Sabtu, 23 November 2024
spot_img

De Gea Cedera, Pogba Tidak Fit, Problem United saat Hadapi Liverpool

JAKARTA (RIAUPOS.CO) — Lima penyelamatan dilakukan kiper Spanyol David de Gea saat menghadapi Swedia (16/10). Sayang, sukacita terhadap penampilan kiper Manchester United tersebut hanya bertahan 60 menit. Setelah itu, De Gea harus digantikan Kepa Arrizabalaga lantaran mengalami cedera otot pangkal paha kanan.

’’Dia merasakan sakit di pahanya sejak babak pertama dan kemudian mendapat perawatan. Tetapi, dia ingin terus bermain meski akhirnya tidak bisa melanjutkan pertandingan,’’ ucap entrenador Spanyol Robert Moreno seperti dilansir Marca.

Cedera De Gea dilaporkan tidak terlalu parah. Hanya membutuhkan pemulihan setidaknya sepekan. Namun, cedera itu datang pada waktu yang tidak tepat bagi United. Akhir pekan ini (20/10) The Red Devils menghadapi pemuncak klasemen Premier League sekaligus rival klasik, Liverpool, pada matchweek kesembilan Premier League.

Baca Juga:  Gawat, Suporter Garis Keras Arsenal Minta Arteta Dipecat

Laga di Old Trafford itu jauh-jauh hari ditargetkan United sebagai momentum untuk bangkit setelah terpuruk di posisi ke-12. Tertinggal sampai 15 poin oleh Liverpool (9-24). Bahkan, United hanya berjarak 2 angka dari Everton yang menghuni urutan teratas zona degradasi (peringkat ke-18).

Sejak bergabung dengan United, De Gea termasuk jarang mengalami cedera atau bermasalah dengan fisik. Kali terakhir dia absen pada musim 2016–2017. Itu pun karena flu sehingga membuatnya absen selama lima hari.

Absennya De Gea memberikan kesempatan bagi Sergio Romero menjalani starter ke-47 bersama United sejak bergabung pada musim 2015–2016. Persentase kemenangan The Red Devils ketika Romero menjadi starter juga cukup tinggi. Yakni, 71,7 persen.

Baca Juga:  Jojo Tantang Momota di Perempatfinal

Meski begitu, kehilangan pemain utama tetap membuat tactician Ole Gunnar Solskjaer mengernyitkan dahi. Sebab, ada tiga pemain yang out karena masalah serupa. Mereka adalah bek tengah Eric Bailly (lutut), striker Anthony Martial (hamstring), dan bek kanan Timothy Fosu-Mensah (ligamen lutut). Itu belum termasuk tiga pemain yang berjuang pulih pada hari H. Yakni, gelandang Paul Pogba (engkel), bek kiri Luke Shaw (hamstring), dan bek kanan Aaron-Wan Bissaka (amandel).

Di lini tengah, tanpa Pogba, pelatih United Ole Gunnar Solskjaer kudu kreatif untuk menahan dahsyatnya lini tengah Liverpool. Apalagi, dengan lini tengah United yang tidak konsisten performanya. Juan Mata akan mengisi gelandang serang dan ditopang Fred dan Scott McTominay.
Sumber: Jawapos.com
Editor: Erizal

JAKARTA (RIAUPOS.CO) — Lima penyelamatan dilakukan kiper Spanyol David de Gea saat menghadapi Swedia (16/10). Sayang, sukacita terhadap penampilan kiper Manchester United tersebut hanya bertahan 60 menit. Setelah itu, De Gea harus digantikan Kepa Arrizabalaga lantaran mengalami cedera otot pangkal paha kanan.

’’Dia merasakan sakit di pahanya sejak babak pertama dan kemudian mendapat perawatan. Tetapi, dia ingin terus bermain meski akhirnya tidak bisa melanjutkan pertandingan,’’ ucap entrenador Spanyol Robert Moreno seperti dilansir Marca.

- Advertisement -

Cedera De Gea dilaporkan tidak terlalu parah. Hanya membutuhkan pemulihan setidaknya sepekan. Namun, cedera itu datang pada waktu yang tidak tepat bagi United. Akhir pekan ini (20/10) The Red Devils menghadapi pemuncak klasemen Premier League sekaligus rival klasik, Liverpool, pada matchweek kesembilan Premier League.

Baca Juga:  Gawat, Suporter Garis Keras Arsenal Minta Arteta Dipecat

Laga di Old Trafford itu jauh-jauh hari ditargetkan United sebagai momentum untuk bangkit setelah terpuruk di posisi ke-12. Tertinggal sampai 15 poin oleh Liverpool (9-24). Bahkan, United hanya berjarak 2 angka dari Everton yang menghuni urutan teratas zona degradasi (peringkat ke-18).

- Advertisement -

Sejak bergabung dengan United, De Gea termasuk jarang mengalami cedera atau bermasalah dengan fisik. Kali terakhir dia absen pada musim 2016–2017. Itu pun karena flu sehingga membuatnya absen selama lima hari.

Absennya De Gea memberikan kesempatan bagi Sergio Romero menjalani starter ke-47 bersama United sejak bergabung pada musim 2015–2016. Persentase kemenangan The Red Devils ketika Romero menjadi starter juga cukup tinggi. Yakni, 71,7 persen.

Baca Juga:  Delapan Race di Eropa, Ini Jadwal Terbaru Balap Formula 1

Meski begitu, kehilangan pemain utama tetap membuat tactician Ole Gunnar Solskjaer mengernyitkan dahi. Sebab, ada tiga pemain yang out karena masalah serupa. Mereka adalah bek tengah Eric Bailly (lutut), striker Anthony Martial (hamstring), dan bek kanan Timothy Fosu-Mensah (ligamen lutut). Itu belum termasuk tiga pemain yang berjuang pulih pada hari H. Yakni, gelandang Paul Pogba (engkel), bek kiri Luke Shaw (hamstring), dan bek kanan Aaron-Wan Bissaka (amandel).

Di lini tengah, tanpa Pogba, pelatih United Ole Gunnar Solskjaer kudu kreatif untuk menahan dahsyatnya lini tengah Liverpool. Apalagi, dengan lini tengah United yang tidak konsisten performanya. Juan Mata akan mengisi gelandang serang dan ditopang Fred dan Scott McTominay.
Sumber: Jawapos.com
Editor: Erizal

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

spot_img
spot_img
spot_img

Terbaru

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari