PEKANBARU (RIAUPOS.CO) — Hujan deras yang melanda Kota Pekanbaru, Senin (15/7) dini hari, mengakibatkan sejumlah pohon tumbang ke jalanan. Untuk itu, Dinas Pemadam Kebakaran, Penyelamatan dan Perlindungan Pekanbaru memangkas dahan pohon yang dinilai membahayakan pengguna jalan.
“Dikarenakan cuaca ekstrem malam tadi jam duaan. Makanya banyak yang tumbang,†kata Kasi Rescue DPKPP Pekanbaru Ibas Sembiring kepada Riau Pos, kemarin.
Untuk kegiatan ini, lanjut Ibas, ada satu unit light rescuer berisikan enam personel diturunkan. Guna mengevakuasi pohon tumbang yang ada di Jalan Diponegoro, tepatnya depan RSUD Arifin Ahmad.
“Bukan karena pohon sudah tua, tapi rimbun,†sambungnya.
Dijelaskannya, evakuasi serta pemangkasan dahan pohon juga sesuai intruksi dari Kepala DPKPP Pekanbaru Burhan Gurning. “Serta komitmen Wali Kota Pekanbaru Firdaus MT untuk memberikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat Pekanbaru,†tutupnya.
Dari pantauan Riau Pos, tidak semua dahan pohon dipangkas. Hanya yang dinilai membahayakan pengguna jalan dan warga sekitar saja yang disingkirkan. Pasalnya, banyak yang memarkir kendaraan di areal tersebut.(*1)