Rabu, 18 September 2024

Bupati: Perbaiki Kualitas Pelayanan Roro

BENGKALIS (RIAUPOS.CO) – Bupati Bengkalis Amril Mukminin menginstruksikan Kepala Dinas Pehubungan (Kadishub) Djoko Edy Imhar beserta jajaran untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan di pelabuhan Ro-Ro (roll on/roll off). Baik itu pelayanan di Pelabuhan Ro-Ro Desa Air Putih, Kecamatan Bengkalis maupun di Desa Sungai Selari, Kecamatan Bukit Batu.

Kepada Kadishub, Bupati Amril Mukminin menegaskan, terlepas ada tidaknya keluhan masyarakat, jika memang dirasa ada hal-hal yang belum optimal, segera lakukan pembenahan. Sehingga setiap pengguna jasa di kedua pelabuhan itu benar-benar terlayani dengan baik.

‘’Apalagi ada keluhan, segera lakukan perbaikan, sehingga ke depan tidak terulang lagi. Jadikan setiap kritikan masyarakat yang ada sebagai bahan evaluasi untuk pembenahan dan peningkatan kualitas pelayanan,’ ‘ harap Bupati Amril Mukminin.

Baca Juga:  Ustaz Zaky Mirza Senggol Gelas sebelum Tumbang

Terpisah, Djoko Edy Imhar membenarkan adanya instruksi Bupati tersebut. Dikatakan mantan Camat Mandau ini, Dishub terus berupaya memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

- Advertisement -

‘’Sesuai perintah pimpinan, kami dan seluruh jajaran Dishub, khususnya yang bertugas di kedua pelabuhan itu, senantiasa berupaya untuk memberikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat,” kata Djoko.

Di bagian lain, Kadishub juga berharap setiap pengguna jasa di kedua pelabuhan Ro-Ro tersebut bisa memaklumi bila terjadi keadaan kahar atau force majeure yang menyebabkan pelayanan menjadi terganggu. Misalnya terjadinya penundaan jadwal penyeberangan. Keadaan kahar (force majeure) yang dimaksudkannya seperti terjadinya kerusakan Ro-Ro.

- Advertisement -

Kata Djoko, baik Dishub maupun perusahaan-perusahaan yang menjadi operator Ro-Ro yang melayani penyeberangan di kedua pelabuhan tersebut, sama-sama memiliki komitmen untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.(esi)

Baca Juga:  Polda Riau Amankan 87 Kg Sabu dari Jaringan Internasional

BENGKALIS (RIAUPOS.CO) – Bupati Bengkalis Amril Mukminin menginstruksikan Kepala Dinas Pehubungan (Kadishub) Djoko Edy Imhar beserta jajaran untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan di pelabuhan Ro-Ro (roll on/roll off). Baik itu pelayanan di Pelabuhan Ro-Ro Desa Air Putih, Kecamatan Bengkalis maupun di Desa Sungai Selari, Kecamatan Bukit Batu.

Kepada Kadishub, Bupati Amril Mukminin menegaskan, terlepas ada tidaknya keluhan masyarakat, jika memang dirasa ada hal-hal yang belum optimal, segera lakukan pembenahan. Sehingga setiap pengguna jasa di kedua pelabuhan itu benar-benar terlayani dengan baik.

‘’Apalagi ada keluhan, segera lakukan perbaikan, sehingga ke depan tidak terulang lagi. Jadikan setiap kritikan masyarakat yang ada sebagai bahan evaluasi untuk pembenahan dan peningkatan kualitas pelayanan,’ ‘ harap Bupati Amril Mukminin.

Baca Juga:  Buka Pendaftaran Calon Komisaris dan Dirut PT SPR

Terpisah, Djoko Edy Imhar membenarkan adanya instruksi Bupati tersebut. Dikatakan mantan Camat Mandau ini, Dishub terus berupaya memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

‘’Sesuai perintah pimpinan, kami dan seluruh jajaran Dishub, khususnya yang bertugas di kedua pelabuhan itu, senantiasa berupaya untuk memberikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat,” kata Djoko.

Di bagian lain, Kadishub juga berharap setiap pengguna jasa di kedua pelabuhan Ro-Ro tersebut bisa memaklumi bila terjadi keadaan kahar atau force majeure yang menyebabkan pelayanan menjadi terganggu. Misalnya terjadinya penundaan jadwal penyeberangan. Keadaan kahar (force majeure) yang dimaksudkannya seperti terjadinya kerusakan Ro-Ro.

Kata Djoko, baik Dishub maupun perusahaan-perusahaan yang menjadi operator Ro-Ro yang melayani penyeberangan di kedua pelabuhan tersebut, sama-sama memiliki komitmen untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.(esi)

Baca Juga:  Polda Riau Amankan 87 Kg Sabu dari Jaringan Internasional
Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

Terbaru

spot_img

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari