Pipa PDAM Bocor, Jalan Tergenang Air

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Sejumlah pipa jaringan milik Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Siak Pekanbaru mengalami kebocoran. Seperti di Jalan Cempaka dan di Jalan Imam Bonjol.

Meski telah lama mengalami kebocoran, hingga kini belum ada tanda-tanda akan dilakukan perbaikan. Akibatnya, air yang keluar dari pipa membentuk genangan di badan jalan dan menghambat lalu lintas kendaraan.

- Advertisement -

Bahkan kebocoran pipa di Jalan Imam Bonjol menciptakan kolam kecil yang dimanfaatkan anak-anak sekitar sebagai tempat kolam bermain.

Pantauan Riau Pos, Rabu (6/7) di Jalan Imam Bonjol, lokasi kerusakan pipa PDAM terletak  pada bagian pinggir jalan amblas kira-kira sepanjang empat meter dan lebar dua meter. Air yang keluar dari pipa menggenangi jalan yang amblas tersebut hingga membentuk kolam kecil. Kondisi ini dimanfaatkan oleh anak-anak untuk bermain air, karena air yang keluar dari pipa cukup bersih.

- Advertisement -

Pedagang kasur di Jalan Imam Bonjol bernama Keno menuturkan, hingga saat ini belum ada perbaikan yang dilakukan oleh pihak PDAM, meskipun sejumlah orang telah datang untuk melihat lokasi. Sementara itu, air yang keluar dari dalam pipa cukup deras sehingga dikhawatirkan akan masuk ke dalam toko milik para pedagang yang ada di dekatnya.

"Belum ada lagi diperbaiki. Sudah sepekan malah air yang keluar semakin deras," kata dia.

Lanjut Keno, agar para pengendara tidak terperosok masuk ke dalam lubang genangan, warga setempat meletakkan kayu yang dipasang plastik.

"Sudah berubah sekarang jadi kolam berenang. Kalau sore anak-anak banyak yang ke sini. Kalau tidak diperbaiki ya bakal semakin luas lagi lah kerusakannya," tutur Keno.

Sementara itu, salah seorang pengendara motor Leo mengaku khawatir dengan semburan air PDAM yang keluar di sejumlah badan jalan di Kota Pekanbaru. Bahkan, air yang keluar menyebabkan badan jalan tergenang menyulitkan pengendara untuk melintas.

Leo juga menyayangkan lambannya tindakan yang dilakukan oleh pihak terkait, sehingga air yang seharusnya mengalir ke permukaan masyarakat yang berlangganan kini harus terbuang sia-sia di badan jalan.

"Sayang sekali. Ini airnya bersih, pasti banyak masyarakat yang sudah berlangganan air kecewa,  airnya tidak mengalir ke rumah mereka. Semoga cepat diperbaiki lah, karena hampir semua jalan kini sudah keluar air dari pipa PDAM yang bocor itu," ujarnya.

Sementara itu, ketika dikonfirmasi wartawan, Dirut PDAM Tirta Siak Agung Anugrah tidak menjawab. Meskipun sudah dihubungi hingga berkali-kali melalui telepon selulernya.(ayi/dof)

 

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Sejumlah pipa jaringan milik Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Siak Pekanbaru mengalami kebocoran. Seperti di Jalan Cempaka dan di Jalan Imam Bonjol.

Meski telah lama mengalami kebocoran, hingga kini belum ada tanda-tanda akan dilakukan perbaikan. Akibatnya, air yang keluar dari pipa membentuk genangan di badan jalan dan menghambat lalu lintas kendaraan.

Bahkan kebocoran pipa di Jalan Imam Bonjol menciptakan kolam kecil yang dimanfaatkan anak-anak sekitar sebagai tempat kolam bermain.

Pantauan Riau Pos, Rabu (6/7) di Jalan Imam Bonjol, lokasi kerusakan pipa PDAM terletak  pada bagian pinggir jalan amblas kira-kira sepanjang empat meter dan lebar dua meter. Air yang keluar dari pipa menggenangi jalan yang amblas tersebut hingga membentuk kolam kecil. Kondisi ini dimanfaatkan oleh anak-anak untuk bermain air, karena air yang keluar dari pipa cukup bersih.

Pedagang kasur di Jalan Imam Bonjol bernama Keno menuturkan, hingga saat ini belum ada perbaikan yang dilakukan oleh pihak PDAM, meskipun sejumlah orang telah datang untuk melihat lokasi. Sementara itu, air yang keluar dari dalam pipa cukup deras sehingga dikhawatirkan akan masuk ke dalam toko milik para pedagang yang ada di dekatnya.

"Belum ada lagi diperbaiki. Sudah sepekan malah air yang keluar semakin deras," kata dia.

Lanjut Keno, agar para pengendara tidak terperosok masuk ke dalam lubang genangan, warga setempat meletakkan kayu yang dipasang plastik.

"Sudah berubah sekarang jadi kolam berenang. Kalau sore anak-anak banyak yang ke sini. Kalau tidak diperbaiki ya bakal semakin luas lagi lah kerusakannya," tutur Keno.

Sementara itu, salah seorang pengendara motor Leo mengaku khawatir dengan semburan air PDAM yang keluar di sejumlah badan jalan di Kota Pekanbaru. Bahkan, air yang keluar menyebabkan badan jalan tergenang menyulitkan pengendara untuk melintas.

Leo juga menyayangkan lambannya tindakan yang dilakukan oleh pihak terkait, sehingga air yang seharusnya mengalir ke permukaan masyarakat yang berlangganan kini harus terbuang sia-sia di badan jalan.

"Sayang sekali. Ini airnya bersih, pasti banyak masyarakat yang sudah berlangganan air kecewa,  airnya tidak mengalir ke rumah mereka. Semoga cepat diperbaiki lah, karena hampir semua jalan kini sudah keluar air dari pipa PDAM yang bocor itu," ujarnya.

Sementara itu, ketika dikonfirmasi wartawan, Dirut PDAM Tirta Siak Agung Anugrah tidak menjawab. Meskipun sudah dihubungi hingga berkali-kali melalui telepon selulernya.(ayi/dof)

 

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya