Sabtu, 23 November 2024
spot_img

Pencurian Material Tugu Zapin Kembali Terjadi

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Aksi pencurian material Tugu Zapin di pertigaan Jalan Jenderal Sudirman dan Jalan Gajah Mada, Pekanbaru terus terjadi. Sebelumnya, Polresta Pekanbaru pernah menangkap seorang pelaku pencurian material Tugu Zapin tersebut, namun kemudian dilepas.

Yang terbaru, beberapa warga menangkap basah seorang pelaku pencurian material Tugu Zapin, Senin (19/2) dini hari. Warga juga sempat merekam peristiwa tersebut dan videonya viral di media sosial.

Dalam video diketahui, bukannya kabur atau meninggalkan material Tugu Zapin dengan bahan tembaga tersebut, pencuri tersebut malah menantang warga. Dia mengatakan, besi itu bukan punya warga yang memergokinya.

”Kan bukan punya abang ini, bang,” ungkapnya ketika dikerumini warga yang memergoki hingga ke depan Kantor Gubernur Riau menuju pertigaan Jalan Jenderal Sudirman dan Jalan Cut Nyak Dhien.

Dengan membawa sebuah karung putih dan menenteng salah satu serpihan tembaga, pelaku tetap berlalu. Kendati berulang kali dinasehati dan diminta mengembalikan barang yang dicuri, pelaku tidak peduli.

Baca Juga:  Cek Kesiapan Pemilu, Puji Program untuk Warga Binaan

Terpisah, Kasat Reskrim Polresta Pekanbaru Kompol Bery Juana Putra mengatakan, sebelum kejadian ini pihaknya sempat melakukan penangkapan terhadap salah seorang pelaku pencurian Tugu Zapin. ”Benar, sebelumnya kami sudah pernah mengamankan terduga pelaku pencurian material Tugu Zapin. Saat diamankan pelaku mengakui perbuatannya,” sebut Kompol Bery.

Hanya saja Kompol Bery tidak merinci identitas pelaku yang diamankan. Bahkan pelaku kemudian dilepas. Menurut mantan Kasat Reskrim Polresta Kampar dan Bulu Kumba ini, itu berdasarkan permintaan Dinas PUPR Provinsi Riau sebagai penanggungjawab Tugu Zapin.

”Pihak dinas tidak jadi buat laporan dikarenakan kerugian nilainya di bawah Rp2 juta. Pelaku membuat surat peryataan untuk tidak mengulangi perbuatannya,” kata Kompol Bery.

Baca Juga:  Ajak Warga Ikuti Pemilu dengan Gembira

Pantauan Riau Pos, Tugu Zapin terlihat bolong di beberapa tempat karena bahan material dari tembaha tersebut dicuri.

Pemprov Cari Solusi

Pemerintah Provinsi Riau melalui Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang dan Perumahan Kawasan Pemukiman Pertanahan (PUPR-PKPP) Riau mengatakan akan segera mencarikan solusi untuk memperbaiki Tugu Zapin tersebut.

Kepala Bidang Cipta Karya, Dinas PUPR PKPP Thomas Larfo Diemeira, mengaku sudah mengetahui adanya beberapa bagian dari Tugu Zapin hilang.  Menurut keterangan Thomas, material tugu Zapin yang terlepas tersebut diduga sengaja dirusak oleh oknum tidak bertanggung jawab.

Tidak hanya merusak, pelaku juga diduga mencuri material tembaga dari tugu Zapin tersebut.

”Sudah kami cek langsung ke lokasi. Memang ada beberapa bagian dari Tugu Zapin itu yang mengalami kerusakan. Itu diambil oleh oknum tidak bertanggung jawab,” katanya.(end/bay)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Aksi pencurian material Tugu Zapin di pertigaan Jalan Jenderal Sudirman dan Jalan Gajah Mada, Pekanbaru terus terjadi. Sebelumnya, Polresta Pekanbaru pernah menangkap seorang pelaku pencurian material Tugu Zapin tersebut, namun kemudian dilepas.

Yang terbaru, beberapa warga menangkap basah seorang pelaku pencurian material Tugu Zapin, Senin (19/2) dini hari. Warga juga sempat merekam peristiwa tersebut dan videonya viral di media sosial.

- Advertisement -

Dalam video diketahui, bukannya kabur atau meninggalkan material Tugu Zapin dengan bahan tembaga tersebut, pencuri tersebut malah menantang warga. Dia mengatakan, besi itu bukan punya warga yang memergokinya.

”Kan bukan punya abang ini, bang,” ungkapnya ketika dikerumini warga yang memergoki hingga ke depan Kantor Gubernur Riau menuju pertigaan Jalan Jenderal Sudirman dan Jalan Cut Nyak Dhien.

- Advertisement -

Dengan membawa sebuah karung putih dan menenteng salah satu serpihan tembaga, pelaku tetap berlalu. Kendati berulang kali dinasehati dan diminta mengembalikan barang yang dicuri, pelaku tidak peduli.

Baca Juga:  33 Kali Lakukan Jambret, Residivis Diringkus

Terpisah, Kasat Reskrim Polresta Pekanbaru Kompol Bery Juana Putra mengatakan, sebelum kejadian ini pihaknya sempat melakukan penangkapan terhadap salah seorang pelaku pencurian Tugu Zapin. ”Benar, sebelumnya kami sudah pernah mengamankan terduga pelaku pencurian material Tugu Zapin. Saat diamankan pelaku mengakui perbuatannya,” sebut Kompol Bery.

Hanya saja Kompol Bery tidak merinci identitas pelaku yang diamankan. Bahkan pelaku kemudian dilepas. Menurut mantan Kasat Reskrim Polresta Kampar dan Bulu Kumba ini, itu berdasarkan permintaan Dinas PUPR Provinsi Riau sebagai penanggungjawab Tugu Zapin.

”Pihak dinas tidak jadi buat laporan dikarenakan kerugian nilainya di bawah Rp2 juta. Pelaku membuat surat peryataan untuk tidak mengulangi perbuatannya,” kata Kompol Bery.

Baca Juga:  Diduga Terlibat Balap Liar, 400 Motor "Bermalam" di Polresta

Pantauan Riau Pos, Tugu Zapin terlihat bolong di beberapa tempat karena bahan material dari tembaha tersebut dicuri.

Pemprov Cari Solusi

Pemerintah Provinsi Riau melalui Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang dan Perumahan Kawasan Pemukiman Pertanahan (PUPR-PKPP) Riau mengatakan akan segera mencarikan solusi untuk memperbaiki Tugu Zapin tersebut.

Kepala Bidang Cipta Karya, Dinas PUPR PKPP Thomas Larfo Diemeira, mengaku sudah mengetahui adanya beberapa bagian dari Tugu Zapin hilang.  Menurut keterangan Thomas, material tugu Zapin yang terlepas tersebut diduga sengaja dirusak oleh oknum tidak bertanggung jawab.

Tidak hanya merusak, pelaku juga diduga mencuri material tembaga dari tugu Zapin tersebut.

”Sudah kami cek langsung ke lokasi. Memang ada beberapa bagian dari Tugu Zapin itu yang mengalami kerusakan. Itu diambil oleh oknum tidak bertanggung jawab,” katanya.(end/bay)

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

spot_img
spot_img
spot_img

Terbaru

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari