Minggu, 7 Juli 2024

TP-PKK Bengkalis Ajak Ibu-ibu Berkebun

BENGKALIS  (RIAUPOS.CO) — Sebagai bentuk ketahanan pangan, Tim Penggerak PKK Kabupaten Bengkalis mengajak para kaum ibu untuk berkebun apalagi saat ini pendemi Covid-19 masih berlangsung.

Ajakan Ketua TP-PKK Kabupaten Bengkalis yang diwakili Wakil Ketua III Hj Akna Juita disampaikan kepada seluruh pengurus PKK dari tingkat kabupaten, hingga desa usai meresmikan Demontration Plot (Demplot) tempat pembibitan, lumbung hidup, warung hidup, apotik hidup (TOGA), bertempat di Kantor PKK Bengkalis, Rabu (11/11/2020).

- Advertisement -

Istri Sekdakab Bengkalis tersebut menjelaskan bahwa, lahan yang digunakan untuk pembuatan Demplot dan tempat pembibitan ini merupakan pengimplementasian dari Program Halaman Asri Teratur Indah dan Nyaman (HATINYA) PKK.

Tanaman yang ditanam di demplot ini antara lain Belimbing, Jambu Kristal, Matoa, Mangga, Jambu Madu, Jeruk Kasturi, Jeruk Nipis, Terong dan Lemon. Tanaman yang ditanam itu semuanya berkhasiat sebagai tanaman kesehatan, terutama dalam kondisi Covid-19 saat ini.

Baca Juga:  Selisih Dukungan Masuri dan Ridwan Yazid Terpaut Jauh

"Pembuatan Demplot dan Pembibitan ini dapat berguna sebagai bentuk ketahanan pangan. Melalui kebun ini juga, bisa menghasilkan sayuran, jika tidak menutup kemungkinan untuk dikembangkan. Hal ini kan sesuai dengan peran PKK, yakni pemberdayaan untuk keluarga dan masyarakat," pungkasnya.

- Advertisement -

Pada kesempatan itu, Akna mengingatkan agar kaum ibu dalam melakukan kegiatan agar selalu mematuhi protokol kesehatan yakni mencuci tangan pakai sabun, menggunakan masker dan menjaga jarak.

"Saat pendemi ini lindungi keluarga dengan 3M. Kita bisa melindungi keluarga berarti kita sudah mendukung program pemerintah memutus mata rantai penyebaran virus Corona ini," ingatnya.

Tampak hadir Sekretaris Dinas Ketahanan Pangan (DKP) Surya Suhersi, Kabid Konsumsi dan Keamanan Pangan DKP Susi Hartati dan Pengurus PKK Kabupaten Bengkalis.(hen)

Baca Juga:  Pertahankan Juara Umum MTQ Riau

BENGKALIS  (RIAUPOS.CO) — Sebagai bentuk ketahanan pangan, Tim Penggerak PKK Kabupaten Bengkalis mengajak para kaum ibu untuk berkebun apalagi saat ini pendemi Covid-19 masih berlangsung.

Ajakan Ketua TP-PKK Kabupaten Bengkalis yang diwakili Wakil Ketua III Hj Akna Juita disampaikan kepada seluruh pengurus PKK dari tingkat kabupaten, hingga desa usai meresmikan Demontration Plot (Demplot) tempat pembibitan, lumbung hidup, warung hidup, apotik hidup (TOGA), bertempat di Kantor PKK Bengkalis, Rabu (11/11/2020).

Istri Sekdakab Bengkalis tersebut menjelaskan bahwa, lahan yang digunakan untuk pembuatan Demplot dan tempat pembibitan ini merupakan pengimplementasian dari Program Halaman Asri Teratur Indah dan Nyaman (HATINYA) PKK.

Tanaman yang ditanam di demplot ini antara lain Belimbing, Jambu Kristal, Matoa, Mangga, Jambu Madu, Jeruk Kasturi, Jeruk Nipis, Terong dan Lemon. Tanaman yang ditanam itu semuanya berkhasiat sebagai tanaman kesehatan, terutama dalam kondisi Covid-19 saat ini.

Baca Juga:  Pertahankan Juara Umum MTQ Riau

"Pembuatan Demplot dan Pembibitan ini dapat berguna sebagai bentuk ketahanan pangan. Melalui kebun ini juga, bisa menghasilkan sayuran, jika tidak menutup kemungkinan untuk dikembangkan. Hal ini kan sesuai dengan peran PKK, yakni pemberdayaan untuk keluarga dan masyarakat," pungkasnya.

Pada kesempatan itu, Akna mengingatkan agar kaum ibu dalam melakukan kegiatan agar selalu mematuhi protokol kesehatan yakni mencuci tangan pakai sabun, menggunakan masker dan menjaga jarak.

"Saat pendemi ini lindungi keluarga dengan 3M. Kita bisa melindungi keluarga berarti kita sudah mendukung program pemerintah memutus mata rantai penyebaran virus Corona ini," ingatnya.

Tampak hadir Sekretaris Dinas Ketahanan Pangan (DKP) Surya Suhersi, Kabid Konsumsi dan Keamanan Pangan DKP Susi Hartati dan Pengurus PKK Kabupaten Bengkalis.(hen)

Baca Juga:  Kafilah Bengkalis Tampil Apik
Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

spot_img

Terbaru

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari