Jumat, 22 November 2024

Pengcab IBA-MMA Serahkan SK Kepengurusan ke KONI Bengkalis

- Advertisement -

BENGKALIS (RIAUPOS.CO) —Pengurus Cabang (Pengcab) Indonesia Beladiri Amatir Mixed Martial Arts (IBA-MMA) Kabupaten Bengkalis periode 2022-2027 terbentuk.

Ditetapkan secara musyawarah mufakat, Ahmad Sumadi SH sebagai ketua, Mauren Karmajaya AMd sebagai wakil ketua, Ariyansyah Putra AR selaku sekretaris, serta sejumlah ketua bidang berjumlah 20 anggota.

- Advertisement -

Turunnya SK tersebut disambut hangat dan sukacita oleh pengurus dengan harapan Pengcab IBA-MMA Kabupaten Bengkalis bisa meraih prestasi nantinya di berbagai kejuaraan, baik tingkat daerah dan nasional.

Penetapan SK tersebut, Ketua Pengcab IBA-MMA Bengkalis periode 2022-2027, Ahmad Sumadi didampingi Wakil Ketua Mauren Karmajaya dan Bendahara Denni Sandra bersama jajaran pengurus langsung menuju ke kantor KONI Bengkalis, untuk menyerahkan SK serta pemberitahuan terbentuknya Pengcab IBA-MMA Kabupaten Bengkalis.

Penyerahan SK dan susunan Pengcab IBA-MMA Kabupaten Bengkalis diterima langsung Wakil Ketua II KONI Bengkalis Hengki Fransisco Nelwan di ruang rapat KONI Bengkalis, Selasa (28/6/2022).

- Advertisement -

Wakil Ketua II KONI Bengkalis Hengki Fransisco Nelwan saat dihubungi Riaupos.co, Selasa (28/6/2022) mengatakan, kepengurusan Pengcab IBA-MMA Kabupaten Bengkalis yang sah sudah diterima, SK kepengurusan langsung ditandatangani Ketua Umum Pengprov IBA-MMA Riau, Indra.

Baca Juga:  Vaksin Covid-19 Tiba di Bengkalis

“SK Kepengurusannya sudah kami terima, SK ini kepengurusan yang baru dibentuk dan sekarang diketuai Ahmad Sumadi. Pengurus datang bersama-sama ke kantor KONI Bengkalis dalam rangka penyerahan SK tersebut," ujar Hengki Fransisco Nelwan.

Ia juga mengutarakan, atas kepengurusan Pengcab IBA-MMA Kabupaten Bengkalis ini, dalam waktu dekat KONI akan mengagendakan rapat anggota. Untuk membahas soal IBA-MMA ini agar bisa menjadi anggota tetap KONI Kabupaten Bengkalis.

“Setelah ini kami akan mengadakan rapat anggota, diperkirakan akhir Juni ini. Nah, untuk IBA-MMA ini kami melihat sudah ada kesiapan atlet dan semangat luar biasa,” ujar Hengki.

Hengki menjelaskan, untuk kepengurusan IBA-MMA Kabupaten Bengkalis ini, besar harapan nantinya sekitar bulan Oktober atau November 2022, bisa mengikuti kejuaraan daerah (kejurda) di Kampar.

Baca Juga:  Pemkab Bengkalis MoU dengan Tanoto Foundation

“Kami berharap besar kepengurusan IBA-MMA Kabupaten Bengkalis yang baru ini, di akhir Oktober atau November 2022, bisa mengikuti kejurda di Kampar. Tentunya kami dari KONI akan support habis-habisan. Sebab, mereka sudah siap dari tempat latihan, serta atlet yang akan dibina atau diturunkan,” jelasnya lagi.

Sementara itu, Ketua Pengcab IBA-MMA Bengkalis Ahmad Sumadi mengatakan, terbentuknya kepengurusan IBA-MMA lahir dari semangat teman-teman pengurus dan atlet. Sehingga perlu dukungan dari KONI Kabupaten Bengkalis ke depannya.

Alhamdulillah, hari ini kepengurusan IBA-MMA Kabupaten Bengkalis, sudah dilaporkan ke KONI Kabupaten Bengkalis, SK nya juga sudah disampaikan. Selanjutnya kami akan melakukan konsolidasi organisasi. Untuk Pengprov, kepengurusan sudah ada 10 daerah, tinggal 2 daerah lagi. Artinya, kami bisa menjadi pendatang baru di Porprov Riau mendatang, jika diperbolehkan,” kata pria yang akrab disapa Sukma ini.

 

Laporan Abu Kasim (Bengkalis)

Editor: Edwar Yaman

BENGKALIS (RIAUPOS.CO) —Pengurus Cabang (Pengcab) Indonesia Beladiri Amatir Mixed Martial Arts (IBA-MMA) Kabupaten Bengkalis periode 2022-2027 terbentuk.

Ditetapkan secara musyawarah mufakat, Ahmad Sumadi SH sebagai ketua, Mauren Karmajaya AMd sebagai wakil ketua, Ariyansyah Putra AR selaku sekretaris, serta sejumlah ketua bidang berjumlah 20 anggota.

- Advertisement -

Turunnya SK tersebut disambut hangat dan sukacita oleh pengurus dengan harapan Pengcab IBA-MMA Kabupaten Bengkalis bisa meraih prestasi nantinya di berbagai kejuaraan, baik tingkat daerah dan nasional.

Penetapan SK tersebut, Ketua Pengcab IBA-MMA Bengkalis periode 2022-2027, Ahmad Sumadi didampingi Wakil Ketua Mauren Karmajaya dan Bendahara Denni Sandra bersama jajaran pengurus langsung menuju ke kantor KONI Bengkalis, untuk menyerahkan SK serta pemberitahuan terbentuknya Pengcab IBA-MMA Kabupaten Bengkalis.

- Advertisement -

Penyerahan SK dan susunan Pengcab IBA-MMA Kabupaten Bengkalis diterima langsung Wakil Ketua II KONI Bengkalis Hengki Fransisco Nelwan di ruang rapat KONI Bengkalis, Selasa (28/6/2022).

Wakil Ketua II KONI Bengkalis Hengki Fransisco Nelwan saat dihubungi Riaupos.co, Selasa (28/6/2022) mengatakan, kepengurusan Pengcab IBA-MMA Kabupaten Bengkalis yang sah sudah diterima, SK kepengurusan langsung ditandatangani Ketua Umum Pengprov IBA-MMA Riau, Indra.

Baca Juga:  Pererat Silaturahmi, Kapolres Sambangi Rumah Tokoh Masyarakat Bengkalis

“SK Kepengurusannya sudah kami terima, SK ini kepengurusan yang baru dibentuk dan sekarang diketuai Ahmad Sumadi. Pengurus datang bersama-sama ke kantor KONI Bengkalis dalam rangka penyerahan SK tersebut," ujar Hengki Fransisco Nelwan.

Ia juga mengutarakan, atas kepengurusan Pengcab IBA-MMA Kabupaten Bengkalis ini, dalam waktu dekat KONI akan mengagendakan rapat anggota. Untuk membahas soal IBA-MMA ini agar bisa menjadi anggota tetap KONI Kabupaten Bengkalis.

“Setelah ini kami akan mengadakan rapat anggota, diperkirakan akhir Juni ini. Nah, untuk IBA-MMA ini kami melihat sudah ada kesiapan atlet dan semangat luar biasa,” ujar Hengki.

Hengki menjelaskan, untuk kepengurusan IBA-MMA Kabupaten Bengkalis ini, besar harapan nantinya sekitar bulan Oktober atau November 2022, bisa mengikuti kejuaraan daerah (kejurda) di Kampar.

Baca Juga:  Pemkab Bengkalis MoU dengan Tanoto Foundation

“Kami berharap besar kepengurusan IBA-MMA Kabupaten Bengkalis yang baru ini, di akhir Oktober atau November 2022, bisa mengikuti kejurda di Kampar. Tentunya kami dari KONI akan support habis-habisan. Sebab, mereka sudah siap dari tempat latihan, serta atlet yang akan dibina atau diturunkan,” jelasnya lagi.

Sementara itu, Ketua Pengcab IBA-MMA Bengkalis Ahmad Sumadi mengatakan, terbentuknya kepengurusan IBA-MMA lahir dari semangat teman-teman pengurus dan atlet. Sehingga perlu dukungan dari KONI Kabupaten Bengkalis ke depannya.

Alhamdulillah, hari ini kepengurusan IBA-MMA Kabupaten Bengkalis, sudah dilaporkan ke KONI Kabupaten Bengkalis, SK nya juga sudah disampaikan. Selanjutnya kami akan melakukan konsolidasi organisasi. Untuk Pengprov, kepengurusan sudah ada 10 daerah, tinggal 2 daerah lagi. Artinya, kami bisa menjadi pendatang baru di Porprov Riau mendatang, jika diperbolehkan,” kata pria yang akrab disapa Sukma ini.

 

Laporan Abu Kasim (Bengkalis)

Editor: Edwar Yaman

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Terbaru

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari