ROKAN HULU (RIAUPOS.CO) — Bentuk kepedulian dengan sesama, Kapolres Rokan Hulu (Rohul) AKBP Dasmin Ginting, SIK, Jumat (10/1) bersama sejumlah perwira dijajaran Polres Rokan Hulu (Rohul) menyambangi sekaligus tatap muka dengan beberapa keluarga kurang mampu di Kecamatan Ujung Batu.
Selain dialog dan tatap muka, mantan Kapolres Indragiri Hulu itu memberikan bantuan sembako kepada dua keluarga tidak mampu yang membutuhkan uluran bantuan tangan dari masyarakat yang mempunyai kelebihan rezeki.
Tampak Kapolres Rohul didampingi Waka Polres Rohul Kompol Willy Kartamanah AKS SIP MSi, dan Ketua Bhayangkari Rohul Evie serta para Kapolsek.
Dua keluarga kurang mampu yang mendapatkan bantuan sembako dari Polres Rohul, yakni Alam (90) dan Urai (52). Keduanya merupakan warga Desa Pematang Tebih, Kecamatan Ujung Batu.
Kapolres AKBP Dasmin dalam pertemuan itu, mengenalkan dirinya, sekaligus berdialog dan bertanya tentang aktivitas usaha keluarga kurang mampu itu, dengan menyerahkan bantuan berupa beras, minyak goreng, mie instan, dan gula pasir.
Kapolres menyebutkan, kegiatan berbagi antar sesama yang merupakan sebagai bentuk kepedulian Polri. Sebab, dalam hal berbuat baik tidak memandang waktu, kapan dan dimana pun bisa dilakukan.
Dasmin mengaku menyambangi dan memberikan bantuan Sembako ala kadarnya tersebut sebagai aksi spontanitas dari jajaran Polres Rohul dan tidak diagendakan sebelumnya.
"Ini sifatnya spontan saja. Intinya Polri harus hadir dan memberikan manfaat kepada masyarakat. Mesti bantuan yang diberikan tidak seberapa, tapi setidaknya dapat meringankan beban dan biaya hidup dari kedua keluarga yang beruntung ini," jelasnya.
Salah seorang keluarga penerima bantuan, Alam, merasa sangat senang karena keluarganya didatangi langsung oleh Kapolres Rohul.
"Sempat kaget dan tak percaya, ini baru pertama kali keluarganya bisa bertatap muka dan berjabat langsung dengan seorang Kapolres yang bertugas di wilayah hukum Rohul. Kami senang atas bantuan yang diberikan, kami ucapkan terima kasih sebesar-besarnya ke Kapolres, semoga diberi kesehatan dan panjang umur," tuturnya.(adv)