JAKARTA (RIAUPOS.CO) – Penularan virus Corona atau Covid-19 terus terjadi di Riau. Penularannya begitu masif, hari ini, Kamis (25/6/2020) kasus positif baru bertambah tiga orang. Setidaknya, dalam pekan ini kasus terkonfirmasi positif sebanyak 78. Sehingga total keseluruhan kasus positif mencapai 220 orang.
Sementara kasus meninggal dunia hari ini bertambah satu orang, sehingga total kasus meninggal sebanyak 10 kasus. Sedangkan pasien sembuh saat ini sebanyak 121 orang.
Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 melaporkan, jumlah kasus positif baru tingkat nasional mengalami penambahan. Per hari ini sebanyak 1.178 kasus sehingga totalnya menjadi 50.187 orang. Kemudian pasien sembuh menjadi 20.449 setelah ada penambahan sebanyak 791 orang.
"Selanjutnya untuk kasus meninggal bertambah 47 orang sehingga totalnya menjadi 2.620," kata Juru Bicara Pemerintah untuk Covid-19 Achmad Yurianto saat konferensi pers di Graha BNPB Jakarta, Kamis (25/6/2020).
Dengan ditemukannya kasus positif baru kata Yuri, membuktikan penyeberangan virus masih terjadi ditengah masyarakat. Oleh karena itu, ia meminta agar masyarakat mengikuti arahan pemerintah tentang penanganan virus.
"Inilah gambaran baru yang kami dapatkan. Masih terjadi penularan baik yang disebabkan oleh orang tanpa gejala di tengah-tengah masyarakat. Masih adanya prilaku masyarakat yang kurang menyadari. Inilah menjadi catatan-catatan kita," jelasnya.
Ia mengingatkan kesadaran masyarakat untuk mengikuti protokol kesehatan yang telah ditetapkan oleh pemerintah karena dengan mengikuti protokol kesehatan adalah kunci utama menekan angka positif adalah dengan memutus rantai penularan.
"Ini harus dilakukan menjaga jarak, menggunakan masker dan mencuci tangan adalah poin-poin yang wajib kita lakukan. Inilah kebiasaan baru yang harus kita lakukan," pungkasnya.
Laporan: Yusnir (Jakarta)
Editor: Eka G Putra
JAKARTA (RIAUPOS.CO) – Penularan virus Corona atau Covid-19 terus terjadi di Riau. Penularannya begitu masif, hari ini, Kamis (25/6/2020) kasus positif baru bertambah tiga orang. Setidaknya, dalam pekan ini kasus terkonfirmasi positif sebanyak 78. Sehingga total keseluruhan kasus positif mencapai 220 orang.
Sementara kasus meninggal dunia hari ini bertambah satu orang, sehingga total kasus meninggal sebanyak 10 kasus. Sedangkan pasien sembuh saat ini sebanyak 121 orang.
- Advertisement -
Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 melaporkan, jumlah kasus positif baru tingkat nasional mengalami penambahan. Per hari ini sebanyak 1.178 kasus sehingga totalnya menjadi 50.187 orang. Kemudian pasien sembuh menjadi 20.449 setelah ada penambahan sebanyak 791 orang.
"Selanjutnya untuk kasus meninggal bertambah 47 orang sehingga totalnya menjadi 2.620," kata Juru Bicara Pemerintah untuk Covid-19 Achmad Yurianto saat konferensi pers di Graha BNPB Jakarta, Kamis (25/6/2020).
- Advertisement -
Dengan ditemukannya kasus positif baru kata Yuri, membuktikan penyeberangan virus masih terjadi ditengah masyarakat. Oleh karena itu, ia meminta agar masyarakat mengikuti arahan pemerintah tentang penanganan virus.
"Inilah gambaran baru yang kami dapatkan. Masih terjadi penularan baik yang disebabkan oleh orang tanpa gejala di tengah-tengah masyarakat. Masih adanya prilaku masyarakat yang kurang menyadari. Inilah menjadi catatan-catatan kita," jelasnya.
Ia mengingatkan kesadaran masyarakat untuk mengikuti protokol kesehatan yang telah ditetapkan oleh pemerintah karena dengan mengikuti protokol kesehatan adalah kunci utama menekan angka positif adalah dengan memutus rantai penularan.
"Ini harus dilakukan menjaga jarak, menggunakan masker dan mencuci tangan adalah poin-poin yang wajib kita lakukan. Inilah kebiasaan baru yang harus kita lakukan," pungkasnya.
Laporan: Yusnir (Jakarta)
Editor: Eka G Putra