28.2 C
Pekanbaru
Kamis, 19 September 2024

5 Zodiak Ini Punya Kecerdasan di Atas Rata-Rata

JAKARTA (RIAUPOS.CO) – Setiap orang memiliki tingkat kecerdasan masing-masing. Ada yang memang memiliki kecerdasan akademik, tetapi yang lainnya mungkin memiliki bakat di bidang lain.

Terlepas dari itu, seseorang yang cerdas selalu berhasil terlihat menarik dan memikat. Mereka dikagumi orang-orang di sekelilingnya karena memiliki otak yang cerdas dan gaya bicara yang baik.

- Advertisement -

Dilansir dari Readers Digest, Senin (21/9), ada beberapa zodiak yang memang memiliki kecerdasan di atas rata-rata. Berikut ini zodiak yang dimaksud menurut Astrolog Neil Crabtree dari Mayo School of Astrology.

Aquarius

Aquarius adalah zodiak terpintar. Mereka memiliki ide yang sulit ditebak. Sehingga bisa membingungkan orang lain. Ide kreatifnya terkadang di luar akal sehat. Aquarius memiliki tingkat kecerdasan analitik tertinggi, yang diukur dengan kemampuan kognitif dan IQ.

Baca Juga:  6 Langkah Hemat Uang yang Ternyata Bikin Boros

Scorpio

Scorpio juga memiliki ide brilian. Selain itu, Scorpio memiliki kecerdasan yang lebih perspektif. Mereka paling baik dalam menilai dan memahami dunia secara realistis.

Gemini

Gemini tercatat memiliki banyak kecerdasan mental. Mereka selalu bisa membuat lawan bicaranya kalah karena memiliki wawasan yang luas.

Cancer

Cancer memiliki sifat cerdas secara emosional. Dengan kata lain, mereka unggul dalam mengenali dan bernalar dengan perasaan mereka sendiri dan orang lain.

Virgo

Virgo menunjukkan kecerdasan praktis. Mereka rajin dan selalu menarik di mata orang lain. Mereka juga pandai secara akademik.

Leo

Leo cenderung paling intuitif. Hal itu membuat mereka lebih cenderung mengambil risiko dan mengisi posisi kepemimpinan.

Baca Juga:  Tampil Elegan di Hari Lebaran

Sumber: Jawapos.com

Editor: E Sulaiman

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos
spot_img

BERITA LAINNYA

Kedisiplinan dan Akuntanbilitas, Direktur RSD Madani Diberhentikan Sementara

nspektur Inspektorat Kota Pekanbaru, Iwan Simatupang menjelaskan yang bersangkutan diberhentikan karena kedisiplinan dan akuntanbilitas. Dia mencontohkan salah satu penyebabnya karena tak hadir saat ada undangan kepala daerah.

Tersangka Pembunuhan Nia Penjual Gorengan Ditangkap di Rumah Kosong

Setelah hampir dua pekan, akhirnya terduga pelaku pembunuhan terhadap Nia Kurnia Sari (18), seorang gadis penjual gorengan di 2x11 Kayu Tanam, Padangpariaman, Sumbar berhasil ditangkap, Kamis (19/9/2024).

Pemko Dumai Bangun Lapangan Mini Soccer Bertaraf Nasional

Selesai membangun lapangan futsal dan pembangunan stadion olahraga yang terus dalam proses pembangunan, kali ini Pemko Dumai kembali membangun sarana olahraga yakni lapangan olahraga mini soccer yang berada tepat di samping rumah Wali Kota Dumai, Jalan Putri Tujuh, Kecamatan Dumai Timur.

Banyak Jalan Berlubang, PUPR Diminta Lakukan Patching

Kerusakan sejumlah ruas jalan di wilayah Kota Pekanbaru masih terus menjadi keluhan warga. Kerusakan berupa lubang berdiameter cukup besar terus bermunculan dan semakin parah karena tak kunjung dilakukan perbikan.