Kamis, 19 September 2024

Evaluasi Seleksi PTP Terkendala Jam Kerja

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Hasil seleksi Pejabat Tinggi Pratama (PTP) di lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau saat ini masih berada di Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) untuk dievaluasi. Namun evaluasi tersebut masih terkendala adanya Aparatur Sipil Negara (ASN) di KASN yang yang melakukan work from home (WFH) akibat pandemi Covid-19.

Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Riau, Ikhwan Ridwan mengatakan, setelah hasil seleksi PTP tersebut diserahkan  tim panitia seleksi (Pansel) ke Pemprov Riau, pihaknya langsung mengirimkan hasil seleksi tersebut ke KASN untuk dilakukan evaluasi, untuk mengetahui apakah proses seleksi sudah sesuai aturan atau belum.

“Untuk pelantikan PTP Pemprov Riau belum ada izin dari KASN, karena pihak KASN masih melakukan evaluasi. Kami juga sudah terus melakukan komunikasi dengan pihak KASN untuk mempertanyakan hal tersebut,” kata Ikhwan.

Baca Juga:  Cabor PABBSI Dilebur

Lebih lanjut dikatakannya, komunikasi terakhir yang pihaknya lakukan dengan KASN yakni pada Jumat (29/5) lalu. Di mana dari hasil komunikasi yang dilakukan, masih ada beberapa ASN yang belum masuk kantor dan masih melakukan WFH akibat pandemi Covid-19.

- Advertisement -

“Hari Jumat kemaren baru kami tanyakan, langsung dengan asisten komisaris juga masih WFH,” ujar Ikhwan.

Untuk itu, rencananya pihaknya akan kembali mempertanyakan perkembangan evaluasi hasil seleksi PTP Pemprov Riau pada hari ini, Selasa (2/6) bertepatan dengan hari kerja setelah kemarin para ASN libur dalam rangka memperingati hari lahir Pancasila.

- Advertisement -

“Besok (hari ini,red) akan kami tanya lagi terkait progres evaluasi tersebut. Saya langsung yang akan mempertanyakan dengan pihak asisten komisaris KASN melalui pesan WhatsApp,” sebutnya.

Baca Juga:  Kalemdiklat Polri Tanam Seribu Pohon di SPN Polda Riau

Informasi terakhir yang pihaknya dapatkan,  para pimpinan di KASN akan melakukan rapat untuk membahas hasil evaluasi seleksi PTP Pemprov Riau tersebut. Pihaknya berharap setelah adanya rapat tersebut, perintah untuk pelantikan sudah didapatkan.

“Mereka akan melakukan rapat pimpinan dalam waktu ini katanya, jadi mungkin setelah itu baru ada petunjuk untuk pelantikan PTP Pemprov Riau,” katanya.(sol)

 

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Hasil seleksi Pejabat Tinggi Pratama (PTP) di lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau saat ini masih berada di Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) untuk dievaluasi. Namun evaluasi tersebut masih terkendala adanya Aparatur Sipil Negara (ASN) di KASN yang yang melakukan work from home (WFH) akibat pandemi Covid-19.

Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Riau, Ikhwan Ridwan mengatakan, setelah hasil seleksi PTP tersebut diserahkan  tim panitia seleksi (Pansel) ke Pemprov Riau, pihaknya langsung mengirimkan hasil seleksi tersebut ke KASN untuk dilakukan evaluasi, untuk mengetahui apakah proses seleksi sudah sesuai aturan atau belum.

“Untuk pelantikan PTP Pemprov Riau belum ada izin dari KASN, karena pihak KASN masih melakukan evaluasi. Kami juga sudah terus melakukan komunikasi dengan pihak KASN untuk mempertanyakan hal tersebut,” kata Ikhwan.

Baca Juga:  Cabor PABBSI Dilebur

Lebih lanjut dikatakannya, komunikasi terakhir yang pihaknya lakukan dengan KASN yakni pada Jumat (29/5) lalu. Di mana dari hasil komunikasi yang dilakukan, masih ada beberapa ASN yang belum masuk kantor dan masih melakukan WFH akibat pandemi Covid-19.

“Hari Jumat kemaren baru kami tanyakan, langsung dengan asisten komisaris juga masih WFH,” ujar Ikhwan.

Untuk itu, rencananya pihaknya akan kembali mempertanyakan perkembangan evaluasi hasil seleksi PTP Pemprov Riau pada hari ini, Selasa (2/6) bertepatan dengan hari kerja setelah kemarin para ASN libur dalam rangka memperingati hari lahir Pancasila.

“Besok (hari ini,red) akan kami tanya lagi terkait progres evaluasi tersebut. Saya langsung yang akan mempertanyakan dengan pihak asisten komisaris KASN melalui pesan WhatsApp,” sebutnya.

Baca Juga:  Terkait Siswa Titipan Disdik, Kepala SMAN 5 Akui Tidak Ada Landasan Hukum

Informasi terakhir yang pihaknya dapatkan,  para pimpinan di KASN akan melakukan rapat untuk membahas hasil evaluasi seleksi PTP Pemprov Riau tersebut. Pihaknya berharap setelah adanya rapat tersebut, perintah untuk pelantikan sudah didapatkan.

“Mereka akan melakukan rapat pimpinan dalam waktu ini katanya, jadi mungkin setelah itu baru ada petunjuk untuk pelantikan PTP Pemprov Riau,” katanya.(sol)

 

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

Terbaru

spot_img

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari