- Advertisement -
PEKANBARU )RIAUPOS.CO) – Gubernur Riau Syamsuar berkesempatan meresmikan bantuan program CSR pembagian 1.300 paket sembako untuk warga fakir miskin di PLTU Tenayan, Kecamatan Tenayan Raya, Ahad (2/5). Saat itu, Gubernur membagikan secara simbolik paket sembako dari PT PJB UBJ O&M PLTU Tenayan kepada perwakilan warga di Kecamatan Tenayan Raya.
Kemudian sebagai bentuk ucapan terima kasih dan apresiasi, Gubri Syamsuar menyerahkan penghargaan CSR kepada PT PJB UBJ O&M PLTU Tenayan.
- Advertisement -
PT PJB UBJ O&M PLTU Tenayan melalui General Manager Arief Wicaksono juga memberikan secara simbolik santunan yatim piatu kepada lebih kurang 200 anak yatim piatu di sekitar PLTU. Selain itu juga diserahkan bantuan kepada Pondok Pesantren Al Ihsan berupa paket sembako.
Bantuan CSR ini dikatakan Arief Wicaksono merupakan bukti nyata kontribusi PT PJB UBJ O&M PLTU Tenayan diengah wabah pandemi Covid-19 yang melanda seluruh dunia terkhusus warga Kota Pekanbaru. Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Dinas ESDM Provinsi Riau Indra Agus Lukman, Camat Tenaya Indah Vidya Astuti, Kapolsek Tenayan Raya Manapar Situmean, Danramil 04 Limapuluh Anthony, Ketua RW 02 Ustaz Syafari SAg dan Perwakilan warga penerima bantuan sembako dari Kelurahan Industri Tenayan, Kepala Pondok Pesantren Ustaz Untung Wahyudi dan seluruh manajer PT PJB PLTU UBJ O&M PLTU Tenayan.
Dalam sambutannyanya Gubernur Riau mengapresiasi seluruh program CSR yang telah banyak dilakukan oleh PT PJB UBJ O&M PLTU Tenayan. "Semoga bantuan tersebut bermafaat dan memperoleh berkah dari Allah SWT di mana bertepatan dengan bulan Ramadan yang mulia ini," ujar gubri.
- Advertisement -
Selain itu dalam kunjungannya Gubernur Riau juga memastikan pasokan listrik di PLTU Tenayan berjalan dengan lancar, aman, dan terkendali. Terutama dalam siaga Ramadan dan Idulfitri tahun ini. PLTU Tenayan sebagai proyek strategis nasional dan juga menjadi pemasok listrik terbesar baik di Pekanbaru maupun Provinsi Riau.
Sehingga Gubri berharap kepada manajemen dan seluruh pahlawan pembangkit listrik di PLTU Tenayan agar dapat menjaga, memelihara dan memastikan pembangkit listrik ini untuk terus beroperasi dengan lancar sehingga suplai listrik di Pekanbaru dan Riau tidak terganggu.
Selain itu Gubri juga mengingatkan pentingnya mematuhi protokol kesehatan di dalam perilaku kehidupan sehari-hari. Agar masyarakat Riau dapat terhindar dari Covid-19.(adv/nda)
Narasi: Afiat Ananda
PEKANBARU )RIAUPOS.CO) – Gubernur Riau Syamsuar berkesempatan meresmikan bantuan program CSR pembagian 1.300 paket sembako untuk warga fakir miskin di PLTU Tenayan, Kecamatan Tenayan Raya, Ahad (2/5). Saat itu, Gubernur membagikan secara simbolik paket sembako dari PT PJB UBJ O&M PLTU Tenayan kepada perwakilan warga di Kecamatan Tenayan Raya.
Kemudian sebagai bentuk ucapan terima kasih dan apresiasi, Gubri Syamsuar menyerahkan penghargaan CSR kepada PT PJB UBJ O&M PLTU Tenayan.
- Advertisement -
PT PJB UBJ O&M PLTU Tenayan melalui General Manager Arief Wicaksono juga memberikan secara simbolik santunan yatim piatu kepada lebih kurang 200 anak yatim piatu di sekitar PLTU. Selain itu juga diserahkan bantuan kepada Pondok Pesantren Al Ihsan berupa paket sembako.
Bantuan CSR ini dikatakan Arief Wicaksono merupakan bukti nyata kontribusi PT PJB UBJ O&M PLTU Tenayan diengah wabah pandemi Covid-19 yang melanda seluruh dunia terkhusus warga Kota Pekanbaru. Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Dinas ESDM Provinsi Riau Indra Agus Lukman, Camat Tenaya Indah Vidya Astuti, Kapolsek Tenayan Raya Manapar Situmean, Danramil 04 Limapuluh Anthony, Ketua RW 02 Ustaz Syafari SAg dan Perwakilan warga penerima bantuan sembako dari Kelurahan Industri Tenayan, Kepala Pondok Pesantren Ustaz Untung Wahyudi dan seluruh manajer PT PJB PLTU UBJ O&M PLTU Tenayan.
- Advertisement -
Dalam sambutannyanya Gubernur Riau mengapresiasi seluruh program CSR yang telah banyak dilakukan oleh PT PJB UBJ O&M PLTU Tenayan. "Semoga bantuan tersebut bermafaat dan memperoleh berkah dari Allah SWT di mana bertepatan dengan bulan Ramadan yang mulia ini," ujar gubri.
Selain itu dalam kunjungannya Gubernur Riau juga memastikan pasokan listrik di PLTU Tenayan berjalan dengan lancar, aman, dan terkendali. Terutama dalam siaga Ramadan dan Idulfitri tahun ini. PLTU Tenayan sebagai proyek strategis nasional dan juga menjadi pemasok listrik terbesar baik di Pekanbaru maupun Provinsi Riau.
Sehingga Gubri berharap kepada manajemen dan seluruh pahlawan pembangkit listrik di PLTU Tenayan agar dapat menjaga, memelihara dan memastikan pembangkit listrik ini untuk terus beroperasi dengan lancar sehingga suplai listrik di Pekanbaru dan Riau tidak terganggu.
Selain itu Gubri juga mengingatkan pentingnya mematuhi protokol kesehatan di dalam perilaku kehidupan sehari-hari. Agar masyarakat Riau dapat terhindar dari Covid-19.(adv/nda)
Narasi: Afiat Ananda