JAKARTA (RIAUPOS.CO) — Mobil Supercar McLaren mengalami kecelakaan di ruas Tol Jagorawi dari arah Baranangsiang, Ahad (3/5). Kecelakaan diduga karena si pengemudi gagal mengendalikan laju kendaraannya. Akibatnya, mobil mewah itu rusak parah.
Kasat Lantas Polres Bogor Kompol Fajar Hari Kuncoro menuturkan, super car warna orange dengan nomor Polisi B 2502S BI itu dikemudikan oleh Eric dari arah Baranangsiang Kota Bogor menuju Jakarta. Setiba di Jalan Tol Jagorawi Km. 43.00 Jalur B, kendaraan melaju dengan kecepatan tinggi dan pengemudi kurang hati-hati sehingga kendaraan mengalami slip.
"Kemudian keluar ke bahu jalan tol," ujar Kasat Lantas Polres Bogor Kota Kompol Fajar Hari Kuncoro kepada Radarbogor.id (Jawa Pos Group), Ahad (3/5).
Fajar menambahkan, bagian samping kiri super car kemudian menabrak pohon palm yang berada di pinggir jalan tol. "Sebanyak dua kali, selanjutnya terhenti dengan posisi terakhir normal menghadap serong barat," jelasnya.
Tak ada korban jiwa dalam kecelakan tersebut. Pengemudi dan seorang penumpangnya selamat. "Hanya luka ringan," tukasnya.
Sumber: JawaPos.com
Editor: Erizal
JAKARTA (RIAUPOS.CO) — Mobil Supercar McLaren mengalami kecelakaan di ruas Tol Jagorawi dari arah Baranangsiang, Ahad (3/5). Kecelakaan diduga karena si pengemudi gagal mengendalikan laju kendaraannya. Akibatnya, mobil mewah itu rusak parah.
Kasat Lantas Polres Bogor Kompol Fajar Hari Kuncoro menuturkan, super car warna orange dengan nomor Polisi B 2502S BI itu dikemudikan oleh Eric dari arah Baranangsiang Kota Bogor menuju Jakarta. Setiba di Jalan Tol Jagorawi Km. 43.00 Jalur B, kendaraan melaju dengan kecepatan tinggi dan pengemudi kurang hati-hati sehingga kendaraan mengalami slip.
- Advertisement -
"Kemudian keluar ke bahu jalan tol," ujar Kasat Lantas Polres Bogor Kota Kompol Fajar Hari Kuncoro kepada Radarbogor.id (Jawa Pos Group), Ahad (3/5).
Fajar menambahkan, bagian samping kiri super car kemudian menabrak pohon palm yang berada di pinggir jalan tol. "Sebanyak dua kali, selanjutnya terhenti dengan posisi terakhir normal menghadap serong barat," jelasnya.
- Advertisement -
Tak ada korban jiwa dalam kecelakan tersebut. Pengemudi dan seorang penumpangnya selamat. "Hanya luka ringan," tukasnya.
Sumber: JawaPos.com
Editor: Erizal