28.2 C
Pekanbaru
Jumat, 18 April 2025
spot_img

Masjid Agung Habiburrahman Islamic Center Dumai

Latihan Fardu Kifayah Kesra Pemko Dumai Diikuti 350 Peserta

DUMAI (RIAUPOS.CO) – Sebanyak 350 peserta terdiri dari 100 orang dari kalangan siswa SMA dan sederajat serta 250 orang dari masyarakat umum, Senin (14/10) mengikuti latihan fardu kifayah yang dipusatkan di Masjid Agung Habiburrahman Dumai Islamic Center. Pelatihan yang dilaksanakan oleh Bagian Kesra Pemko Dumai ini direncanakan berlangsung selama dua hari.

Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra Pemko Dumai H Yusrizal ketika membuka pelatihan mengapresiasi penyelenggaraan fardu kifayah untuk kalangan pelajar dan masyarakat umum tersebut. ’’Alhamdulillah, pada hari ini masyarakat umum dan siswa mendapatkan kesempatan yang baik dalam rangka menimba ilmu maupun memperdalam ilmu yang sudah sedia ada,’’ kata Yusrizal.

Pelatihan ini, lanjut Yusrizal, selain sebagai ajang silaturahmi juga merupakan wahana untuk meningkatkan ilmu pengetahuan dan kualitas sumber daya manusia bagi para petugas penyelenggara jenazah di Kota Dumai. ’’Diharapkan peserta dapat menyerap dan mengaktualisasikan ilmu yang didapat dan mampu memberikan kontribusi positif dalam menjalankan nilai-nilai agama,’’ kata Yusrizal.

Baca Juga:  Titik Api Masih Ditemukan di Gurun Panjang

Hasil dari pelatihan ini, lanjut Yusrizal, diharapkan dapat menjadi jembatan dalam memenuhi kebutuhan di tengah masyarakat tentang pentingnya keberadaan orang yang mampu mengurus jenazah. ‘’Pelatihan fardhu kifayah ini bertujuan untuk memberikan pemahaman dan keterampilan kepada peserta tentang tata cara mengurus jenazah sesuai syariat Islam,’’ kata Yusrizal.

Sementara, pelatihan ini terlebih dahulu dilakukan dengan pemberian materi oleh para narasumber mengenai tata cara memandikan jenazah, mengkafani serta menyolatkan jenazah dan dilanjutkan dengan praktik. Pemaparan materi dari narasumber yaitu Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Provinsi Riau, Prof Dr Ilyas Husti dan Ketua MUI Kota Dumai, H Zakaria.(sah)

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

BERITA LAINNYA

Ford Resmikan Dealer 3S Pertamanya di Pekanbaru

RMA Indonesia sebagai agen pemegang merek Ford di Indonesia, secara resmi membuka dealer 3S (Sales, Service, Sparepart) pertama Ford di Kota Pekanbaru, Kamis (17/4). Peresmian ini menjadi bagian dari strategi jangka panjang RMA Indonesia untuk memperluas jaringan dan memperkuat layanan Ford di wilayah Sumatera yang memiliki potensi ekonomi besar.

Wali Kota Pekanbaru Minta Sekolah Tak Bebani Orang Tua dengan Biaya Perpisahan

Agung Nugroho, menegaskan bahwa praktik semacam itu tidak boleh terjadi. “Untuk acara perpisahan, tidak seharusnya ada pungutan sebesar itu. Saya tekankan, jangan ada lagi pungutan kepada siswa untuk kegiatan perpisahan

Prodi Keperawatan UHTP Hampir Capai Akreditasi Unggul

Program Studi (Prodi) S1 Ilmu Keperawatan dan Profesi Ners Fakultas Kesehatan (Fkes) Universitas Hang Tuah Pekanbaru (UHTP) meraih akreditasi baik sekali. Sesuai dengan SK Lam PT-Kes: 0115/Lam-PTKes/Akr/Sar/II/2025 dan 0116/Lam-PTKes/Akr/Pro/II/2025 tertanggal 28 Februari 2025.

Kepala SMAN 1 Bandar Petalangan Larang Kegiatan Perpisahan, Ratusan Siswa Histeris dan Meneteskan Air Mata

KEPALA SMAN 1 Bandar Petalangan, Kecamatan Bandar Petalangan, Kabupaten Pelalawan Syamsuar SPd melarang kegiatan acara perpisahan di sekolah. Pungutan biaya yang dibebankan kepada orang tua wali murid diminta segera dikembalikan, Selasa (15/4).