Sabtu, 27 Juli 2024

Irene Red Velvet

Perpanjang Kontrak dengan SM Entertainment

(RIAUPOS.CO) – Penyanyi Irene dari girlgroup K-Pop Red Velvet resmi melanjutkan perjalanan karir di industri musik bersama agensi SM Entertainment.

Dikutip Soompi, Rabu (7/2), SM Entertainment mengumumkan Irene memperbarui kontraknya dengan agensi berdasarkan kepercayaan satu sama lain.

- Advertisement -

“Aku memperbarui kepercayaan pada SM Entertainment yang menjadikan aku seperti sekarang ini dan staf perusahaan yang bekerja bersama sejak debut. Aku akan terkesan dengan beragam aktivitas bersama para anggota tahun ini sambil berterima kasih kepada para penggemar yang selalu mendukung Red Velvet,” kata Irene.

Di sisi lain, SM Entertainment mengungkapkan selain Irene, personel lainnya yakni Seulgi sudah menandatangani perpanjangan kontrak terlebih dahulu.

“Kami memperbarui kontrak kami dengan Irene setelah (perpanjangan kontrak dengan) Seulgi berdasarkan rasa saling percaya dan kemitraan. Kami akan mendukungnya dalam berbagai arah sehingga dia dapat berpromosi lebih aktif lagi sebagai artis global, jadi tolong tunjukkan banyak cinta dan ketertarikan ke depannya,” jelas agensi.

- Advertisement -
Baca Juga:  Bakal Rilis Film Dokumenter Raisa We Love You

Irene memulai debutnya sebagai anggota Red Velvet pada 2014 dengan single pertama Happiness itu telah merilis banyak lagu hits termasuk Peek-A-Boo, Psycho, Feel My Rhythm dan banyak lagi.

Sebelumnya pada November 2023, Red Velvet melakukan comeback dengan album penuh ketiga bertajuk Chill Kill yang berhasil menduduki peringkat nomor satu iTunes Top Albums di 35 negara.

Album Chill Kill memuat 10 lagu baru yakni lagu utama Chill Kill, Knock Knock (Who’s There?)’, Underwater, Will I Ever See You Again?, Nightmare, Iced Coffee, One Kiss, Bulldozer, Wings dan Scenery.

Chill Kill juga menduduki puncak chart penjualan album digital QQ Music dan KuGou Music di Cina, chart realtime AWA di Jepang, serta peringkat atas chart realtime Bugs dan Vibe.

Baca Juga:  Angel Pieters Melahirkan Anak Pertama

Tahun ini, Red Velvet memasuki anniversary ke-10 dan masih belum diketahui selain Irene dan Seulgi, apakah ketiga rekan lainnya yaitu Yeri, Joy, dan Wendy akan memperbarui kontrak mereka dengan SM Entertainment.(jpg)

(RIAUPOS.CO) – Penyanyi Irene dari girlgroup K-Pop Red Velvet resmi melanjutkan perjalanan karir di industri musik bersama agensi SM Entertainment.

Dikutip Soompi, Rabu (7/2), SM Entertainment mengumumkan Irene memperbarui kontraknya dengan agensi berdasarkan kepercayaan satu sama lain.

“Aku memperbarui kepercayaan pada SM Entertainment yang menjadikan aku seperti sekarang ini dan staf perusahaan yang bekerja bersama sejak debut. Aku akan terkesan dengan beragam aktivitas bersama para anggota tahun ini sambil berterima kasih kepada para penggemar yang selalu mendukung Red Velvet,” kata Irene.

Di sisi lain, SM Entertainment mengungkapkan selain Irene, personel lainnya yakni Seulgi sudah menandatangani perpanjangan kontrak terlebih dahulu.

“Kami memperbarui kontrak kami dengan Irene setelah (perpanjangan kontrak dengan) Seulgi berdasarkan rasa saling percaya dan kemitraan. Kami akan mendukungnya dalam berbagai arah sehingga dia dapat berpromosi lebih aktif lagi sebagai artis global, jadi tolong tunjukkan banyak cinta dan ketertarikan ke depannya,” jelas agensi.

Baca Juga:  Pasca Kecelakaan, Laura Anna Dikabarkan Meninggal Dunia

Irene memulai debutnya sebagai anggota Red Velvet pada 2014 dengan single pertama Happiness itu telah merilis banyak lagu hits termasuk Peek-A-Boo, Psycho, Feel My Rhythm dan banyak lagi.

Sebelumnya pada November 2023, Red Velvet melakukan comeback dengan album penuh ketiga bertajuk Chill Kill yang berhasil menduduki peringkat nomor satu iTunes Top Albums di 35 negara.

Album Chill Kill memuat 10 lagu baru yakni lagu utama Chill Kill, Knock Knock (Who’s There?)’, Underwater, Will I Ever See You Again?, Nightmare, Iced Coffee, One Kiss, Bulldozer, Wings dan Scenery.

Chill Kill juga menduduki puncak chart penjualan album digital QQ Music dan KuGou Music di Cina, chart realtime AWA di Jepang, serta peringkat atas chart realtime Bugs dan Vibe.

Baca Juga:  Cerita Ramdan Melihat Penangkapan Nikita Mirzani di Senayan City

Tahun ini, Red Velvet memasuki anniversary ke-10 dan masih belum diketahui selain Irene dan Seulgi, apakah ketiga rekan lainnya yaitu Yeri, Joy, dan Wendy akan memperbarui kontrak mereka dengan SM Entertainment.(jpg)

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

Terbaru

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari