Kamis, 4 Juli 2024

Persentase Pasien Positif Sembuh Terus Naik

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Angka kesembuhan pasien positif Covid-19 di Riau mengalami peningkatan. Dari total 15.586 pasien terkonfirmasi positif, tercatat sudah 13.040 pasien atau 83,7 persen yang dinyatakan sembuh. Sedangkan pasien positif yang masih dirawat, baik isolasi mandiri maupun dirawat di rumah sakit sebanyak 2.186 atau tinggal 14 persen.

Kepala Dinas Kesehatan Riau Mimi Yuliani Nazir mengatakan, meski angka kesembuhan pasien positif Covid-19 terus meningkat, tapi penambahan pasien positif Covid-19 juga masih ada. “Per Sabtu (7/11) terdapat penambahan 165 pasien positif Covid-19. Sedangkan penambahan pasien yang dinyatakan sembuh 358 orang dan juga terdapat lima pasien positif Covid-19 yang meninggal dunia,” katanya.

- Advertisement -

Lebih lanjut dikatakannya, untuk rincian penambahan pasien positif Covid-19 tersebut di antaranya dari Kota Pekanbaru sebanyak 70 orang, Kampar sebanyak 27 orang, Pelalawan lima orang, Indragiri Hulu 10 orang, Indragiri Hilir satu orang, Dumai sembilan orang, Bengkalis sebanyak 19 orang, Siak delapan orang. “Kemudian Rokan Hilir ada 14, Rokan Hulu satu orang dan luar Provinsi Riau 11 orang,” paparnya.

Dengan masih bertambahnya pasien positif Covid-19 di Riau, Mimi kembali mengingatkan masyarakat agar tetap menjalankan protokol kesehatan. Apalagi hingga saat ini setiap hari juga masih terdapat penambahan pasien positif Covid-19 yang meninggal dunia di Riau. “Total pasien yang meninggal dunia akibat Covid-19 di Riau saat ini sebanyak 360 orang. Yang terbanyak masih berasal dari Kota Pekanbaru, yakni 194 orang,” sebutnya.

Baca Juga:  Siswa Witama Juara Lomba Pidato Bahasa Inggris se-Riau

Selain di Pekanbaru, Kabupaten Kampar juga cukup banyak terdapat pasien positif yang meninggal dunia, yakni 33 orang, Dumai 25 orang, Siak 23 orang, Bengkalis 22 orang, Indragiri Hilir 17 orang. Kemudian di Rokan Hulu dan Rokan Hilir masing-masing 11 orang, Kuansing sembilan orang, Pelalawan sembilan orang, Indragiri Hulu lima orang, dan dari luar Provinsi Riau satu orang.

- Advertisement -

‘’Sementara daerah di Riau yang belum terdapat pasien positif yang meninggal dunia yakni Kabupaten Kepulauan Meranti. Karena itu protokol kesehatan harus tetap dijalankan seperti menggunakan masker, cuci tangan dan jaga jarak,” ajaknya.

Sedangkan secara nasional, jumlah kasus Covid-19 terus bertambah. Hingga, Sabtu (7/11) data pemerintah hingga pukul 12.00 WIB menyatakan, terdapat 4.262 kasus baru Covid-19. Dengan penambahan tersebut, kasus Covid-19 di Indonesia mencapai 433.836 orang.

Selain penambahan kasus positif, pasien sembuh dari Covid-19 juga bertambah sebanyak 3.712 orang. Sehingga total sudah 364.417 orang yang sembuh. Pemerintah juga menyebutkan, dalam 24 jam terakhir ada penambahan 98 pasien Covid-19 yang meninggal. Jadi, angka kematian akibat Covid-19 di Indonesia mencapai 14.540 orang.

Saat ini, ada 56.61 orang yang berstatus suspek terkait penularan virus corona. Kasus Covid-19 sudah tercatat di 34 provinsi dengan total 503 kabupaten dan kota di seluruh Indonesia. Sementara itu, pasien sembuh dari Covid-19 khusus di Rumah Sakit Darurat (RSD) Wisma Atlet, Kemayoran, Jakarta, hingga 7 November dilaporkan berjumlah 22.416 orang.

