PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Wakil Ketua DPRD Kota Pekanbaru, Ginda Burnama, terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Persatuan Olahraga Berkuda Seluruh Indonesia (Pordasi) Kota Pekanbaru Periode 2022-2026.
Dalam Musyawarah Kota (Muskot) Pordasi Pekanbaru di Hotel Premier, Pekanbaru, Senin (21/3/2022) malam, Ginda terpilih secara aklamasi..
Dalam sidang pleno yang dipimpin Darmansyah Malik itu, terdapat dua orang bakal calon yakni Ginda Burnama dan Abel Tasman. Dari 15 suara yang berasal dari stable (klub olahraga berkuda), 14 suara memilih Ginda Burnama. Hanya satu suara untuk Abel Tasman yang juga menjawab Sekretaris Pordasi Riau. Abel tidak memenuhi syarat untuk maju sebagai calon ketua, sebab syaratnya minimal didukung lima suara.
Ginda Burnama akhirnya ditetapkan sebagai Ketua Pordasi Kota Pekanbaru Periode 2022-2026.
Usai terpilih, Ginda menerima brosur pembangunan kawasan olahraga berkuda terpadu dan lintasan berkuda berkelas Internasional dari Ketua Umum Pengprov Pordasi Riau Ir H Marjoni Hendri MTr IP.
''Saya titipkan ini agar ada tanggung jawab untuk sama-sama memajukan olahraga berkuda di Kota Pekanbaru,'' kata Marjoni.
Dalam pidato usai terpilih, Ginda Burnama menyebutkan visinya yakni mewujudkan Pordasi sebagai induk cabang olahraga yang solid, mandiri, dan berprestasi yang berkelanjutan di Kota Pekanbaru.
Ginda juga ingin Pordasi sebagai induk cabang olahraga dikelola dengan tata kelola oraganisasi yang baik, meningkatkan prestasi berkuda dan mengupayakan nilai tambah kepada pihak yang terlibat dalam olahraga berkuda.
Ginda juga ingin membangun semangat yang tinggi sebagai kekuatan untuk melahirkan atlet berkuda yang berprestasi tingkat nasional. Dan, menyelenggarakan pekan dan kejuaraan olahraga berkuda di Kota Pekanbaru dengan semangat bersama.
"Mari bersama-sama membangun olahraga berkuda ini," ujar Ginda.
Editor: Hary B Koriun