- Advertisement -
JAKARTA (RIAUPOS.CO) — Vicky Prasetyo dikenal publik sebagai pengisi program televisi. Namun kini dia memberanikan diri duduk di belakang layar sebagai produser. Dia pun memproduseri program televisi dan sinetron.
Apa yang dilakukan Vicky ini sebagai wujud kecintaannya pada dunia hiburan. Memiliki pengalaman beberapa tahun di dunia hiburan, dia berusaha menghadirkan karya baru untuk ikut serta mewarnai industri.
- Advertisement -
Dikatakan Vicky Prasetyo, dia banyak belajar tentang ilmu produser dari sahabatnya, Raffi Ahmad. "Ya sedikit banyaknya pasti dapat ilmu dari Raffi. Karena dia lebih dulu di entertain. Cuma memang kita kembangin sendiri berdasarkan yang kita ketahui juga," kata Vicky Prasetyo.
Dia ingin hasil produksi sinetron dan program yang dibuatnya bagus. Mantan suami Angel Lelga itu pun mengaku banyak menonton tayangan dan film sebagai referensi.
"Itu jadi perbandingan kita. Jadi harus tahu apapun, kita harus tahu kerangka bagaimana cara bikin program, equitment, kebutuhannya, SDM-nya," kata Vicky.
- Advertisement -
Ketika disinggung soal perbandingan penghasilan yang diterimanya sebagai pengisi acara dan pekerjaan di belakang layar, Vicky enggan berterus terang. Dia cuma mengatakan rezeki untuk sebuah perusahaan berbeda dengan yang diterimanya secara perorangan sebagai pengisi acara.
Terlepas dari masalah pendapatan, Vicky Prasetyo mengaku pekerjaan sebagai produser jauh lebih menantang. "Kalau pemain ya kita cuma pemain Tapi kalau di sini kita punya ide, diapresiasikan atau dibuat sebuah tayangan program, itu sih bedanya," tegas Vicky.
Sumber: Jawapos.com
Editor: Rinaldi
JAKARTA (RIAUPOS.CO) — Vicky Prasetyo dikenal publik sebagai pengisi program televisi. Namun kini dia memberanikan diri duduk di belakang layar sebagai produser. Dia pun memproduseri program televisi dan sinetron.
Apa yang dilakukan Vicky ini sebagai wujud kecintaannya pada dunia hiburan. Memiliki pengalaman beberapa tahun di dunia hiburan, dia berusaha menghadirkan karya baru untuk ikut serta mewarnai industri.
- Advertisement -
Dikatakan Vicky Prasetyo, dia banyak belajar tentang ilmu produser dari sahabatnya, Raffi Ahmad. "Ya sedikit banyaknya pasti dapat ilmu dari Raffi. Karena dia lebih dulu di entertain. Cuma memang kita kembangin sendiri berdasarkan yang kita ketahui juga," kata Vicky Prasetyo.
Dia ingin hasil produksi sinetron dan program yang dibuatnya bagus. Mantan suami Angel Lelga itu pun mengaku banyak menonton tayangan dan film sebagai referensi.
- Advertisement -
"Itu jadi perbandingan kita. Jadi harus tahu apapun, kita harus tahu kerangka bagaimana cara bikin program, equitment, kebutuhannya, SDM-nya," kata Vicky.
Ketika disinggung soal perbandingan penghasilan yang diterimanya sebagai pengisi acara dan pekerjaan di belakang layar, Vicky enggan berterus terang. Dia cuma mengatakan rezeki untuk sebuah perusahaan berbeda dengan yang diterimanya secara perorangan sebagai pengisi acara.
Terlepas dari masalah pendapatan, Vicky Prasetyo mengaku pekerjaan sebagai produser jauh lebih menantang. "Kalau pemain ya kita cuma pemain Tapi kalau di sini kita punya ide, diapresiasikan atau dibuat sebuah tayangan program, itu sih bedanya," tegas Vicky.
Sumber: Jawapos.com
Editor: Rinaldi