SELATPANJANG (RIAUPOS.CO) — H Muhammad Adil SH MM menerima angin segar arah dukungan DPP Partai Demokrat terhadap rencananya maju dalam kontestasi Pemilihan Gubernur Riau (Pilgubri) 2024, mendatang.
Kabar baik tersebut diungkapkan H Muhammad Adil ketika menjawab pertanyaan Riaupos.co, terkait materi kunjungan yang dilakukan DPC Partai Demokrat di kediamannya beberapa hari yang lalu.
"Benar, belum lama ini ada DPC Domokrat mengunjungi saya di kediaman. Kedatangan mereka menelisik saya maju Gubernur Riau," ungkapnya, Jumat (29/4/2022) siang.
Adil mengaku kehadiran Demokrat menjadi kabar baik terhadap niat baiknya dalam membangun Provinsi Riau ke depan. Pasalnya saat ini parpol berlambang mercy tersebut miliki sembilan kursi legislatif.
Menindaklanjuti tawaran itu, Ia juga berencana akan mengunjungi DPD dan DPP Demokrat usai Idulfitri. Sekaligus sowan ke Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). "Habis lebaran saya ke provinsi dan DPP Demokrat, akan bertemu Pak AHY. Mudah-mudahan lancar," ujarnya.
Selain Demokrat, Adil belum mau membeberkan deretan parpol lain yang sudah ia jajaki. Namun ia mengaku jika upaya komunikasi politik masih terus dilakukan kepada sejumlah Parpol.
"Kalau yang lain tunggu dulu. Belum bisa saya sampaikan. Karena upaya penjajakan dan masih dikomunikasikan terus," sebutnya.
Diketahui belum lama ini Adil telah mendeklarasikan diri sebagai Calon Gubri 2024. Ia juga sempat mengukuhkan tim pemenang di seluruh kabupaten dan kota untuk membawa tekad visi dan misinya menuju Riau I.
"Kan susah disampaikan Tim Songo Banyu Mili itu H Adil harga mati. Tidak bisa ditawar-tawar lagi. Begitu juga AOK dibentuk untuk membawa perubahan dengan Visi dan Misi Riau Cerdas, Maju dan Bermartabat," ujarnya.
Seperti diketahui Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Kepulauan Meranti Muzamil didampingi sejumlah pengurus dan kader Partai Demokrat menemui Bupati Kepulauan Meranti H Muhammad Adil SH MM di rumah dinas bupati, dalam rangka silaturahmi dan penjajakan terkait pencalonan Gubernur Riau 2024, beberapa hari lalu (26/4/2022).
Kunjungan itu ia gagas dalam rangka menindaklanjuti petunjuk DPD dan DPP Demokrat. "Atas petunjuk DPD dan DPP, saya sudah minta izin untuk bersilaturahmi dengan bupati," ungkapnya.
Ia mengatakan jika Demokrat telah mencermati sepak terjang Adil sejak terjun di dunia politik. Kebijakan yang dilakukannya tidak terlepas dari pengamatan internal mereka.
"Kunjungan ini sekaligus menjajaki peluang pencalonan sebagai Gubernur Riau 2024 mendatang," kata Muzamil.
Ketua Fraksi Demorat di DPRD Meranti itu menjelaskan kedatangannya tersebut merupakan tahap awal dari pembicaraan partainya dengan H Muhammad Adil.
Karena menurutnya, hasil survei internal Partai Demokrat, nama Bupati Meranti tersebut masuk dalam calon yang berpeluang untuk mendapatkan dukungan dari partai besutan SBY tersebut.
"Intinya ini merisik dulu, pembicaraan awal. Kami melangkah ke sini pun ada data sesuai survei bulan 3 lalu. Nama bupati ada dan itu masih di pertengahan. Menuju 2024 harus ada upaya, dan kami dari partai bersilaturahmi, menjajaki dan ada kerja bersama. Kami akan bekerja bersama mesin partai," terangnya.
Meski di dalam survei internal itu, nama H Muhammad Adil tidak berada di posisi puncak, namun ada tren kenaikan setiap dilakukan survei.
"Data yang kita survei itu, bupati tidak cukup berat karena ada tren naik sedangkan incumbent walaupun tertinggi tapi stagnan, tidak bergerak," ujar Muzamil yang juga Ketua DPH LAMR Meranti itu.
Lebih jauh disebutkannya, jalan yang harus ditempuh oleh jajarannya untuk menuju kursi Gubernur Riau 2024 masih panjang. Dia juga memastikan bahwa rencana Demokrat mendukung Adil bukanlah keinginannya secara pribadi.
"Ke atas kita sudah minta izin dan ke bawah kita juga minta pertimbangan. Dalam waktu dekat kita akan bawa bupati untuk bersilaturahmi dengan DPD maupun DPP Demokrat," kata Ketua DPC Demokrat Meranti itu.
Muzamil juga menyampaikan salam dari Ketua DPD Demokrat Riau kepada Bupati Kepulauan Meranti. Menurutnya, Ketua DPD Demokrat Riau mendukung pertemuan antara DPC Demokrat Meranti dengan Bupati Adil.
"Beliau berpesan agar Adil kut mendukung keberadaan Demokrat di Meranti," sebutnya.
Laporan: Wira Saputra (Selatpanjang)
Editor: Rinaldi