28.2 C
Pekanbaru
Rabu, 2 April 2025
spot_img

Gubernur Riau Ajak Mahasiswa Umri Tingkatkan Kualitas Pendidikan

PEKANBARU (RIAUPOS.CO)- Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar memberikan kuliah umum kepada mahasiswa Universitas Muhammadiyah Riau (Umri), Rabu (27/4/2022). Pada kegiatan tersebut juga dihadiri Rektor Umri Dr Saidul Amin.

Dalam arahannya, Gubri mengatakan, jika daerah ingin maju tentunya kualitas pendidikan harus diperhatikan. Mulai dari jenjang yang paling rendah hingga yang paling tinggi.

"Jika kita ingin maju, tentunya kualitas pendidikan pendidikan harus ditingkatkan. Upaya yang kami lakukan yakni dengan memberikan bantuan beasiswa dan juga bantuan biaya operasional sekolah yang bersumber dari APBD Riau," katanya.

Lebih lanjut dikatakannya, selain memberikan bantuan kepada sekolah negeri, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau juga memberikan bantuan biaya operasional sekolah kepada sekolah swasta. Hal tersebut bertujuan untuk menghilangkan pungutan-pungutan yang ada di sekolah.

Baca Juga:  Sekolah Gelar Lomba Ranking 1

"Dalam kurun waktu tiga tahun terakhir, total bantuan untuk meningkatkan kualitas pendidikan di Riau atau sejak 2019 hingga 2021 sebanyak Rp186 miliar," paparnya.

Sementara itu Rektor Umri Dr Saidul Amin menyatakan, dengan kehadiran Gubri di kampus Umri, diharapkan mahasiswa dàpat lebih termotivasi untuk meningkatkan kualitas diri. Karena bukan tidak mungkin, salah satu dari mahasiswa yang hadir tersebut kelak nantinya bisa menjadi gubenur atau bahkan presiden.

"Kehadiran Pak Gubernur di kampus Umri ini harus kita jadikan motivasi. Motivasi untuk terus belajar dan meningkatkan kualitas diri," ajaknya. 

Setelah kegiatan kuliah umum, Gubri bersama dengan pengurus wilayah Muhammadiyah Riau melakukan peletakan batu pertama pembangunan Gedung Tajdid Center Umri yang bersumber dari dana wakaf.

- Advertisement -
Baca Juga:  BEM Politeknik Caltex Riau Laksanakan Program Desa Binaan

Laporan Soleh Saputra (Pekanbaru)

Editor: Edwar Yaman

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

BERITA LAINNYA

Genangan Tak Surut, Warga Keluhkan Kerusakan Jalan Lintas Siak-Tanjung Buton

Selama dua bulan terakhir, Jalan Lintas Siak-Tanjung Buton di perbatasan Kampung Dosan, Kecamatan Pusako, dengan Mengkapan, Kecamatan Sungai Apit, Kabupaten Siak, masih tergenang air.

Hujan Ringan hingga Sedang Diprediksi Guyur Riau Saat Malam Takbiran

Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Pekanbaru memprediksi hujan ringan hingga sedang akan mengguyur sejumlah wilayah di Riau pada malam Takbiran Idulfitri 1446 H, yang jatuh pada Ahad (30/3/2025).

Bandara SSK II Pekanbaru Buka Rute Baru ke Padang dan Rengat, Mudahkan Akses Mudik

Penerbangan perdana rute Pekanbaru-Padang dilaksanakan pada Rabu, 26 Maret 2025, pukul 07:00 WIB dan dihadiri oleh sejumlah pejabat, termasuk Radityo Ari Purwoko, General Manager Bandara SSK II, Roni Rakhmat SSTP MSi

Gubernur Riau Abdul Wahid Gelar Open House Idulfitri, Ajak Masyarakat Jalin Silaturahmi

Gubernur Riau, Abdul Wahid, menjelaskan bahwa open house ini terbuka bagi semua kalangan tanpa ada pembatasan. Masyarakat umum dipersilakan untuk hadir dan berinteraksi langsung dengan dirinya, Wakil Gubernur, kepala OPD, serta warga lainnya.