Sabtu, 23 November 2024
spot_img

Prabowo Minta Jokowi Prioritaskan Papua

JAKARTA (RIAUPOS.CO) – Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto berharap supaya pemerintah bisa segera mengatasi kerusuhan yang terjadi beberapa waktu belakangan di Papua dan Papua Barat. Hal ini menyusul aksi demonstran yang melakukan pengerusakan fasilitas umum dan gedung pemerintahan di beberapa lokasi. Presiden Joko Widodo (Jokowi) diminta mengambil sikap tegas dalam menyelesaikan masalah di bumi cendrawasih itu.

Juru Bicara Prabowo Subianto, Dahnil Anzar Simanjuntak mengatakan Presiden Jokowi perlu memprioritaskan penyelesaian pemasalahan di Papua. Sehingga, tidak berlarut-larut permasalahannya.

“Ya beliau (Prabowo Subianto) berharap pemerintah untuk segera menyelesaikan masalah Papua, harusnya saat ini hal yang prioritas adalah menyelesaikan masalah Papua,” ujar Dahnil kepada wartawan, Sabtu (31/8).

Baca Juga:  Kementerian PDTT: Tidak Ada "Desa Hantu" Yang Menerima Aliran Dana Desa

Menurut Dahnil, Prabowo berpesan semua tokoh bangsa bisa turun tantang untuk mendamaikan kerusuhan di Papua. Jangan sampai masalah ini didiamkan tanpa adanya solusi.

“Karena ini sangat rentan. Semua potensi bangsa, tokoh, TNI dan Polri harus bergotong royong bersama-sama rakyat Papua untuk menghadirkan kondusifitas dan keadilan di Papua,” katanya.

Semua kekuatan politik juga perlu bergotong royong. Lupakan perbedaan politik. Presiden Jokowi perlu dibantu dengan mewujudkan kedamaian di tanah Papua. Hal itu dilakukan supaya Papua kembali damai seperti sedia kala.

“Harus saling tolong menolong, bersatu bantu Presiden Jokowi untuk menyakinkan ke rakyat Papua. Bahwa Papua bisa lebih baik di masa akan datang dalam bingkai NKRI,” pungkasnya.

Baca Juga:  Puji Kepemimpinan Kombes Susanto, Sambut Kemitraan Baru dengan AKBP Nandang

Sebelumnya Presiden Jokowi merespons rentetan demonstrasi berujung kerusuhan di Papua dan Papua Barat. Mantan Gubernur DKI Jakarta itu meminta masyarakat untuk tidak melakukan anarkisme.(jpg)

 

JAKARTA (RIAUPOS.CO) – Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto berharap supaya pemerintah bisa segera mengatasi kerusuhan yang terjadi beberapa waktu belakangan di Papua dan Papua Barat. Hal ini menyusul aksi demonstran yang melakukan pengerusakan fasilitas umum dan gedung pemerintahan di beberapa lokasi. Presiden Joko Widodo (Jokowi) diminta mengambil sikap tegas dalam menyelesaikan masalah di bumi cendrawasih itu.

Juru Bicara Prabowo Subianto, Dahnil Anzar Simanjuntak mengatakan Presiden Jokowi perlu memprioritaskan penyelesaian pemasalahan di Papua. Sehingga, tidak berlarut-larut permasalahannya.

- Advertisement -

“Ya beliau (Prabowo Subianto) berharap pemerintah untuk segera menyelesaikan masalah Papua, harusnya saat ini hal yang prioritas adalah menyelesaikan masalah Papua,” ujar Dahnil kepada wartawan, Sabtu (31/8).

Baca Juga:  Puji Kepemimpinan Kombes Susanto, Sambut Kemitraan Baru dengan AKBP Nandang

Menurut Dahnil, Prabowo berpesan semua tokoh bangsa bisa turun tantang untuk mendamaikan kerusuhan di Papua. Jangan sampai masalah ini didiamkan tanpa adanya solusi.

- Advertisement -

“Karena ini sangat rentan. Semua potensi bangsa, tokoh, TNI dan Polri harus bergotong royong bersama-sama rakyat Papua untuk menghadirkan kondusifitas dan keadilan di Papua,” katanya.

Semua kekuatan politik juga perlu bergotong royong. Lupakan perbedaan politik. Presiden Jokowi perlu dibantu dengan mewujudkan kedamaian di tanah Papua. Hal itu dilakukan supaya Papua kembali damai seperti sedia kala.

“Harus saling tolong menolong, bersatu bantu Presiden Jokowi untuk menyakinkan ke rakyat Papua. Bahwa Papua bisa lebih baik di masa akan datang dalam bingkai NKRI,” pungkasnya.

Baca Juga:  Gunakan Tujuh Printer 3D, Salurkan 1.900 Face Shield

Sebelumnya Presiden Jokowi merespons rentetan demonstrasi berujung kerusuhan di Papua dan Papua Barat. Mantan Gubernur DKI Jakarta itu meminta masyarakat untuk tidak melakukan anarkisme.(jpg)

 

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

spot_img
spot_img
spot_img

Terbaru

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari