BARNSLEY (RIAUPOS.CO) – Sudah lama Kepa Arrizabalaga menjadi mirip pesakitan di Chelsea karena jarang dimainkan. Padahal statusnya adalah kiper termahal di dunia. Namun dia sudah mendapat kabar baik setelah kemenangan Chelsea atas Barsnley. Apa itu?
Pelatih Chelsea, Thomas Tuchel menjanjikan akan memberi menit bermain lebih lama untuk kiper Spanyol itu. Kepa masih menyandang status sebagai penjaga gawang termahal dunia. The Blues menebus Kepa dengan mahar 80 juta euro dari Athletic Bilbao pada musim panas 2018.
Sayangnya Kepa doyan bikin blunder yang berujung robeknya gawang Chelsea. Akibatnya manajemen klub mendatangkan Edouard Mendy untuk menggantikan perannya. Sejak saat itu Kepa hanya menjadi penghangat bangku cadangan. Meski demikian Tuchel berusaha adil dan ingin melihat seperti apa kemampuannya.
Kepa sudah diberi kepercayaan menjaga mistar gawang Chelsea saat jumpa Barnsley dalam lanjutan Piala FA, Jumat (12/2/2021) dini hari WIB. Tuchel berharap sang kiper bisa tampil lepas dalam pertandingan selanjutnya. Kepa sudah membuktikan tampil baik dan gawangnya tak kebobolan saat Chelsea menang 1-0 dan lolos ke perempatfinal.
"Sangat penting bagi saya untuk mengatakan ini. Dia tidak harus berprestasi berlebihan. Saya ingin dia memainkan pertandingan secara normal,” ujar Tuchel, dikutip dari Sportsmole, Jumat (12/2/2021).
“Dia hanya harus menunjukkan kualitasnya. Tidak lebih atau kurang. Jadi kami harus mengelola ekspektasi karena saya tidak mengharapkan dia mencetak gol dan menjaga clean sheet,” jelas pelatih asal Jerman itu.
"Saya hanya ingin dia membantu kami dengan kualitasnya dan untuk dia memberikan performa yang solid untuk membantu tim. Dia memiliki tujuan besar untuk dicapai dan ambisi pribadi yang besar. Tapi ini normal. Itulah mengapa dia ada di sini,” lanjut mantan pelatih Borussia Dortmund ini.
"Tidak ada penjaga gawang yang ingin duduk di bangku cadangan, saya mengerti itu. Dan tidak ada orang saya yang ingin bepergian untuk duduk di bangku cadangan,” ucapnya.
Musim ini Kepa baru beraksi di enam pertandingan. Tapi gawangnya sudah kebobolan delapan kali. Dalam enam pertandingan tersebut, dia hanya satu kali mencatatkan clean sheet.
Tuchel mengaku senang dengan penampilan Kepa dan berharap sang pemain terus fokus pada setiap pertandingan jika dia dimainkan.
"Saya senang, seluruh anggota tim bermain dengan baik, juga Kepa. Dia masih bisa bersaing di level tinggi," ungkap Tuchel mengakhiri.
Sumber: Sportsmole/News/Daily Mail
Editor: Hary B Koriun