PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Tornado FC tancap gas mempersiapkan diri menghadapi babak 80 besar putaran nasional Liga 3. Saat memasuki Ramadan, anak-anak tim runner-up Liga 3 Zona Riau 2024 ini tetap latihan rutin di Lapangan Sport Center Tenayan, Kulim Pekanbaru.
‘’Anak-anak latihan setiap sore di Sport Center Tenayan. Kami harus kebut latihan, sebab waktu cukup pendek. Akhir April pertandingan sudah digelar. Tak bisa berleha-leha lagi,’’ ujar Manajer Tornado FC Manajer Tornado FC Hariyadi Wiradinata didampingi rekannya Edwin kepada Riau Pos, Senin (28/2).
Tornado FC memang harus tancap gas. Sebab, kepastikan mereka lolos mewakili Riau baru diketahui dan ditetapkan PT Liga Indonesia Baru pada 21 Februari lalu. Sebelum, ada kepastian dari PSSI tersebut, anak-anak Tornado FC dibubarkan sementara usai laga final Liga 3 Zona Riau melawan PS Siak pada 16 Desember 2023 lalu.
Untuk saat ini, Tornado FC dilatih Randy dengan materi pemain hasil evaluasi dan tambahan beberapa pemain dari Wahana FC, Pekanbaru Warrior (PW) FC, dan KS Tiga Naga. ‘’Beberapa pemain kami lakukan evaluasi dan dicoret. Kami mendatangkan pemain baru untuk menambah kekuatan,’’ ujar Hariyadi.
Tornado FC dipastikan akan mewakili Riau ke putaran nasional Liga 3 2023/2024. Berdasarkan surat PSSI Nomor 773/PGD/104/II/2024 tertanggal 21 Februari 2024 yang diteken Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI Pusat Yunus Nusi, Tornado FC masuk dalam daftar tim yang akan tampil di babak 80 besar. Berdasarkan surat ini, Tornado FC selaku runner-up Liga 3 Zona Riau 2023 akan mewakili Riau bersama PS Siak sejak awal dipastikan lolos karena berstatus sebagai tim juara Riau.
Tahun 2021, tambahan slot dari PSSI didapatkan Tornado FC yang juga berstatus runner-up. Langkah Tornado t bertahan hingga 64 besar nasional. Babak 80 besar Liga 3 2023/2024 akan dimulai 29 April hingga 8 Mei 2024 dan diikuti 23 tim musim 2023 dan 57 tim musim 2024. Skema pertandingan home tournament dan memakai sistem setengah kompetisi. ‘’Kemungkinan dipusatkan di Pulau Jawa,’’ ujar Hariyadi.
Dari 80 tim tersebut, akan dibagi menjadi 16 grup yang diisi 5 tim setiap grup. Juara dan runner up grup berhak ke babak 32 besar. Drawing pembagian grup akan digelar pada 20 Maret 2024. Babak 32 besar dijadwalkan digelar pada 11-16 Mei 2024. Sedangkan babak 16 besar pada 19-24 Mei 2024. Selanjutnya, Babak 8 besar digelar pada 27 Mei-1 Juni 2024. Semifinal digelar 4 Juni dan final pada 7 Juni 20-24.(das)