Sabtu, 23 November 2024
spot_img

Pemko-Gojek MoU Digitalisasi Ekonomi

(RIAUPOS.CO) — Penandatanganan memorandum of understanding (MoU) dilakukan antara Pemerintah Kota Pekanbaru dengan Gojek Indonesia. Kerja sama dilakukan untuk mendukung digitalisasi ekonomi Kota Pekanbaru.

Dengan penandatanganan MoU ini melalui Go-Pay, salah satu layanan Gojek, sistem pembayaran nontunai ini akan hadir di berbagai layanan publik di Kota Pekanbaru. Dengan begitu diharapkan tidak hanya akan membantu memaksimalkan potensi ekonomi digital, namun juga memudahkan masyarakat dalam menjalankan aktivitasnya sehari-hari.

Demikian dikatakan Sekretaris Daerah Kota (Sekdako) Pekanbaru HM Noer MBS usai penandatanganan, Sabtu (25/5) lalu. ’’Kami melihat bahwa pada era digital seperti saat ini, penting bagi kita semua untuk dapat memanfaatkan teknologi untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi lokal,’’ sebutnya.

Baca Juga:  PWI Riau Luncurkan Sampul Buku Putih

Pemanfaatan layanan nontunai bisa diaplikasikan pada banyak bidang. Melalui Go-Pay nantinya masyarakat bisa membayar tiket masuk destinasi wisata, transportasi publik, pajak dan retribusi, layanan kesehatan, bertransaksi di pusat UMKM, hingga bersedekah di masjid-masjid.

‘’Ini tidak hanya untuk memaksimalkan potensi ekonomi digital melainkan juga memudahkan masyarakat dan dapat meningkatkan kualitas pelayanan publik. Semoga dengan kerja sama ini, kita sama-sama dapat merasakan manfaat kebaikannya. Pemerintah dapat pajaknya sedangkan masyarakat merasakan berbagai akses kemudahan aktivitas sehari-hari,’’ tutupnya.(ade)

Laporan M ALI NURMAN, Kota

 

 

(RIAUPOS.CO) — Penandatanganan memorandum of understanding (MoU) dilakukan antara Pemerintah Kota Pekanbaru dengan Gojek Indonesia. Kerja sama dilakukan untuk mendukung digitalisasi ekonomi Kota Pekanbaru.

Dengan penandatanganan MoU ini melalui Go-Pay, salah satu layanan Gojek, sistem pembayaran nontunai ini akan hadir di berbagai layanan publik di Kota Pekanbaru. Dengan begitu diharapkan tidak hanya akan membantu memaksimalkan potensi ekonomi digital, namun juga memudahkan masyarakat dalam menjalankan aktivitasnya sehari-hari.

- Advertisement -

Demikian dikatakan Sekretaris Daerah Kota (Sekdako) Pekanbaru HM Noer MBS usai penandatanganan, Sabtu (25/5) lalu. ’’Kami melihat bahwa pada era digital seperti saat ini, penting bagi kita semua untuk dapat memanfaatkan teknologi untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi lokal,’’ sebutnya.

Baca Juga:  Asap Pekat, Permintaan Masker dan Tabung Oksigen 1 Kubik Melonjak

Pemanfaatan layanan nontunai bisa diaplikasikan pada banyak bidang. Melalui Go-Pay nantinya masyarakat bisa membayar tiket masuk destinasi wisata, transportasi publik, pajak dan retribusi, layanan kesehatan, bertransaksi di pusat UMKM, hingga bersedekah di masjid-masjid.

- Advertisement -

‘’Ini tidak hanya untuk memaksimalkan potensi ekonomi digital melainkan juga memudahkan masyarakat dan dapat meningkatkan kualitas pelayanan publik. Semoga dengan kerja sama ini, kita sama-sama dapat merasakan manfaat kebaikannya. Pemerintah dapat pajaknya sedangkan masyarakat merasakan berbagai akses kemudahan aktivitas sehari-hari,’’ tutupnya.(ade)

Laporan M ALI NURMAN, Kota

 

 

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

spot_img
spot_img
spot_img

Terbaru

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari