Categories: Siak

Pemkab Siak Dapat DAK Bidang KB Rp4,9 Miliar

SIAK (RIAUPOS.CO) – Pemkab Siak menerima bantuan dana alokasi khusus (DAK) Sub Bidang KB dari Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN). Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Riau, Mardalena Wati Yulia menyerahkan bantuan secara simbolis di sela-sela Musrenbang Kecamatan Tualang, Senin (19/2) di aula Kantor Camat.

Dikatakan Mardalena Wati Yulia, dana alokasi khusus Sub Bidang KB ini merupakan dana yang diberikan pemerintah pusat kepada kabupaten/kota.

Pemberian dana ini, untuk meningkatkan akses dan kualitas pelayanan KB dan kesehatan reproduksi yang merata dalam mendukung pencapaian sasaran prioritas pembangunan Program Bangga Kencana dan Percepatan Penurunan Stunting.

Atas penyerahan itu, Bupati Siak Alfedri juga menerima petunjuk teknis (juknis) yang menjadi acuan terkait penggunaan anggaran Rp4,9 miliar yang dialokasikan untuk Kabupaten Siak. “Selanjutnya kami menjalankan program-program yang sudah kami rencanakan untuk 2024, khususnya di Sub Bidang KB OPD terkait,” terang Bupati Alfedri.

Pemkab Siak siap mendukung Program Bangga Kencana dan Percepatan Penurunan Stunting (PPS) dengan memadukan anggaran dana alokasi khusus (DAK) yang merupakan bantuan operasionalnya keluarga berencana (BOKB) dari BKKBN.

Ada lima program strategis yang mesti direalisasikan, memperkuat sistem informasi keluarga yang terintegrasi, meningkatkan advokasi Program Bangga Kencana sesuai dengan karakteristik daerah, meningkatkan akses dan penyelenggaraan kualitas keluarga berencana dan kesehatan reproduksi (KBKR) yang komprehensif, meningkatkan ketahanan dan kesejahteraan keluarga yang holistik, serta menguatkan pemaduan dan sinkronisasi kebijakan pengendalian penduduk.(ifr)

Redaksi

Share
Published by
Redaksi

Recent Posts

Tersangka Kasus Ijazah, Oknum DPRD Pelalawan Jalani Pemeriksaan

Oknum anggota DPRD Pelalawan jalani pemeriksaan usai ditetapkan tersangka kasus dugaan penggunaan ijazah milik orang…

9 jam ago

Gasak 54 Tandan Sawit, Dua Warga Alam Panjang Diciduk

Dua warga Alam Panjang, Kampar, diamankan usai kepergok mencuri 54 tandan sawit. Pelaku diserahkan warga…

9 jam ago

Anggaran Bergeser, Belasan Ruas Jalan Meranti Diprioritaskan 2026

DPUPR Meranti menyusun prioritas peningkatan dan rekonstruksi jalan 2026 pascapergeseran anggaran, sejumlah ruas terpaksa ditunda.

10 jam ago

Dishub Kuansing Kembali Pasang Portal, Truk Bermuatan Berat Dibatasi

Dishub Kuansing kembali memasang portal jalan di Teluk Kuantan untuk membatasi kendaraan bermuatan berat dan…

11 jam ago

PTPN IV PalmCo Konsisten Dampingi Pemulihan Banjir Aceh Tamiang

PTPN IV PalmCo konsisten mendampingi pemulihan Aceh Tamiang sejak banjir bandang 2025, fokus pada anak,…

14 jam ago

Angkat Cita Rasa Melayu, Batiqa Hotel Hadirkan Patin Lancang Kuning

Batiqa Hotel Pekanbaru menghadirkan Patin Lancang Kuning lewat program Jelajah Rasa Nusantara, kolaborasi dengan nelayan…

16 jam ago