Jumat, 22 November 2024
spot_img

Target Bantuan Beras Tersalurkan Akhir Juli

BANGKINANG (RIAUPOS.CO) – Satgas Penanggulangan Covid-19 Kabupaten Kampar melakukan akselerasi penyaluran bantuan sembako akibat dari pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM). 

Wakil Ketua Tim Satgas Penanggulangan Covid-19 Kabupaten Kampar Drs Yusri MSi memimpin langsung penyerahan bantuan sembako berupa beras untuk tujuh kecamatan sekaligus pada Rabu (28/7).

"Kami memang dikejar waktu bagaimana ini sudah terdistribusikan seluruhnya pada tanggal 31 Juli mendatang. Sesuai arahan Bupati, bantuan ini harus segera sampai ke tangan masyarakat. Mudah-mudahan ini dapat meringankan beban bagi mereka yang membutuhkan selama PPKM ini," sebut Yusri, kemarin.

Yusri secara langsung menyerahkan beras bantuan PPKM di Kecamatan Kampa dan Tambang. Selain itu juga dibagikan secara serentak, pada waktu yang hampir bersamaan, di Kecamatan Rumbio Jaya, Kampar Utara, Bangkinang, Kampar dan Kecamatan Salo. Kita akan menyerahkan untuk seluruh Kecamatan di Kabupaten Kampar” Kata Yusri.

Baca Juga:  Sekolah Gratis Dimulai Tahun Ini

Ribuan kilogram beras dibagikan di setiap kecamatan. Seperti di Kampar Utara dan Rumbio Jaya, diserahkan sebanyak 11.770 penerima. Sementara di Kecamatan Kampa, ada 1.438 penerima. Untuk Kecamatan Tambang paket beras yang dibagian mencapai 3.719 paket. Rinciannya, satu paket berisi 10 kg beras.

Turut hadir pada penyerahan bantuan beras secara simbolis di dua kecamatan bersama Wakil Ketua Penanggulangan Covid-19 Kabupaten Kampar, Kepala Cabang Bulog Pembantu Kampar Muhammad Ibrahim, Kepala Dinas BPBD Dedi Sambudi, Kepala Dinas Koperasi Hendri Dunan dan sejumlah pejabat. Ditargetkan, seluruh kecamatan dapat disalurkan sesuai waktu yang dijadwalkan.(end)

BANGKINANG (RIAUPOS.CO) – Satgas Penanggulangan Covid-19 Kabupaten Kampar melakukan akselerasi penyaluran bantuan sembako akibat dari pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM). 

Wakil Ketua Tim Satgas Penanggulangan Covid-19 Kabupaten Kampar Drs Yusri MSi memimpin langsung penyerahan bantuan sembako berupa beras untuk tujuh kecamatan sekaligus pada Rabu (28/7).

- Advertisement -

"Kami memang dikejar waktu bagaimana ini sudah terdistribusikan seluruhnya pada tanggal 31 Juli mendatang. Sesuai arahan Bupati, bantuan ini harus segera sampai ke tangan masyarakat. Mudah-mudahan ini dapat meringankan beban bagi mereka yang membutuhkan selama PPKM ini," sebut Yusri, kemarin.

Yusri secara langsung menyerahkan beras bantuan PPKM di Kecamatan Kampa dan Tambang. Selain itu juga dibagikan secara serentak, pada waktu yang hampir bersamaan, di Kecamatan Rumbio Jaya, Kampar Utara, Bangkinang, Kampar dan Kecamatan Salo. Kita akan menyerahkan untuk seluruh Kecamatan di Kabupaten Kampar” Kata Yusri.

- Advertisement -
Baca Juga:  Presiden: Kirim Lebih Banyak Vaksin ke Riau 

Ribuan kilogram beras dibagikan di setiap kecamatan. Seperti di Kampar Utara dan Rumbio Jaya, diserahkan sebanyak 11.770 penerima. Sementara di Kecamatan Kampa, ada 1.438 penerima. Untuk Kecamatan Tambang paket beras yang dibagian mencapai 3.719 paket. Rinciannya, satu paket berisi 10 kg beras.

Turut hadir pada penyerahan bantuan beras secara simbolis di dua kecamatan bersama Wakil Ketua Penanggulangan Covid-19 Kabupaten Kampar, Kepala Cabang Bulog Pembantu Kampar Muhammad Ibrahim, Kepala Dinas BPBD Dedi Sambudi, Kepala Dinas Koperasi Hendri Dunan dan sejumlah pejabat. Ditargetkan, seluruh kecamatan dapat disalurkan sesuai waktu yang dijadwalkan.(end)

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

spot_img
spot_img
spot_img

Terbaru

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari