju, dengan masyarakatnya yang kompak dan penuh rasa kekeluargaan.

ā€œPembangunan mesti didukung, kemajuan mesti diraih, tapi tetap memegang teguh akar budaya serta adat istiadat,ā€ kata Fairus.

Dengan kerendahan hati Fairus juga mengucapkan Selamat Idulfitri, mohon maaf lahir dan batin.(***)

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Terbaru

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari