26.2 C
Pekanbaru
Kamis, 8 Mei 2025
spot_img

Bagus Jordan Raih Prestasi dengan Alquran

(RIAUPOS.CO) – Hai semuanya, kali ini kita bakal menyimak salah satu teman kita yang tentunya menginspirasi kita semua. Bagus Jordan merupakan siswa dari MAN 1 Pekanbaru yang meraih prestasi lewat Tahfiz Quran. Jordan, sapaan akrabnya juga telah menorehkan beberapa prestasi yang membanggakan. Salah satunya menjadi Juara 3 dalam MTQ Syarhil Tilawah tingkat Kota Pekanbaru.

Sejak kecil, Jordan memang sudah gemar dalam dunia musabaqah tilawatil quran (MTQ). Dengan didikan orang tuanya, Jordan yang awalnya penasaran akhirnya membuahkan hasil dari konsistensinya dalam berlatih membaca Quran.

“Bersyukur bisa meraih prestasi ini, yang pastinya karena Allah dan doa kedua orang tua. Awalnya saya hanya penasaran untuk mengikuti lomba akhirnya saya memilih latihan setiap minggunya dan bersyukur juga bisa nyaman dan terbiasa dengan Quran tentunya,” ujar Jordan.

Baca Juga:  Tekad Bupati Rohul Jadikan Tempat Kelahiran Syekh Abdul Wahab Rokan sebagai Pusat Kegiatan Suluk

Jordan yang kini masih berusia 18 tahun bertekad untuk terus mengasah kemampuan agar bisa meraih prestasi terlebih bisa menjadi penghafal Alquran.

“Ke depannya, saya ingin mendalami dan terus berlatih lagi agar dapat meraih prestasi-prestasi lainnya. Apalagi orang tua saya begitu mendukung penuh apa yang saya lakukan saat ini. Rasa bangga mereka membuat saya termotivasi untuk lebih baik dan meningkatkan bacaan dan hafalan saya pada Alquran,” kata Jordan.

Nah, itu tadi kisah dari teman kita guys. Semoga dapat menginspirasi kamu dan tentunya tetap melakukan hal positif dan berprestasi ya guys ya. Karena apapun pilihan kamu, asalkan mengandung  nilai-nilai kebaikan, pasti akan membuahkan hasil yang baik. Salam Zetizen! Young, smart, creative and inspiring.(a/azr)

Baca Juga:  Siapkan Hotel Berbintang untuk OTG

 

SIAPA JORDAN ?

- Advertisement -

Nama Lengkap: Bagus Jordan
Nama Panggilan: Jordan
Tempat, Tanggal Lahir:
Pekanbaru, 21 Januari 2004
Sekolah: MAN 1 Pekanbaru
Cita-Cita: Menjadi Pemimpin yang Adil
Nama Orang Tua: Joneri
Akun Instagram: @bagusjordan

Prestasi
Juara 1 Tahfiz se-Kota Pekanbaru (2019)
Juara 2 Tilawah se-Provinsi Riau (2020)
Harapan  1 Tahfiz 10 Juz se-Provinsi Riau (2021)
Juara 3 MTQ Syarhil bagian Tilawah tingkat Kota Pekanbaru (2022)

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

BERITA LAINNYA

PHR Sosialisasikan Keselamatan Hulu Migas kepada Warga Sekitar Obvitnas di Duri

PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) melaksanakan sosialisasi keselamatan kepada warga Desa Buluh Manis dan Desa Petani, Kecamatan Bathin Solapan, yang berada di dekat area Pematang GS.

Petugas Bandara SSK II Gagalkan Kiriman Sabu dalam Kemasan Makanan Ringan

Sebanyak 297 gram sabu ditemukan tersembunyi dalam empat bungkus makanan ringan yang hendak dikirim ke Makassar melalui kargo udara. Kecurigaan muncul saat paket tersebut melewati pemeriksaan X-Ray oleh petugas gabungan dari Satpom, Intelijen Lanud, dan Aviation Security (Avsec) bandara.

Kecelakaan Tragis Bus ALS di Padangpanjang: 12 Tewas, Termasuk Dua Warga Riau

Kecelakaan tragis kembali terjadi di Sumatera. Sebuah bus Antar Lintas Sumatera (ALS) dengan nomor polisi B 7512 FGA mengalami kecelakaan tunggal di kawasan Bukit Surungan, Kecamatan Padangpanjang Barat, Kota Padangpanjang, Selasa pagi (6/5/2025) sekitar pukul 08.15 WIB. Peristiwa memilukan ini merenggut 12 nyawa dari total 34 penumpang yang berada di dalam bus.

Diduga Serang Warga, Dua Anggota Geng Motor Terjaring Operasi Polisi

Dua remaja yang diduga terlibat dalam aksi kekerasan sebagai bagian dari kelompok geng motor berhasil ditangkap oleh Tim Opsnal Polsek Binawidya Pekanbaru, Minggu (27/4/2025).