PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru akhirnya mengumumkan formasi penerimaan calon pegawai negeri sipil (CPNS) 2019. Ada 346 formasi dibuka. Lebih dari separuhnya adalah untuk tenaga pendidikan. Angka ini lebih banyak dari penerimaan tahun lalu. Tahun lalu Pekanbaru dijatah 304 formasi.
Pada penerimaan CPNS 2019 ini, awalnya Pemko Pekanbaru mengajukan usulan 367 formasi. Pengusulan hanya bisa dilakukan sesuai jumlah PNS yang pensiun di tahun berjalan. Padahal, jika melihat kondisi riil saat ini keperluan penambahan PNS untuk jajaran Pemko Pekanbaru idealnya berada di angka 3.893 orang. Usulan terdiri dari CPNS 110 orang dan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) 257 orang.
Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Pekanbaru Masykur Tarmizi kepada Riau Pos menjelaskan dari jumlah yang diajukan, pemerintah pusat mengabulkan 346 formasi. Jika dirinci, dari jumlah tersebut porsi untuk tenaga pendidikan berjumlah 235 orang. Untuk tenaga pendidikan ini, 166 orang adalah formasi guru SD dan 69 orang adalah formasi guru SMP.
''Selain itu untuk tenaga kesehatan 24 orang dan tenaga teknis 87 orang,'' papar mantan Camat Bukit Raya ini.
Mengenai waktu pembukaan pendaftaran CPNS tahun ini, Masykur hanya bisa memberikan gambaran akan dibuka dalam waktu sebulan ke depan. Tanggal persisnya sampai sekarang masih dibahas.
''Infonya November, tapi waktu kami rapat kemarin belum diputuskan,'' ujarnya.
Pada 2018 Pemko Pekanbaru mendapatkan jatah penerimaan CPNS sebanyak 304 formasi. Dari jumlah ini 302 orang lulus. Namun, hanya 301 orang yang menerima SK karena satu orang mengundurkan diri. Di tingkat pusat, pemerintah melalui Badan Kepegawaian Nasional (BKN) resmi menetapkan jumlah formasi yang akan dibuka pada seleksi CPNS 2019 sebanyak 197.117 posisi. Dari jumlah ini, formasi yang paling banyak disediakan dan akan ditempatkan pada pemerintah daerah (pemda) adalah guru sekitar 60 ribu formasi dan tenaga kesehatan yakni sekitar 30 ribuan. Jika dirinci lagi, pada penerimaan CPNS tahun ini sebanyak 37.854 formasi disediakan untuk 74 kementerian/lembaga pusat serta 159.257 formasi untuk 467 pemda.
Pada tahapan penerimaan CPNS 2019, setelah pemerintah pusat membagikan formasi yang akan dibuka pada tiap instansi baik lembaga dan kementerian pusat maupun Pemda, masing-masing instansi penerima memiliki tugas untuk mengkaji pemberian formasi tersebut. Seluruh tahap awal penerimaan secara nasional ditargetkan bisa rampung sebelum memasuki November. Masa pengumuman formasi disebut akan berlangsung pada kurun waktu 15 hari setelah resmi diumumkan sesuai dengan PP 11/2017 tentang Manajemen PNS.(ali)
PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru akhirnya mengumumkan formasi penerimaan calon pegawai negeri sipil (CPNS) 2019. Ada 346 formasi dibuka. Lebih dari separuhnya adalah untuk tenaga pendidikan. Angka ini lebih banyak dari penerimaan tahun lalu. Tahun lalu Pekanbaru dijatah 304 formasi.
Pada penerimaan CPNS 2019 ini, awalnya Pemko Pekanbaru mengajukan usulan 367 formasi. Pengusulan hanya bisa dilakukan sesuai jumlah PNS yang pensiun di tahun berjalan. Padahal, jika melihat kondisi riil saat ini keperluan penambahan PNS untuk jajaran Pemko Pekanbaru idealnya berada di angka 3.893 orang. Usulan terdiri dari CPNS 110 orang dan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) 257 orang.
- Advertisement -
Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Pekanbaru Masykur Tarmizi kepada Riau Pos menjelaskan dari jumlah yang diajukan, pemerintah pusat mengabulkan 346 formasi. Jika dirinci, dari jumlah tersebut porsi untuk tenaga pendidikan berjumlah 235 orang. Untuk tenaga pendidikan ini, 166 orang adalah formasi guru SD dan 69 orang adalah formasi guru SMP.
''Selain itu untuk tenaga kesehatan 24 orang dan tenaga teknis 87 orang,'' papar mantan Camat Bukit Raya ini.
- Advertisement -
Mengenai waktu pembukaan pendaftaran CPNS tahun ini, Masykur hanya bisa memberikan gambaran akan dibuka dalam waktu sebulan ke depan. Tanggal persisnya sampai sekarang masih dibahas.
''Infonya November, tapi waktu kami rapat kemarin belum diputuskan,'' ujarnya.
Pada 2018 Pemko Pekanbaru mendapatkan jatah penerimaan CPNS sebanyak 304 formasi. Dari jumlah ini 302 orang lulus. Namun, hanya 301 orang yang menerima SK karena satu orang mengundurkan diri. Di tingkat pusat, pemerintah melalui Badan Kepegawaian Nasional (BKN) resmi menetapkan jumlah formasi yang akan dibuka pada seleksi CPNS 2019 sebanyak 197.117 posisi. Dari jumlah ini, formasi yang paling banyak disediakan dan akan ditempatkan pada pemerintah daerah (pemda) adalah guru sekitar 60 ribu formasi dan tenaga kesehatan yakni sekitar 30 ribuan. Jika dirinci lagi, pada penerimaan CPNS tahun ini sebanyak 37.854 formasi disediakan untuk 74 kementerian/lembaga pusat serta 159.257 formasi untuk 467 pemda.
Pada tahapan penerimaan CPNS 2019, setelah pemerintah pusat membagikan formasi yang akan dibuka pada tiap instansi baik lembaga dan kementerian pusat maupun Pemda, masing-masing instansi penerima memiliki tugas untuk mengkaji pemberian formasi tersebut. Seluruh tahap awal penerimaan secara nasional ditargetkan bisa rampung sebelum memasuki November. Masa pengumuman formasi disebut akan berlangsung pada kurun waktu 15 hari setelah resmi diumumkan sesuai dengan PP 11/2017 tentang Manajemen PNS.(ali)