Jumat, 22 November 2024

Isi Bukunya Bocor, Chiellini Dianggap Menyerang Balotelli dan Melo

- Advertisement -

TURIN (RIAUPOS.CO) – Mantan kapten timnas Italia dan Juventus yang kini mengalami cedera panjang, segera merilis sebuah buku memoar. Namun, belum beredar, buku ini sudah menimbulkan kontroversi karena menyerang dua pemain, yakni Mario Balotelli dan Felipe Melo.

Chiellini secara blak-blakan menyebut bahwa Balotelli layak ditampar karena tingkahnya ketika memperkuat Italia. Sementara, Chiellini menganggap Melo seperti apel busuk. Balotelli dan Melo pun sudah merespons serangan Chiellini.

- Advertisement -

Mantan penyerang AS Roma, Sampdoria, dan Real Madrid, Antonio Cassano juga ikut nimbrung dalam konflik tersebut. Meski tak mengetahui apa alasan pasti sampai Chiellini melontarkan serangan itu, tapi Cassano yakin kapten Juventus itu punya alasan bagus.

"Saya tak mengenal Felipe Melo, saya tak pernah bermain bersamanya dan saya tak tahu dia orangnya seperti apa. Mario Balotelli adalah seorang bocah, bocah yang baik, jadi saya tak tahu apa yang dimaksud Chiellini," ujar Cassano dalam sesi Instagram Live bersama Christian Vieri.

Baca Juga:  Lampard Kesal Bukan Main

"Yang bisa saya pastikan adalah saya sangat menghormati Giorgio. Dia sosok yang sangat cerdas, dia memahami sepakbola, dia membunuh Anda di lapangan ketika Anda bermain melawannya, tapi di luar itu dia adalah pribadi yang sangat baik," tambahnya seperti dilansir Football Italia.

- Advertisement -

"Dia pasti memiliki alasan yang bagus. Saya mengenal Mario secara dangkal, tapi saya pernah 10 tahun bersama Chiellini di tim nasional dan dia sosok yang baik dan sopan," ujar pemain juga pernah membela Parma ini.

Selain Cassano, sosok lain yang juga diajak Vieri untuk membahas masalah ini adalah eks penyerang tim nasional Italia lainnya, yakni Luca Toni. Penyerang yang juga pernah membela Juventus itu lebih menyoroti sisi lainnya.

"Buku itu aneh. Ketika Anda menulis, Anda juga harus menemukan sesuatu untuk dijadikan headline. Saya rasa keduanya benar, tapi mereka salah dengan sikap yang mereka lakukan," tutur Toni.

Baca Juga:  Mourinho: Lawan Denmark, Inggris Jangan Pakai 3 Bek

"Tentu saja, jika ini merupakan sesuatu yang tak pernah dia (Chiellini, red) katakan di depan Balotelli maka itu tak bagus, tapi yang jelas Balotelli akan melakukan sesuatu," imbuhnya.

Toni pun menyarankan agar Chiellini dan Balotelli segera melakukan klarifikasi untuk menetralisir keadaan. Tak hanya itu, Toni juga kini tak sabar menunggu Chiellini dan Balotelli berduel di atas lapangan.

Saat ini Chiellini masih berkutat dalam pemulihan cedera. Pemain yang telinganya pernah digigit oleh penyerang Barcelona, Luis Suarez (saat Italia bertemu Uruguay di Piala Dunia 2014 Brazil) ini juga pernah bertikai dengan penyerang Swedia, Zlatan Ibrahimovic.

Ketika itu, Ibra sempat mengatakan, "Kalau saya mau, sangat mudah membanting Chiellini…" Kalimat itu sebagai ungkapan kekesalannya karena setiap geraknya, Ibra selalu dikawal sang kapten saat Swedia ketemu Italia dalam sebuah pertandingan resmi.

Sumber: Football Italia/Bola/Berbagai Sumber
Editor: Hary B Koriun

TURIN (RIAUPOS.CO) – Mantan kapten timnas Italia dan Juventus yang kini mengalami cedera panjang, segera merilis sebuah buku memoar. Namun, belum beredar, buku ini sudah menimbulkan kontroversi karena menyerang dua pemain, yakni Mario Balotelli dan Felipe Melo.

Chiellini secara blak-blakan menyebut bahwa Balotelli layak ditampar karena tingkahnya ketika memperkuat Italia. Sementara, Chiellini menganggap Melo seperti apel busuk. Balotelli dan Melo pun sudah merespons serangan Chiellini.

- Advertisement -

Mantan penyerang AS Roma, Sampdoria, dan Real Madrid, Antonio Cassano juga ikut nimbrung dalam konflik tersebut. Meski tak mengetahui apa alasan pasti sampai Chiellini melontarkan serangan itu, tapi Cassano yakin kapten Juventus itu punya alasan bagus.

"Saya tak mengenal Felipe Melo, saya tak pernah bermain bersamanya dan saya tak tahu dia orangnya seperti apa. Mario Balotelli adalah seorang bocah, bocah yang baik, jadi saya tak tahu apa yang dimaksud Chiellini," ujar Cassano dalam sesi Instagram Live bersama Christian Vieri.

- Advertisement -
Baca Juga:  Charles Leclerc Juara, Verstappen DNF Lagi

"Yang bisa saya pastikan adalah saya sangat menghormati Giorgio. Dia sosok yang sangat cerdas, dia memahami sepakbola, dia membunuh Anda di lapangan ketika Anda bermain melawannya, tapi di luar itu dia adalah pribadi yang sangat baik," tambahnya seperti dilansir Football Italia.

"Dia pasti memiliki alasan yang bagus. Saya mengenal Mario secara dangkal, tapi saya pernah 10 tahun bersama Chiellini di tim nasional dan dia sosok yang baik dan sopan," ujar pemain juga pernah membela Parma ini.

Selain Cassano, sosok lain yang juga diajak Vieri untuk membahas masalah ini adalah eks penyerang tim nasional Italia lainnya, yakni Luca Toni. Penyerang yang juga pernah membela Juventus itu lebih menyoroti sisi lainnya.

"Buku itu aneh. Ketika Anda menulis, Anda juga harus menemukan sesuatu untuk dijadikan headline. Saya rasa keduanya benar, tapi mereka salah dengan sikap yang mereka lakukan," tutur Toni.

Baca Juga:  PSPS Kalah, Tiga Naga Imbang

"Tentu saja, jika ini merupakan sesuatu yang tak pernah dia (Chiellini, red) katakan di depan Balotelli maka itu tak bagus, tapi yang jelas Balotelli akan melakukan sesuatu," imbuhnya.

Toni pun menyarankan agar Chiellini dan Balotelli segera melakukan klarifikasi untuk menetralisir keadaan. Tak hanya itu, Toni juga kini tak sabar menunggu Chiellini dan Balotelli berduel di atas lapangan.

Saat ini Chiellini masih berkutat dalam pemulihan cedera. Pemain yang telinganya pernah digigit oleh penyerang Barcelona, Luis Suarez (saat Italia bertemu Uruguay di Piala Dunia 2014 Brazil) ini juga pernah bertikai dengan penyerang Swedia, Zlatan Ibrahimovic.

Ketika itu, Ibra sempat mengatakan, "Kalau saya mau, sangat mudah membanting Chiellini…" Kalimat itu sebagai ungkapan kekesalannya karena setiap geraknya, Ibra selalu dikawal sang kapten saat Swedia ketemu Italia dalam sebuah pertandingan resmi.

Sumber: Football Italia/Bola/Berbagai Sumber
Editor: Hary B Koriun

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Terbaru

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari