PEKANBARU (RIAUPOS.CO) — PT PLN (Persero) Unit Induk Wilayah Riau dan Kepulauan Riau (UIWRKR) terus berkomitmen untuk peduli dan membantu masyarakat dalam menghadapi pandemi Covid-19 dengan menyalurkan bantuan berupa paket sembako. Sebanyak 745 paket sembako dibagikan kepada kaum duafa, yatim dan masyarakat terdampak Covid-19 di wilayah kerja PLN di Riau dan Kepulauan Riau, Selasa (28/7).
General Manager PT PLN (Persero) UIWRKR Dispriansyah mengatakan, total nilai bantuan sembako yang dibagikan sebesar Rp152 juta. Uang ini bersumber dari dana zakat 2,5 persen dari penghasilan seluruh karyawan dan karyawati muslim PLN. "Dana ini yang dikumpulkan setiap bulan dan dikelola secara langsung oleh Yayasan Baitul Mal (YBM) PLN," katanya. Mengawali penyerahan bantuan, Dispriansyah, didampingi Ketua YBM PLN UIWRKR beserta manajemen PLN UIWRKR mendatangi langsung rumah-rumah warga di sekitar kantor PLN yang berlokasi di Kelurahan Labuhbaru Barat, Pekanbaru.
"Penyaluran bantuan sembako ini merupakan wujud nyata kepedulian PLN untuk hadir di tengah-tengah masyarakat. Nantinya bantuan ini akan disebarkan oleh unit-unit PLN dengan rincian 500 paket sembako akan disebar di Riau daratan dan 245 paket sembako akan disalurkan untuk masyarakat di Kepulauan Riau," ujar Dispriansyah.
"Dalam menghadapi pandemi ini, kesediaan pangan diperlukan. Karena itu, kami memberikan bantuan dalam bentuk sembako bagi masyarakat yang terdampak agar dapat sedikit meringankan beban merera sehingga mereka dapat menjalankan aktivitasnya dengan baik," tambah Dispriansyah.
Sementara itu, warga Kelurahan Labuhbaru Barat, Kota Pekanbaru, Edriwati (41) merasa senang dan sangat bersyukur atas bantuan yang diberikan oleh PLN. "Kami mengucapkan banyak terima kasih atas bantuan yang diberikan oleh PLN. Semoga ini menjadi berkah bagi PLN," ucap Edriwati.(das)
Laporan: MUJAWAROH ANNAFI (Pekanbaru)
PEKANBARU (RIAUPOS.CO) — PT PLN (Persero) Unit Induk Wilayah Riau dan Kepulauan Riau (UIWRKR) terus berkomitmen untuk peduli dan membantu masyarakat dalam menghadapi pandemi Covid-19 dengan menyalurkan bantuan berupa paket sembako. Sebanyak 745 paket sembako dibagikan kepada kaum duafa, yatim dan masyarakat terdampak Covid-19 di wilayah kerja PLN di Riau dan Kepulauan Riau, Selasa (28/7).
General Manager PT PLN (Persero) UIWRKR Dispriansyah mengatakan, total nilai bantuan sembako yang dibagikan sebesar Rp152 juta. Uang ini bersumber dari dana zakat 2,5 persen dari penghasilan seluruh karyawan dan karyawati muslim PLN. "Dana ini yang dikumpulkan setiap bulan dan dikelola secara langsung oleh Yayasan Baitul Mal (YBM) PLN," katanya. Mengawali penyerahan bantuan, Dispriansyah, didampingi Ketua YBM PLN UIWRKR beserta manajemen PLN UIWRKR mendatangi langsung rumah-rumah warga di sekitar kantor PLN yang berlokasi di Kelurahan Labuhbaru Barat, Pekanbaru.
- Advertisement -
"Penyaluran bantuan sembako ini merupakan wujud nyata kepedulian PLN untuk hadir di tengah-tengah masyarakat. Nantinya bantuan ini akan disebarkan oleh unit-unit PLN dengan rincian 500 paket sembako akan disebar di Riau daratan dan 245 paket sembako akan disalurkan untuk masyarakat di Kepulauan Riau," ujar Dispriansyah.
"Dalam menghadapi pandemi ini, kesediaan pangan diperlukan. Karena itu, kami memberikan bantuan dalam bentuk sembako bagi masyarakat yang terdampak agar dapat sedikit meringankan beban merera sehingga mereka dapat menjalankan aktivitasnya dengan baik," tambah Dispriansyah.
- Advertisement -
Sementara itu, warga Kelurahan Labuhbaru Barat, Kota Pekanbaru, Edriwati (41) merasa senang dan sangat bersyukur atas bantuan yang diberikan oleh PLN. "Kami mengucapkan banyak terima kasih atas bantuan yang diberikan oleh PLN. Semoga ini menjadi berkah bagi PLN," ucap Edriwati.(das)
Laporan: MUJAWAROH ANNAFI (Pekanbaru)