Baca Juga:  71 Kasus Baru, Mayoritas Transmisi Lokal

Menurut Perwira Penerangan Kogabwilhan I Kolonel Mar Aris Mudian, jumlah pasien sembuh itu merupakan akumulasi sejak 23 Maret dari pasien terdaftar sebanyak 23.905 orang. ”Rekapitulasi pasien sejak 23 Maret untuk pasien di tower 6-7 itu sebanyak 437 pasien dirujuk ke rumah sakit lain, sedangkan untuk data yang meninggal dunia dicatat tetap 8 orang,” terang Aris Mudian dalam keterangan persnya.

Dia menjelaskan, sejak 15 September, pasien flat isolasi mandiri di tower 4 dan 5, RSD Wisma Atlet, jumlah pasien terdaftar sampai 7 November sebanyak 13.218 orang. Pasien yang dinyatakan sembuh sebanyak 12.754, pasien rujuk 2 orang, dan masih dalam perawatan yakni 614 orang atau bertambah 37 orang dari laporan sebelumnya. RSD Wisma Atlet, Kemayoran, Jakarta, sesuai data Sabtu (7/11), merawat sebanyak 1.044 pasien terkonfirmasi positif Covid-19.

”Jumlah pasien rawat inap di RSD Wisma Atlet tower 6 dan 7 total 1.044 orang, terdiri atas 491 pria dan 553 wanita. Pasien sebanyak 1.044 orang itu berstatus positif Covid-19, bertambah sebanyak 39 orang dibanding laporan sebelumnya,” terang Aris Mudian.(jpg)

Pesan Redaksi:

Mari bersama-sama melawan Covid-19. Riaupos.co mengajak seluruh pembaca ikut mengampanyekan gerakan 3M Lawan Covid-19 dengan menerapkan protokol kesehatan dalam aktivitas sehari-hari. Ingat pesan Ibu, selalu Memakai masker, Mencuci tangan dan Menjaga jarak serta hindari kerumunan.

#satgascovid19
#ingatpesanibu
#ingatpesanibupakaimasker
#ingatpesanibujagajarak
#ingatpesanibucucitangan
#pakaimasker
#jagajarak
#jagajarakhindarikerumunan
#cucitangan

 

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Angka kesembuhan pasien positif Covid-19 di Riau mengalami peningkatan. Dari total 15.586 pasien terkonfirmasi positif, tercatat sudah 13.040 pasien atau 83,7 persen yang dinyatakan sembuh. Sedangkan pasien positif yang masih dirawat, baik isolasi mandiri maupun dirawat di rumah sakit sebanyak 2.186 atau tinggal 14 persen.

Kepala Dinas Kesehatan Riau Mimi Yuliani Nazir mengatakan, meski angka kesembuhan pasien positif Covid-19 terus meningkat, tapi penambahan pasien positif Covid-19 juga masih ada. “Per Sabtu (7/11) terdapat penambahan 165 pasien positif Covid-19. Sedangkan penambahan pasien yang dinyatakan sembuh 358 orang dan juga terdapat lima pasien positif Covid-19 yang meninggal dunia,” katanya.

Lebih lanjut dikatakannya, untuk rincian penambahan pasien positif Covid-19 tersebut di antaranya dari Kota Pekanbaru sebanyak 70 orang, Kampar sebanyak 27 orang, Pelalawan lima orang, Indragiri Hulu 10 orang, Indragiri Hilir satu orang, Dumai sembilan orang, Bengkalis sebanyak 19 orang, Siak delapan orang. “Kemudian Rokan Hilir ada 14, Rokan Hulu satu orang dan luar Provinsi Riau 11 orang,” paparnya.

Dengan masih bertambahnya pasien positif Covid-19 di Riau, Mimi kembali mengingatkan masyarakat agar tetap menjalankan protokol kesehatan. Apalagi hingga saat ini setiap hari juga masih terdapat penambahan pasien positif Covid-19 yang meninggal dunia di Riau. “Total pasien yang meninggal dunia akibat Covid-19 di Riau saat ini sebanyak 360 orang. Yang terbanyak masih berasal dari Kota Pekanbaru, yakni 194 orang,” sebutnya.

Baca Juga:  Percepat Hujan Buatan

Selain di Pekanbaru, Kabupaten Kampar juga cukup banyak terdapat pasien positif yang meninggal dunia, yakni 33 orang, Dumai 25 orang, Siak 23 orang, Bengkalis 22 orang, Indragiri Hilir 17 orang. Kemudian di Rokan Hulu dan Rokan Hilir masing-masing 11 orang, Kuansing sembilan orang, Pelalawan sembilan orang, Indragiri Hulu lima orang, dan dari luar Provinsi Riau satu orang.

‘’Sementara daerah di Riau yang belum terdapat pasien positif yang meninggal dunia yakni Kabupaten Kepulauan Meranti. Karena itu protokol kesehatan harus tetap dijalankan seperti menggunakan masker, cuci tangan dan jaga jarak,” ajaknya.

Sedangkan secara nasional, jumlah kasus Covid-19 terus bertambah. Hingga, Sabtu (7/11) data pemerintah hingga pukul 12.00 WIB menyatakan, terdapat 4.262 kasus baru Covid-19. Dengan penambahan tersebut, kasus Covid-19 di Indonesia mencapai 433.836 orang.

Selain penambahan kasus positif, pasien sembuh dari Covid-19 juga bertambah sebanyak 3.712 orang. Sehingga total sudah 364.417 orang yang sembuh. Pemerintah juga menyebutkan, dalam 24 jam terakhir ada penambahan 98 pasien Covid-19 yang meninggal. Jadi, angka kematian akibat Covid-19 di Indonesia mencapai 14.540 orang.

Saat ini, ada 56.61 orang yang berstatus suspek terkait penularan virus corona. Kasus Covid-19 sudah tercatat di 34 provinsi dengan total 503 kabupaten dan kota di seluruh Indonesia. Sementara itu, pasien sembuh dari Covid-19 khusus di Rumah Sakit Darurat (RSD) Wisma Atlet, Kemayoran, Jakarta, hingga 7 November dilaporkan berjumlah 22.416 orang.

Baca Juga:  Hari Ini, 3 PJU dan 2 Kapolres Disertijab 

Menurut Perwira Penerangan Kogabwilhan I Kolonel Mar Aris Mudian, jumlah pasien sembuh itu merupakan akumulasi sejak 23 Maret dari pasien terdaftar sebanyak 23.905 orang. ”Rekapitulasi pasien sejak 23 Maret untuk pasien di tower 6-7 itu sebanyak 437 pasien dirujuk ke rumah sakit lain, sedangkan untuk data yang meninggal dunia dicatat tetap 8 orang,” terang Aris Mudian dalam keterangan persnya.

Dia menjelaskan, sejak 15 September, pasien flat isolasi mandiri di tower 4 dan 5, RSD Wisma Atlet, jumlah pasien terdaftar sampai 7 November sebanyak 13.218 orang. Pasien yang dinyatakan sembuh sebanyak 12.754, pasien rujuk 2 orang, dan masih dalam perawatan yakni 614 orang atau bertambah 37 orang dari laporan sebelumnya. RSD Wisma Atlet, Kemayoran, Jakarta, sesuai data Sabtu (7/11), merawat sebanyak 1.044 pasien terkonfirmasi positif Covid-19.

”Jumlah pasien rawat inap di RSD Wisma Atlet tower 6 dan 7 total 1.044 orang, terdiri atas 491 pria dan 553 wanita. Pasien sebanyak 1.044 orang itu berstatus positif Covid-19, bertambah sebanyak 39 orang dibanding laporan sebelumnya,” terang Aris Mudian.(jpg)

Pesan Redaksi:

Mari bersama-sama melawan Covid-19. Riaupos.co mengajak seluruh pembaca ikut mengampanyekan gerakan 3M Lawan Covid-19 dengan menerapkan protokol kesehatan dalam aktivitas sehari-hari. Ingat pesan Ibu, selalu Memakai masker, Mencuci tangan dan Menjaga jarak serta hindari kerumunan.

#satgascovid19
#ingatpesanibu
#ingatpesanibupakaimasker
#ingatpesanibujagajarak
#ingatpesanibucucitangan
#pakaimasker
#jagajarak
#jagajarakhindarikerumunan
#cucitangan

 

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

spot_img
spot_img

Terbaru

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari