ABU DHABI (RIAUPOS.CO) – Juara Liga Champions, Chelsea, telah berangkat ke Abu Dhabi untuk persiapan Piala Dunia antarklub. Thomas Tuchel memutuskan untuk tidak membawa Reece James dalam perjalanan kali ini.
Chelsea memenangkan gelar Liga Champions di musim 2020/21 lalu. Alhasil mereka berhak bermai ndi Piala Dunia Antarklub.
Skuat Chelsea sudah berangkat ke Arab Saudi. Thomas Tuchel membawa pemain-pemain terbaik mereka untuk memenangkan kompetisi ini.
Dari 23 nama yang dibawa ada satu pemain kunci yang ditinggalkan Chelsea. Ia adalah Reece James. Sebelumnya, James memang diprediksi akan dibawa Tuchel ke kejuaran tersebut karena sang bek sudah pulih dari cedera.
Bek berusia 22 tahun itu baru beberapa pekan terakhir berlatih bersama tim utama Chelsea. Pasalnya ia baru sembuh dari cedera hamstring yang cukup parah.
Beberapa waktu yang lalu, Tuchel mengatakan kondisi James sudah membaik. Sehingga ia berpotensi ikut rombongan timnya ke Abu Dhabi. Namun Chelsea dilaporkan tidak jadi membawa James. Sang bek ditinggal di Cobham.
Ini disebabkan Tuchel tidak mau ambil resiko. Karena ia menilai James belum pulih seutuhnya dari cedera yang menimpanya. Jadi Tuchel meminta sang bek tetap berada di Cobham untuk fokus meningkatkan kebugarannya jelang laga ini.
Jelang laga perdana mereka di Piala Dunia Antarklub, Chelsea mendapatkan tambahan tenaga. Edouard Mendy sudah kembali ke skuat usai membawa timnas Senegal menjuarai Piala Afrika 2022.
Sumber: ESPN/News/Berbagai Sumber
Editor: Hary B Koriun
ABU DHABI (RIAUPOS.CO) – Juara Liga Champions, Chelsea, telah berangkat ke Abu Dhabi untuk persiapan Piala Dunia antarklub. Thomas Tuchel memutuskan untuk tidak membawa Reece James dalam perjalanan kali ini.
Chelsea memenangkan gelar Liga Champions di musim 2020/21 lalu. Alhasil mereka berhak bermai ndi Piala Dunia Antarklub.
- Advertisement -
Skuat Chelsea sudah berangkat ke Arab Saudi. Thomas Tuchel membawa pemain-pemain terbaik mereka untuk memenangkan kompetisi ini.
Dari 23 nama yang dibawa ada satu pemain kunci yang ditinggalkan Chelsea. Ia adalah Reece James. Sebelumnya, James memang diprediksi akan dibawa Tuchel ke kejuaran tersebut karena sang bek sudah pulih dari cedera.
- Advertisement -
Bek berusia 22 tahun itu baru beberapa pekan terakhir berlatih bersama tim utama Chelsea. Pasalnya ia baru sembuh dari cedera hamstring yang cukup parah.
Beberapa waktu yang lalu, Tuchel mengatakan kondisi James sudah membaik. Sehingga ia berpotensi ikut rombongan timnya ke Abu Dhabi. Namun Chelsea dilaporkan tidak jadi membawa James. Sang bek ditinggal di Cobham.
Ini disebabkan Tuchel tidak mau ambil resiko. Karena ia menilai James belum pulih seutuhnya dari cedera yang menimpanya. Jadi Tuchel meminta sang bek tetap berada di Cobham untuk fokus meningkatkan kebugarannya jelang laga ini.
Jelang laga perdana mereka di Piala Dunia Antarklub, Chelsea mendapatkan tambahan tenaga. Edouard Mendy sudah kembali ke skuat usai membawa timnas Senegal menjuarai Piala Afrika 2022.
Sumber: ESPN/News/Berbagai Sumber
Editor: Hary B Koriun