Sabtu, 23 November 2024
spot_img

Kasus Harian Covid-19 Kembali Naik

(RIAUPOS.CO) – Kasus penambahan harian pasien terkonfirmasi Covid-19 di Riau tak menunjukkan tanda-tanda melandai. Bahkan, sebaliknya semakin meningkat. Sabtu (17/4), terdapat penambahan pasien positif sebanyak 323 orang. Jumlah ini meningkat tajam dibandingkan sehari sebelumnya yakni 235 orang. Dengan demikian, total penderita Covid-19 di Riau menjadi 38.552 orang.

Kepala Dinas Kesehatan Riau, Mimi Yuliani Nazir mengatakan selain terjadi penambahan pasien positif, pasien yang sembuh juga bertambah yakni 216 pasien sehingga total orang yang sudah sembuh menjadi 34.979. ‘‘Untuk kabar dukanya, juga terdapat enam pasien yang meninggal dunia sehingga total pasien yang meninggal akibat Covid-19 di Riau menjadi 949 orang,’’ ujar Mimi, Sabtu (17/4).

Dari total pasien positif Covid-19 Riau, yang masih menjalani perawatan di rumah sakit sebanyak 606 orang. Sementara yang menjalani isolasi mandiri sebanyak 2.018 orang. “Sehingga saat ini jumlah pasien yang masih menjalani perawatan baik di rumah sakit maupun isolasi mandiri tinggal 2.624 orang,” ujarnya.

Baca Juga:  Balai Wilayah Sungai Sumatera III Rekrut Calon Anggota

Sementara itu, untuk suspek yang menjalani isolasi mandiri 1.884 orang dan yang isolasi di rumah sakit 217 orang. Total suspek yang selesai menjalani isolasi 78.721meninggal dunia 259 orang. “Untuk informasi lainnya, sampai hari ini (kemarin, red) laboratorium biomolekuker RSUD Arifin Achmad sudah memeriksa sebanyak 250.689 sampel swab pasien,” ujarnya.

Mimi juga berpesan, dengan terus bertambahnya pasien positif Covid-19 di Riau maka, pihaknya mengajak masyarakat untuk terus menerapkan protokol kesehatan. Apalagi dalam menjalankan ibadah di masjid atau musala. “Mari kita sama-sama dapat menjaga diri dan orang sekitar kita dengan terus menerapkan protokol kesehatan. Cuci tangan, jaga jarak dan menggunakan masker, termasuk saat beribadah di masjid atau musala,” ajaknya.

Baca Juga:  Penambahan Pasien Positif Covid-19 di Riau Terus Melandai

Secara nasional, kemarin terjadi penambahan sebanyak 5.041 orang yang positif Covid-19. Sehingga  saat ini kasus Covid-19 di Indonesia totalnya mencapai 1.599.763 orang. Namun, juga ada pehambahan orang yang sembuh sebanyak 5.963 orang.

Sedangkan, pasien Covid-19 yang meninggal dunia juga bertambah sebanyak 132 sehingga, angka kematian akibat Covid-19 di Indonesia mencapai 43.328 orang. Selain itu, pemerintah juga menyatakan bahwa sampai saat ini ada 60.699 orang yang berstatus suspek terkait penularan virus Corona.(sol)

Laporan SOLEH SAPUTRA, Pekanbaru

(RIAUPOS.CO) – Kasus penambahan harian pasien terkonfirmasi Covid-19 di Riau tak menunjukkan tanda-tanda melandai. Bahkan, sebaliknya semakin meningkat. Sabtu (17/4), terdapat penambahan pasien positif sebanyak 323 orang. Jumlah ini meningkat tajam dibandingkan sehari sebelumnya yakni 235 orang. Dengan demikian, total penderita Covid-19 di Riau menjadi 38.552 orang.

Kepala Dinas Kesehatan Riau, Mimi Yuliani Nazir mengatakan selain terjadi penambahan pasien positif, pasien yang sembuh juga bertambah yakni 216 pasien sehingga total orang yang sudah sembuh menjadi 34.979. ‘‘Untuk kabar dukanya, juga terdapat enam pasien yang meninggal dunia sehingga total pasien yang meninggal akibat Covid-19 di Riau menjadi 949 orang,’’ ujar Mimi, Sabtu (17/4).

- Advertisement -

Dari total pasien positif Covid-19 Riau, yang masih menjalani perawatan di rumah sakit sebanyak 606 orang. Sementara yang menjalani isolasi mandiri sebanyak 2.018 orang. “Sehingga saat ini jumlah pasien yang masih menjalani perawatan baik di rumah sakit maupun isolasi mandiri tinggal 2.624 orang,” ujarnya.

Baca Juga:  Minta PLN Samakan Kelistrikan Mempura dan Siak

Sementara itu, untuk suspek yang menjalani isolasi mandiri 1.884 orang dan yang isolasi di rumah sakit 217 orang. Total suspek yang selesai menjalani isolasi 78.721meninggal dunia 259 orang. “Untuk informasi lainnya, sampai hari ini (kemarin, red) laboratorium biomolekuker RSUD Arifin Achmad sudah memeriksa sebanyak 250.689 sampel swab pasien,” ujarnya.

- Advertisement -

Mimi juga berpesan, dengan terus bertambahnya pasien positif Covid-19 di Riau maka, pihaknya mengajak masyarakat untuk terus menerapkan protokol kesehatan. Apalagi dalam menjalankan ibadah di masjid atau musala. “Mari kita sama-sama dapat menjaga diri dan orang sekitar kita dengan terus menerapkan protokol kesehatan. Cuci tangan, jaga jarak dan menggunakan masker, termasuk saat beribadah di masjid atau musala,” ajaknya.

Baca Juga:  Penambahan Pasien Positif Covid-19 di Riau Terus Melandai

Secara nasional, kemarin terjadi penambahan sebanyak 5.041 orang yang positif Covid-19. Sehingga  saat ini kasus Covid-19 di Indonesia totalnya mencapai 1.599.763 orang. Namun, juga ada pehambahan orang yang sembuh sebanyak 5.963 orang.

Sedangkan, pasien Covid-19 yang meninggal dunia juga bertambah sebanyak 132 sehingga, angka kematian akibat Covid-19 di Indonesia mencapai 43.328 orang. Selain itu, pemerintah juga menyatakan bahwa sampai saat ini ada 60.699 orang yang berstatus suspek terkait penularan virus Corona.(sol)

Laporan SOLEH SAPUTRA, Pekanbaru

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

spot_img
spot_img
spot_img

Terbaru

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari