26.2 C
Pekanbaru
Jumat, 20 September 2024

Densus 88 Tangkap Penjual Airgun yang Digunakan Penyerang Mabes Polri

JAKARTA (RIAUPOS.CO) — Tim Detasemen Khusus (Densus) 88 Anti Teror Mabes Polri berhasil menangkap penjual pistol berjenis airgun kepada terduga teroris, Zakiah Aini (ZA). Senjata itu digunakan ZA untuk menyerang Mabes Polri pada Rabu (31/3) sore WIB.

"Iya benar (pelaku penjual Airgun ditangkap)," kata Kadiv Humas Polri Irjen Pol Argo Yuwono saat dikonfirmasi, Sabtu (3/4).

- Advertisement -

Penjual senjata airgun itu diketahui beridentitas Muchsin Kamal alias Imam Muda. Dia ditangkap di Syiah Kuala, Banda Aceh, Nangro Aceh Darussalam pada Kamis (1/4).

ZA diduga membeli airgun dari Muchsin secara online. Muchsin rencananya akan dibawa ke Jakarta pada Sabtu (3/4) sore ini untuk diproses hukum lebih lanjut.

Baca Juga:  2020, Pemberantasan Narkoba Jadi Target Khusus Polda

Sebelumnya Mabes Polri diserang terduga teroris pada Rabu (31/3) sore WIB. Terduga teroris bernama Zakiah Aini (ZA), melakukan aksi penembakan di dalam kompleks Mabes Polri, tepatnya di pos penjagaan gerbang utama. Posisinya dekat dengan Gedung Utama Mabes Polri yang menjadi ruang kerja Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dan Wakapolri Komjen Gatot Eddy Pramono.

Penyerangan itu terjadi sekitar pukul 16.30 WIB. Dari video yang beredar, terlihat teroris tersebut berjalan dari arah gerbang belakang Mabes Polri.

Dia membawa amplop atau map berwarna kuning dan tas kecil warna hitam. Lalu, teroris itu mengambil sesuatu dari dalam tas. Diduga senjata laras pendek.

Dia lantas menuju pos penjagaan gerbang utama. Dua anggota polisi terlihat mendekat. Namun, mereka langsung menghindar saat teroris tersebut mengacungkan senjata api. Teroris itu lalu menembak ke beberapa arah sembari berjalan. Tidak berapa lama, dia roboh dan tergeletak di dekat pos penjagaan. ZA tewas tertembus peluru polisi

Baca Juga:  Kelola Gula Darah dengan Rutin Mengonsumsi Timun

Sumber: Jawapos.com
Editor: Rinaldi

 

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos
spot_img

BERITA LAINNYA

Kedisiplinan dan Akuntanbilitas, Direktur RSD Madani Diberhentikan Sementara

nspektur Inspektorat Kota Pekanbaru, Iwan Simatupang menjelaskan yang bersangkutan diberhentikan karena kedisiplinan dan akuntanbilitas. Dia mencontohkan salah satu penyebabnya karena tak hadir saat ada undangan kepala daerah.

Tersangka Pembunuhan Nia Penjual Gorengan Ditangkap di Rumah Kosong

Setelah hampir dua pekan, akhirnya terduga pelaku pembunuhan terhadap Nia Kurnia Sari (18), seorang gadis penjual gorengan di 2x11 Kayu Tanam, Padangpariaman, Sumbar berhasil ditangkap, Kamis (19/9/2024).

Pemko Dumai Bangun Lapangan Mini Soccer Bertaraf Nasional

Selesai membangun lapangan futsal dan pembangunan stadion olahraga yang terus dalam proses pembangunan, kali ini Pemko Dumai kembali membangun sarana olahraga yakni lapangan olahraga mini soccer yang berada tepat di samping rumah Wali Kota Dumai, Jalan Putri Tujuh, Kecamatan Dumai Timur.

Banyak Jalan Berlubang, PUPR Diminta Lakukan Patching

Kerusakan sejumlah ruas jalan di wilayah Kota Pekanbaru masih terus menjadi keluhan warga. Kerusakan berupa lubang berdiameter cukup besar terus bermunculan dan semakin parah karena tak kunjung dilakukan perbikan.